FAYH NETBible YUN-IBR Diglot Ref. Silang Nama Judul Artikel Himne PEDIA MEDIA Gambar Audio Kuno ITL - draft BaDeNo

Ulangan 25

  Boks Temuan
Hukuman dera
25:1 "APABILA seseorang dinyatakan bersalah telah melakukan suatu kejahatan dan ia dijatuhi hukuman dera, hakim harus menyuruh orang itu meniarap dan menerima pukulan itu di depannya setimpal dengan kejahatannya. Tetapi janganlah memberikan lebih dari empat puluh pukulan, kalau-kalau hukuman itu terlalu keras dan saudaramu itu menjadi hina di matamu. 25:2 (25-1) 25:3 (25-1) 25:4 "Janganlah kamu memberangus sapi yang sedang mengirik." 1
Peraturan pernikahan dengan istri saudara yang telah mati
25:5 "Apabila beberapa orang bersaudara tinggal bersama-sama dan seorang di antaranya mati tanpa meninggalkan anak laki-laki, maka jandanya tidak boleh menikah dengan orang di luar keluarga itu. Saudara laki-laki suaminya harus mengambil dia sebagai istri. 25:6 Anak laki-laki pertama yang dilahirkan perempuan itu harus dianggap sebagai anak orang yang telah mati itu supaya namanya tidak akan terhapus dari bangsa Israel. 25:7 Tetapi, apabila saudara laki-laki orang yang telah mati itu tidak mau memperistri janda itu, maka janda itu harus pergi kepada para penatua kota dan berkata kepada mereka, 'Saudara laki-laki suamiku tidak mau melanjutkan nama saudaranya -- ia tidak mau mengambil aku sebagai istrinya.' 25:8 Para penatua kota itu harus memanggil orang itu dan berbicara dengan dia. Jika ia tetap menolak, 25:9 maka janda itu akan datang kepadanya di depan para penatua kota, lalu menanggalkan kasut dari kaki orang itu, dan meludahi mukanya. Kemudian janda itu harus berkata, 'Beginilah jadinya dengan orang yang tidak mau membangun keturunan saudaranya.' 25:10 Sejak saat itu rumah orang itu akan disebut 'Rumah orang yang kasutnya telah ditanggalkan orang'."
Perbuatan yang tidak pantas
25:11 "Apabila dua orang laki-laki sedang berkelahi dan istri yang seorang datang untuk membantu suaminya dengan memegang kemaluan lawannya, 25:12 maka tangannya harus dipotong, tanpa belas kasihan."
Ukuran yang benar
25:13 "Dalam berjual beli haruslah kamu memakai timbangan dan ukuran yang benar supaya lanjut umurmu dan baik keadaanmu di negeri yang akan diberikan TUHAN kepadamu. 25:14 (25-13) 25:15 (25-13) 25:16 Semua orang yang menipu dengan menggunakan timbangan dan ukuran yang palsu adalah kekejian bagi TUHAN, Allahmu."
Orang Amalek harus ditumpas
25:17 "Jangan sekali-kali kamu lupa akan apa yang dilakukan oleh orang Amalek terhadapmu ketika kamu keluar dari Mesir. 25:18 Ingatlah bahwa mereka menyerang kamu dan membinasakan orang-orang yang letih lesu dan yang tercecer di belakang. Mereka sama sekali tidak mempunyai rasa hormat atau takut kepada Allah. 25:19 Karena itu, apabila TUHAN, Allahmu, telah membebaskan kamu dari ancaman semua musuhmu di Negeri Perjanjian, tumpaslah orang Amalek dari permukaan bumi sehingga nama mereka tidak diingat orang lagi. Janganlah kamu lupa akan hal ini!"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:4]   1 Full Life

Nas : Ul 25:4

Perintah ini menentukan agar hewan yang sedang bekerja menerima makanan yang cukup untuk memelihara kekuatan dan kesehatan. Hewan harus diperlakukan dengan baik serta diberi ganjaran untuk pekerjaannya. Lebih-lebih lagi, orang patut diperlakukan dengan adil sesuai dengan pekerjaan mereka. PB menerapkan prinsip ini kepada para pelayanan Injil (lih. 1Kor 9:9-11; 1Tim 5:17-18). Mereka yang bekerja dalam pelayanan Injil atau untuk lembaga Kristen harus memperoleh upah yang layak dan adil.



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA