TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 2:4

Konteks
2:4 dan supaya TUHAN menepati janji e  yang diucapkan-Nya tentang aku, yakni: Jika anak-anakmu laki-laki tetap hidup di hadapan-Ku dengan setia 1 , f  dengan segenap hati dan dengan segenap jiwa, maka keturunanmu takkan terputus dari takhta kerajaan Israel.

1 Raja-raja 2:15

Konteks
2:15 Lalu katanya: "Engkau sendiri tahu bahwa akulah yang berhak atas kedudukan raja, dan bahwa seluruh Israel mengharapkan, supaya aku menjadi raja; tetapi sebaliknya kedudukan raja jatuh kepada adikku, sebab dari Tuhanlah ia mendapatnya.

1 Raja-raja 6:23

Konteks
6:23 Selanjutnya di dalam ruang belakang itu dibuatnya dua kerub s  dari kayu minyak, masing-masing sepuluh hasta tingginya.

1 Raja-raja 10:10

Konteks
10:10 Lalu diberikannyalah kepada raja seratus dua puluh talenta emas, z  dan sangat banyak rempah-rempah dan batu permata yang mahal-mahal; tidak pernah datang lagi begitu banyak rempah-rempah seperti yang diberikan ratu negeri Syeba kepada raja Salomo itu.

1 Raja-raja 20:42

Konteks
20:42 Kata nabi itu kepadanya: "Beginilah firman TUHAN: Oleh karena engkau t  telah membiarkan lolos orang yang dikhususkan bagi-Ku untuk ditumpas, u  maka nyawamu adalah ganti nyawanya v  dan rakyatmu ganti rakyatnya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:4]  1 Full Life : JIKA ANAK-ANAKMU ... HIDUP DI HADAPAN-KU DENGAN SETIA.

Nas : 1Raj 2:4

Daud telah belajar melalui pengalaman dan disiplin yang menyakitkan bahwa keberhasilan dan berkat Allah tergantung pada keadaan tetap berada di jalan dan kebenaran Allah. Jadi, Daud sangat mendambakan agar Salomo hidup taat dan setia kepada Allah. Namun, Salomo dan putra-putranya akhirnya gagal untuk mendengarkan seruan Daud dan berbalik dari Allah dan perjanjian-Nya (bd. 2Taw 7:17-22); akibatnya ialah hukuman Allah atas Salomo (1Raj 11:1-13), perpecahan kerajaan Israel (1Raj 12:1-33) dan kemudian pemusnahan baik kerajaan utara maupun kerajaan selatan. Puncak penggenapan janji Allah kepada Daud hanya terwujud di dalam Yesus Kristus (Kis 15:16-18).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA