Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 5 dari 5 ayat untuk sedapat-dapatnya [Pencarian Tepat] (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Kid 8:9) (full: BILA IA TEMBOK ... BILA IA PINTU. )

Nas : Kid 8:9

Jikalau sang adik adalah tembok penahan godaan, maka putri-putri Yerusalem akan menghiasinya (yaitu, mempersiapkan dia untuk pernikahan); jikalau dia adalah pintu yang siap mengalah pada godaan, mereka akan berusaha sedapat-dapatnya untuk melindungi dia dari kenajisan.

(0.75) (Yes 5:1) (full: KEBUN ANGGUR. )

Nas : Yes 5:1-7

Nyanyian kebun anggur ini menunjukkan bahwa Allah berusaha sedapat-dapatnya untuk menjadikan Yehuda bangsa yang benar dan produktif. Hanya ketika mereka gagal menjadi apa yang diinginkan-Nya barulah Allah membinasakan kebun anggur-Nya (bd. perumpamaan Yesus tentang penggarap-penggarap kebun anggur dalam Mat 21:33-44). Perumpamaan Yesaya secara historis menunjuk kepada kebinasaan Yerusalem dan kerajaan Yehuda pada tahun 586 SM.

(0.62) (Ef 6:17) (full: PEDANG ROH. )

Nas : Ef 6:17

"Pedang Roh" adalah senjata orang percaya untuk menyerang dalam peperangan melawan kuasa kejahatan. Iblis akan berusaha sedapat-dapatnya untuk merobohkan atau menghancurkan keyakinan orang Kristen akan pedang itu, yaitu "firman Allah". Gereja harus mempertahankan Alkitab yang terilhamkan terhadap aneka pernyataan bahwa Alkitab bukan Firman Allah dalam segala hal yang diajarkannya. Meninggalkan sikap Kristus dan para rasul terhadap Firman Allah yang diilhamkan berarti menghancurkan kuasanya untuk menegur atau membetulkan, untuk menebus, menyembuhkan, mengusir setan, dan mengatasi segala kejahatan. Menyangkal bahwa kebenaran Alkitab dapat diandalkan dalam segala yang diajarkannya berarti menyerahkan diri kepada Iblis (bd.

lihat cat. --> 2Pet 1:21;

[atau ref. 2Pet 1:21]

Mat 4:1-11;

lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

(0.50) (Mat 12:8) (jerusalem) Dengan keterangan ini dan juga dengan keterangan yang diberikanNya waktu menyembuhkan orang sakit pada hari Sabat, Mat 12:9-14 dsj; Luk 13:10-17; Luk 14:1-6; Yoh 5:1-18; Yoh 7:19-24; Yoh 9, Yesus menyatakan bahwa malahan lembaga-lembaga yang diberikan Allah kepada Israel, seperti hari istirahat, tidak mempunyai nilai mutlak, sehingga keperluan-keperluan yang mendesak dan karya kasih harus diutamakan dari pada lembaga-lembaga itu Ia sendiri berwewenang menerangkan hukum Taurat, bdk Mat 5:17+; Mat 15:1-7 dsj; Mat 19:1-9 dsj. Dan Ia berwewenang oleh karena Ia "Anak Manusia", Ialah kepala Kerajaan Mesias, Mat 8:20+, dan mulai sekarang, Mat 9:6. Ia bertugas menegakkan tata penyelamatan yang baru itu, Mat 9:17+. Tata penyelamatan baru itu melebihi yang lama, sebab "di sini ada yang melebihi bait Allah" - Para rabi Yahudi mengenal perkecualian-perkecualian dari hukum Sabat, tetapi sedapat-dapatnya dan dengan ketat mereka membatasi perkecualian-perkecualian itu.
(0.44) (Pkh 7:8) (jerusalem) Bagian ini berbicara tentang pembalasan. Hukum Taurat sudah merumuskan prinsip pembalasan kolektip: kalau umat Israel setia pada Allah, maka ia menjadi bahagia; kalau tidak setia, umat didatangi kemalangan, bdk Ula 7:12 dst; Ula 11:26-28; 28:1-68; Ima 26. Prinsip kolektip itu oleh para berhikmat dialihkan kepada nasib masing-masing orang secara perorangan. Allah membalas setiap orang sesuai dengan perbuatan-perbuatannya, Maz 62:12+. Mereka menyimpulkan bahwa nasib manusia di dunia sini sesuai dengan kelakuannya, baik atau buruk. Kalau dikatakan bahwa kesimpulan itu tidak sesuai dengan pengalaman, maka para berhikmat menjawab: Kebahagiaan dan kesejahteraan orang fasik hanya semu saja, sedangkan kemalangan orang benar hanya sebentar. Penderitaan ini a.l. terungkap dalam Maz 37 dan dianut oleh ketiga sahabat Ayub. Pengkhotbah tidak menyetujui ajaran itu. Jawaban tradisionil atas masalah kesejahteraan orang fasik, Pengk 7:8, ditanggapi dengan keraguan, Pengk 7:9-12. Sebaik-baiknya orang menerima saja nasib seada-adanya tanpa mau menjelaskannya Pengk 7:13-15. Kalau bahkan hidup dan mati terbagi-bagi dengan kurang tepat, Pengk 7:15, maka tidak ada gunanya berdaya-upaya melampaui batas, Pengk 7:16-18. Nama baikpun tidak berdasar, Pengk 7:19-22. Kenyataan tidak dapat dipahami dan merupakan sebuah rahasia tak terselami, Pengk 7:23 dst (Pengk 7:26-28 adalah sebuah sisipan yang mengungkapkan rasa curiga terhadap perempuan). Orang tidak dapat meluputkan diri dari nasibnya (raja juga tidak terluput)Pengk 8:1-9. Dan mini membuat manusia merasa jemu, Pengk 8:10-14. Maka kesimpulannya: nikmatilah hidup sedapat-dapatnya, Pengk 8:15; bdk Pengk 2:24+.


TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA