BIS NETBible YUN-IBR Diglot Ref. Silang Nama Judul Artikel Himne PEDIA MEDIA Gambar Audio Kuno ITL - draft BaDeNo

Hosea 11

  Boks Temuan
TUHAN mengasihi umat-Nya yang durhaka
11:1 TUHAN berkata, "Aku mengasihi Israel sejak ia masih kecil, Kupanggil anak-Ku itu keluar dari Mesir. 1 11:2 Tapi makin Kupanggil anak-Ku itu semakin ia menjauhi Aku. Ia membawa kurban dan membakar dupa untuk Baal dan dewa-dewa lainnya. 11:3 Padahal Akulah yang mengajar Israel berjalan, dan yang memeluknya dengan kasih sayang. Akulah yang merawat dia tapi ia tak mau mengakuinya. 11:4 Dengan segala kasih sayang-Ku, Kudekatkan dia pada-Ku. Segala penderitaannya Kuringankan, dan dengan murah hati Kuberi dia makan. 2 3 11:5 Orang-orang Israel itu tidak mau kembali kepada-Ku, sebab itu mereka harus kembali ke Mesir, dan bangsa Asyur akan memerintah mereka. 4 11:6 Pertempuran akan berkobar sampai ke dalam kota-kota mereka, pintu-pintu gerbang akan dirusakkan, dan umat-Ku dibinasakan. Itu terjadi karena mereka mengikuti kemauannya sendiri, 11:7 dan berkeras untuk meninggalkan Aku. Maka mereka akan tertindas, tapi tak ada yang membebaskan mereka meskipun mereka berteriak minta tolong." 11:8 TUHAN berkata, "Hai Israel, tak mungkin engkau Kubiarkan atau Kutinggalkan. Mungkinkah engkau Kumusnahkan seperti Adma? Atau Kuperlakukan seperti Zeboim? Tak tega hati-Ku melakukan hal itu, karena cinta-Ku terlalu besar bagimu! 5 6 11:9 Engkau tak akan Kuhukum di dalam kemarahan-Ku; engkau tidak akan Kuhancurkan lagi. Sebab Aku Allah, bukan manusia. Aku, Yang Kudus, menyertai engkau, dan tak mau lagi marah kepadamu." 7 11:10 TUHAN berkata, "Umat-Ku akan mengikuti Aku apabila Aku mengaum seperti singa dan menggentarkan musuh mereka. Umat-Ku akan cepat-cepat datang dari sebelah barat untuk menyembah Aku. 11:11 Dari Mesir mereka akan datang secepat burung, dan dari Asyur seperti kawanan merpati. Lalu mereka akan Kubawa kembali ke rumah mereka. Aku, TUHAN, yang berbicara." 11:12 (12-1) TUHAN berkata, "Bangsa Israel mengelilingi Aku dengan dusta dan tipu; bangsa Yehuda tetap melawan Aku, Allah Yang Kudus dan setia.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:1]   1 Full Life

Nas : Hos 11:1

Allah menunjuk kepada sejarah Israel ketika mereka dibawa keluar dari Mesir untuk menjadi bangsa yang merdeka. Ia memanggil mereka "anak" (bd. Kel 4:22), namun tidak lama kemudian mereka menjadi anak yang murtad dan tidak taat (ayat Hos 11:2). Mat 2:14-15 menerapkan ayat ini kepada Yesus yang dibawa oleh Yusuf dan Maria ke Mesir dan kemudian dipanggil kembali ke Palestina setelah kematian Herodes.


[11:4]   2 BIS

Segala ... dia makan atau: Seperti anak yang masih bayi, dia Kuangkat dan Kuciumi; Aku membungkuk kepadanya untuk menyuapi dia.


[11:4]   3 Full Life

Nas : Hos 11:4

Perhatian Allah tampak dalam cara Ia menuntun umat-Nya dengan tali kesetiaan dan ikatan kasih dan belas kasihan ilahi. Selaku Bapa dan Tabib, Ia selalu memperhatikan, menyembuhkan, dan menuntun, namun mereka tidak mengakui kasih dan berkat-Nya. Kita harus senantiasa bersyukur atas kasih Allah kepada kita yang ditunjukkan dalam keselamatan kita dan banyak cara lainnya, baik di masa lalu maupun masa kini. Kita harus bekerja keras mengembangkan hati yang berterima kasih yang mengasihi Dia sebagai tanggapan atas kasih-Nya.


[11:5]   4 Full Life

Nas : Hos 11:5

"Mesir" melambangkan tempat perbudakan

(lihat cat. --> Hos 9:3);

[atau ref. Hos 9:3]

Mesir ke mana kerajaan utara (Israel) akan dibawa karena penyembahan berhala mereka adalah Asyur. Pembuangan ini terjadi ketika Samaria dibinasakan pada tahun 722 SM. Israel utara tidak pernah dipulihkan sebagai suatu bangsa tersendiri, sekalipun ada sisa yang kembali (Yeh 8:35; Yeh 47:13). Perhatikan bahwa di dalam PB, Hana adalah dari suku Asyer (Luk 2:36), salah satu suku kerajaan utara. Jadi, pengertian "sepuluh suku terhilang" itu hanya khayalan; mereka tidak pernah terhilang. Beberapa anggota kerajaan utara menolak penyembahan berhala dan bergabung dengan kerajaan Yehuda, baik sebelum maupun sesudah kejatuhan Samaria (bd. 2Taw 15:9; 34:9;

lihat cat. --> 2Raj 17:18),

[atau ref. 2Raj 17:18]

sedangkan yang lain menikah dengan bangsa-bangsa lainnya dan menjadi orang Samaria

(lihat cat. --> 2Raj 17:24).

[atau ref. 2Raj 17:24]


[11:8]   5 BIS

Adma dan Zeboim: Kota-kota ini dihubungkan dengan Sodom dan Gomora. Lihat Kej 14:2 dan Kej 14:8.


[11:8]   6 Full Life

Nas : Hos 11:8

Ayat ini termasuk ayat Alkitab yang paling mengesankan, yang menunjukkan kasih mendalam, belas kasihan dan kesedihan yang diderita oleh Tuhan demi orang berdosa. Ayat ini menunjukkan dengan sangat jelas bahwa kasih dan belas kasihan-Nya adalah bagaikan Bapa yang memperhatikan anak-anaknya (Yer 31:9). Dia tidak mau melepaskan umat-Nya yang tidak patuh, dan Ia merasa sedih bila terpaksa harus menghukum mereka.


[11:9]   7 Full Life

Nas : Hos 11:9

Israel tidak akan mengalami murka Allah sepenuhnya. Mereka tidak akan dibinasakan sama sekali ketika Allah menghukum mereka; sebaliknya, Ia akan menyelamatkan kaum sisa yang dipakai-Nya untuk membangun kembali bangsa itu.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA