TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 4:12

Konteks
4:12 Sesudah itu Daud memberi perintah kepada anak buahnya untuk membunuh mereka 1 ; n  tangan dan kaki mereka dipotong, kemudian mayat mereka digantung di tepi telaga di Hebron. Tetapi kepala Isyboset diambil dan dikuburkan di dalam kubur Abner di Hebron.

2 Samuel 7:7

Konteks
7:7 Selama Aku mengembara bersama-sama seluruh orang Israel, u  pernahkah Aku mengucapkan firman kepada salah seorang hakim orang Israel, yang Kuperintahkan menggembalakan v  umat-Ku Israel, demikian: Mengapa kamu tidak mendirikan bagi-Ku rumah w  dari kayu aras? x 

2 Samuel 17:8

Konteks
17:8 Kata Husai pula: "Engkau tahu, bahwa ayahmu dan orang-orangnya adalah pahlawan, dan bahwa mereka sakit hati seperti beruang yang kehilangan anak j  di padang. Lagipula ayahmu adalah seorang prajurit k  sejati; ia tidak akan membiarkan rakyat tidur.

2 Samuel 20:3

Konteks
20:3 Sampailah Daud ke istananya di Yerusalem, lalu raja mengambil kesepuluh gundik e  yang ditinggalkannya untuk menunggui istana, kemudian dimasukkannya mereka dalam sebuah rumah di bawah penjagaan. Ia memelihara mereka, tetapi tidak dihampirinya. Mereka tetap terasing seperti janda sampai hari mati mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:12]  1 Full Life : ANAK BUAHNYA ... MEMBUNUH MEREKA.

Nas : 2Sam 4:12

Penobatan Daud menjadi peristiwa berdarah, termasuk perang di antara suku-suku dan banyak taktik politik -- yang semuanya menggambarkan mengapa kehendak Allah yang sempurna bagi Israel bukanlah seorang raja manusiawi (1Sam 8:5-7,19-22).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA