TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 1:17

Konteks
1:17 Sebab Kristus mengutus aku bukan untuk membaptis 1 , f  tetapi untuk memberitakan Injil; dan itupun bukan dengan hikmat g  perkataan, supaya salib Kristus jangan menjadi sia-sia.

1 Korintus 2:6

Konteks
Hikmat yang benar
2:6 Sungguhpun demikian kami memberitakan hikmat di kalangan mereka yang telah matang, u  yaitu hikmat yang bukan dari dunia ini, v  dan yang bukan dari penguasa-penguasa dunia ini, yaitu penguasa-penguasa yang akan ditiadakan. w 

1 Korintus 2:12

Konteks
2:12 Kita tidak menerima roh g  dunia, h  tetapi roh yang berasal dari Allah, supaya kita tahu 2 , apa yang dikaruniakan Allah kepada kita.

1 Korintus 4:4

Konteks
4:4 Sebab memang aku tidak sadar a  akan sesuatu, tetapi bukan karena itulah aku dibenarkan. b  Dia, yang menghakimi aku, c  ialah Tuhan.

1 Korintus 5:3

Konteks
5:3 Sebab aku, sekalipun secara badani tidak hadir, tetapi secara rohani o  hadir, aku--sama seperti aku hadir--telah menjatuhkan hukuman atas dia, yang telah melakukan hal yang semacam itu.

1 Korintus 7:10

Konteks
7:10 Kepada orang-orang yang telah kawin aku--tidak, bukan aku, tetapi Tuhan--perintahkan, supaya seorang isteri tidak boleh menceraikan suaminya. v 

1 Korintus 9:2

Konteks
9:2 Sekalipun bagi orang lain aku bukanlah rasul, tetapi bagi kamu aku adalah rasul. Sebab hidupmu dalam Tuhan adalah meterai c  dari kerasulanku.

1 Korintus 9:18

Konteks
9:18 Kalau demikian apakah upahku? Upahku ialah ini: bahwa aku boleh memberitakan Injil tanpa upah, y  dan bahwa aku tidak mempergunakan hakku z  sebagai pemberita Injil.

1 Korintus 11:17

Konteks
Kebiasaan-kebiasaan yang salah dalam perjamuan malam
11:17 Dalam peraturan-peraturan yang berikut aku tidak dapat memuji kamu, d  sebab pertemuan-pertemuanmu tidak mendatangkan kebaikan, tetapi mendatangkan keburukan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:17]  1 Full Life : KRISTUS MENGUTUS AKU BUKAN UNTUK MEMBAPTIS.

Nas : 1Kor 1:17

Paulus tidak bermaksud mengurangi makna ajaran Yesus tentang baptisan (Mat 28:19). Sebaliknya, dijelaskannya bahwa ia menugaskan penyelenggaraan baptisan kepada para rekannya sebagaimana dilakukan oleh Kristus (Yoh 4:1-2) dan Petrus (Kis 10:47-48). Rasul ini tidak ingin memberikan kesempatan kepada orang yang bertobat di bawah pelayanannya untuk beranggapan bahwa mereka "dibaptis dalam nama Paulus" (ayat 1Kor 1:13). Paulus sendiri memusatkan perhatiannya pada pemberitaan Injil.

[2:12]  2 Full Life : SUPAYA KITA TAHU.

Nas : 1Kor 2:12

Hal-hal yang telah dipersiapkan Allah bagi mereka yang mengasihi Dia (ayat 1Kor 2:9) dapat dimengerti oleh orang percaya melalui penyataan dan pencerahan Roh (ayat 1Kor 2:10-16). Sementara orang percaya membaca dan mempelajari Alkitab, Roh itu mencerahkan pengertian mereka akan kebenaran. Kepada orang percaya yang setia, Roh itu juga mengaruniakan suatu keyakinan yang kuat bahwa Alkitab berasal dari Allah (Yoh 16:13; Ef 1:17).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA