TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 6:20

Konteks
6:20 Ketika Daud pulang untuk memberi salam kepada seisi rumahnya, maka keluarlah Mikhal binti Saul mendapatkan Daud, katanya: "Betapa raja orang Israel, yang menelanjangi 1  f  dirinya pada hari ini di depan mata budak-budak perempuan para hambanya, merasa dirinya terhormat pada hari ini, seperti orang hina dengan tidak malu-malu menelanjangi dirinya!"

2 Samuel 10:3

Konteks
10:3 berkatalah pemuka-pemuka bani Amon itu kepada Hanun, tuan mereka: "Apakah menurut anggapanmu Daud hendak menghormati ayahmu, karena ia telah mengutus kepadamu orang-orang yang menyampaikan pesan turut berdukacita? Bukankah dengan maksud untuk menyelidik kota ini, untuk mengintainya v  dan menghancurkannya maka Daud mengutus pegawai-pegawainya itu kepadamu?"

2 Samuel 13:25

Konteks
13:25 Tetapi raja berkata kepada Absalom: "Maaf, anakku, jangan kami semua pergi, supaya kami jangan menyusahkan engkau." Lalu Absalom mendesak, tetapi raja tidak mau pergi, ia hanya memberi restu kepadanya.

2 Samuel 14:26

Konteks
14:26 Apabila ia mencukur rambutnya z --pada akhir tiap-tiap tahun ia mencukurnya karena menjadi terlalu berat baginya--maka ditimbangnya rambutnya itu, dua ratus syikal beratnya, menurut batu timbangan raja.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:20]  1 Full Life : MENELANJANGI.

Nas : 2Sam 6:20

Mikhal merasa bahwa Daud telah melakukan sesuatu yang tidak patut dilakukan oleh seorang raja Israel (bd. ayat 2Sam 6:16). "Menelanjangi" berarti bahwa Daud telah menanggalkan jubah raja dan tampak dengan jubah biasa seperti yang dipakai seorang budak.



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA