TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 2:3

Konteks
2:3 Dan justru itulah maksud suratku z  ini, yaitu supaya jika aku datang, jangan aku berdukacita a  oleh mereka, yang harus membuat aku menjadi gembira. Sebab aku yakin b  tentang kamu semua, bahwa sukacitaku adalah juga sukacitamu.

2 Korintus 7:9

Konteks
7:9 namun sekarang aku bersukacita, bukan karena kamu telah berdukacita, melainkan karena dukacitamu membuat kamu bertobat. Sebab dukacitamu itu adalah menurut kehendak Allah, sehingga kamu sedikitpun tidak dirugikan oleh karena kami.

2 Korintus 10:12

Konteks
Pendapat Paulus tentang dirinya
10:12 Memang kami tidak berani menggolongkan diri kepada atau membandingkan diri dengan orang-orang tertentu yang memujikan diri sendiri. s  Mereka mengukur dirinya dengan ukuran mereka sendiri 1  dan membandingkan dirinya dengan diri mereka sendiri. Alangkah bodohnya mereka!

2 Korintus 12:11

Konteks
Kekuatiran Paulus
12:11 Sungguh aku telah menjadi bodoh; o  tetapi kamu yang memaksa aku. Sebenarnya aku harus kamu puji. Karena meskipun aku tidak berarti sedikitpun, p  namun di dalam segala hal aku tidak kalah terhadap rasul-rasul yang luar biasa itu. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:12]  1 Full Life : MENGUKUR DIRINYA DENGAN UKURAN MEREKA SENDIRI.

Nas : 2Kor 10:12

Membandingkan diri dengan standar masa kini dan kehidupan orang percaya di sekeliling kita, menunjukkan bahwa kita masih belum memiliki pengertian yang benar mengenai kehendak Allah. Standar yang harus kita pakai untuk mengukur diri dinyatakan oleh Kristus dan para rasul dalam PB.



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA