TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 1:17

Konteks
1:17 Jadi, adakah aku bertindak serampangan dalam merencanakan hal ini? Atau adakah aku membuat rencanaku itu menurut keinginanku sendiri, g  sehingga padaku serentak terdapat "ya" dan "tidak"?

2 Korintus 4:5

Konteks
4:5 Sebab bukan diri kami q  yang kami beritakan, tetapi Yesus Kristus sebagai Tuhan, r  dan diri kami sebagai hambamu s  karena kehendak Yesus.

2 Korintus 5:13

Konteks
5:13 Sebab jika kami tidak menguasai diri, h  hal itu adalah dalam pelayanan Allah, dan jika kami menguasai diri, hal itu adalah untuk kepentingan kamu.

2 Korintus 9:11-12

Konteks
9:11 kamu akan diperkaya o  dalam segala macam 1  kemurahan hati, p  yang membangkitkan syukur kepada Allah q  oleh karena kami. 9:12 Sebab pelayanan kasih yang berisi pemberian ini bukan hanya mencukupkan keperluan-keperluan r  orang-orang kudus, tetapi juga melimpahkan ucapan syukur kepada Allah. s 

2 Korintus 10:10

Konteks
10:10 Sebab, kata orang, surat-suratnya memang tegas dan keras, tetapi bila berhadapan muka sikapnya lemah q  dan perkataan-perkataannya tidak berarti. r 

2 Korintus 11:12

Konteks
11:12 Tetapi apa yang kulakukan, akan tetap kulakukan untuk mencegah mereka yang mencari kesempatan guna menyatakan, bahwa mereka sama dengan kami dalam hal yang dapat dimegahkan.

2 Korintus 11:17

Konteks
11:17 Apa yang aku katakan, aku mengatakannya bukan sebagai seorang yang berkata menurut firman Tuhan, h  melainkan sebagai seorang bodoh i  yang berkeyakinan, bahwa ia boleh bermegah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:11]  1 Full Life : DIPERKAYA DALAM SEGALA MACAM.

Nas : 2Kor 9:11

Supaya kemurahan kita dapat terungkap keluar, maka hati kita harus diperkaya dengan kasih dan belas kasihan yang tulus bagi orang lain. Hal memberi diri kita ataupun harta milik kita mengakibatkan:

  1. (1) penyediaan kebutuhan bagi saudara-saudara kita yang lebih miskin,
  2. (2) pujian dan ucapan syukur bagi Allah (ayat 2Kor 9:12), dan
  3. (3) kasih yang timbal balik dari mereka yang menerima pertolongan kita (ayat 2Kor 9:14).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA