Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 131 ayat untuk Hizkia (0.000 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 7 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (2Raj 18:14) (ende)

Hizkia menaklukkan dirinja pula.

(0.75) (2Raj 18:16) (endetn)

Ditinggalkan nama Hizkia.

(0.71) (2Raj 18:16) (jerusalem: oleh Hizkia) Nama itu kiranya salah tulis. Yang dimaksud seorang raja pendahulu Hizkia.
(0.62) (Yeh 12:12) (ende: mukanja bertudung)

menjindir nasib Hizkia jang ditjungkil matanja oleh Nabukadnezar.

(0.53) (2Taw 31:2) (jerusalem: Hizkia menetapkan....) Hizkia sebenarnya hanya memulihkan apa yang ditetapkan Salomo, bdk 2Ta 8:12-14, sesuai dengan aturan yang diberikan Daud.
(0.50) (2Raj 18:7) (ende)

Dengan tindakan ini (tidak membajar upeti) Hizkia menghentikan penaklukan Ahaz (2Ra 16:7).

(0.50) (2Raj 20:12) (ende)

Perdutaan ini bermaksud menarik Hizkia kedalam suatu persekutuan anti-Assyria.

(0.50) (2Raj 20:8) (jerusalem) Ayat-ayat ini berupa tambahan, sebab dalam 2Ra 20:7 Hizkia sudah sembuh.
(0.50) (2Taw 30:26) (jerusalem: sejak Salomo) Si Muwarikh menyejajarkan pemulihan bait Allah oleh Hizkia dengan pentahbisannya oleh Salomo.
(0.50) (2Taw 31:9) (jerusalem) Hizkia menanyakan Rupanya raja kuatir kalau-kalau para petugas memaksa rakyat dengan kekerasan.
(0.44) (Yeh 23:16) (ende)

Peristiwa mana jang disindir kurang terang. Mungkin utusan dari Babel ke radja Hizkia (2Ra 20:21).

(0.44) (Yeh 23:16) (jerusalem: ke tanah Kasdim) Mungkin tersinggung hubungan yang terjalin antara raja Hizkia dan Merodakh-Baladan, Yes 39.
(0.43) (Yes 33:7) (ende)

Nubuat itu menggambarkan tjampur tangan Allah setjara adjaib. Ada ahli2 jang menggandingkan teks ini dengan utusan jang dikirim radja Hizkia ke radja Sanherib di Lakisj th. 711 untuk menaklukkan diri. Tapi Sanherib toh menjerbu di Juda. Waktu utusan Hizkia kembali, maka Jesaja membawakan nubuat ini. Kelitjikan politik Hizkia diketjewakan, tapi Jahwe akan menjelamatkan.

(0.43) (Yes 38:9) (ende)

Lagu ini sangat sukar diterdjemahkan. Naskah Hibrani agak rusak. KIranja mazmur ini bukan karangan Hizkia (orang tidak melihat hubungan antara lagu ini dengan keadaan radja Hizkia sebagaimana jang disadjikan Yes 38:1-7; 21-22. Kiranja mazmur ini kemudian digubah dan ditambahkan disini sebagai lagu sjukur dalam mulut Hizkia (atau lagu ratap?).

(0.38) (Ams 25:1) (full: HIZKIA. )

Nas : Ams 25:1

Hizkia memerintah Israel 200 tahun setelah Salomo (sekitar 715-686 SM); lih. pasal 2Raj 18:1-20:21; 2Taw 29:1-32:33; Yes 36:1-39:8 untuk keterangan mengenai masa pemerintahannya.

(0.38) (Yes 38:1) (sh: Kedaulatan Allah (Senin, 27 September 2004))
Kedaulatan Allah

Sakit yang dialami oleh Hizkia karena barah (bisul)(ayat 21) menyebabkan ia semakin mengenal Allah. Sebelumnya Hizkia diizinkan melihat kedaulatan Allah melalui peristiwa serangan raja Asyur atas Yerusalem (ayat 36:1-22) dan melalui penyertaan-Nya sehingga Israel terluput dari kehancuran (ayat 37:1-38). Kini Hizkia mengalami lagi kebaikan Allah atas tubuhnya sendiri. Peristiwa-peristiwa ini jelas menunjukkan betapa sayang Allah kepada orang yang dikasihi-Nya.

Dalam nas ini, Hizkia mempelajari kedaulatan Allah atas hidup manusia (ayat 1-2). Kerendahan hatinya adalah dasar dari kehidupan doa Hizkia yang berinti permintaan belas kasih Allah. Bahwa ia menyebut keberaniannya menghapuskan penyembahan berhala dari tanah Israel (ayat 2Taw. 29-32) bukan suatu kesombongan atau menuntut upah, tetapi ungkapan kesungguhan imannya. Peristiwa ini juga menyatakan Allah sebagai penjawab doa. Allah berkenan menyembuhkan Hizkia dan menambahkan usianya (ayat 4-5) bahkan juga memberikan kebebasan Israel dari raja Asyur (ayat 6). Untuk janji pelepasan Israel, Allah memberi tanda yaitu bayang-bayang matahari pada penunjuk matahari buatan Raja Ahas akan mundur sepuluh tapak. Untuk janji kesembuhan dirinya, Hizkia meminta tanda lain (ayat 22). Dari pergumulan mati-hidup yang dahsyat ini lahirlah sebuah pujian yang indah dan sarat kebenaran (ayat 9-20). Di dalamnya Hizkia mengungkapkan pengalamannya menghadapi maut dan fakta bahwa dirinya fana adanya (ayat 10-12). Dalam mazmur doa ini, Hizkia menunjukkan sikap tunduk kepada kehendak dan keputusan Allah (ayat 13-16). Sementara menggumuli masalahnya dengan Allah itu, Hizkia mengalami peneguhan dalam imannya (ayat 17-20).

Kesembuhan Hizkia menjadi bukti total kedaulatan Allah. Ia bukan hanya berdaulat atas bangsa-bangsa di dunia, tetapi Ia juga berkuasa atas penyakit dan hidup umat-Nya. Apa yang menjadi masalah Anda? Ambillah sikap seperti Hizkia yang memercayai Allah sepenuhnya.

Ingat: Allah berdaulat atas segala sesuatu. Kedaulatan Allah memampukan kita bersikap tenang menghadapi hidup ini.

(0.38) (Yes 39:1) (sh: Akibat melupakan Allah (Selasa, 28 September 2004))
Akibat melupakan Allah

Seseorang yang pesawatnya hendak jatuh memohon pertolongan Tuhan sambil berjanji jika selamat maka ia akan memberikan persembahan sukarela sebesar gaji satu bulan dan persembahan perpuluhan setiap bulan. Namun, ia lupa setelah Tuhan menolongnya.

Sungguh menyedihkan membaca kisah Hizkia di nas ini. Ia telah mengalami pertolongan Tuhan, tetapi cepat melupakannya karena raja Babel. Merodakh-Baladan (raja Babel) mengirimkan utusannya mengunjungi Hizkia di Israel (ayat 1). Tujuannya adalah turut bergembira karena Hizkia telah sembuh. Hizkia merasa tersanjung dengan kunjungan kenegaraan ini sebab pada saat itu Babel adalah negara yang kuat. Akan tetapi, Babel juga merupakan musuh Israel. Tindakan Hizkia memperlihatkan seluruh kerajaannya merupakan tindakan bodoh (ayat 2). Yesaya diutus Tuhan untuk memberitahukan firman Tuhan tentang Hizkia, yaitu "segala yang disimpan oleh nenek moyangmu akan diangkut ke Babel" (ayat 6); "Keturunan Hizkia akan dibawa ke Babel sebagai tawanan" (ayat 7) (band. Dan. 1:1-7). Dengan demikian, tindakan Hizkia ini sama dengan "menjual" keturunannya dan bangsa Israel kepada Babel. Respons Hizkia terhadap nubuat Nabi Yesaya adalah "lain di mulut lain di hati" (ayat 8). Hal ini menunjukkan bahwa Hizkia melupakan Tuhan dan semua pertolongan-Nya yang pernah ia alami, yakni ketika campur tangan Tuhan meluputkan Yerusalem (Yes. 36-37) dan menyembuhkan sakit kerasnya (Yes. 38).

Apa yang kita pelajari dari kegagalan Hizkia? Ia melupakan Tuhan. Akibat perbuatannya ini dirasakan oleh keturunannya bahkan rakyat Israel. Seorang pemimpin yang bertingkah laku keliru berpengaruh kepada orang-orang yang dipimpinnya. Orang Kristen pada masa kini juga dapat melupakan Tuhan karena banyak hal, seperti sahabat, kekasih, suami/istri, jabatan dan pangkat, uang dan barang berharga, dll. Sepadankah menukarkan kepercayaan pada Yesus dengan hal yang sementara?

Renungkan: Belajarlah dari tindakan Hizkia agar kita tidak melupakan Tuhan! Melupakan Tuhan berakibat fatal bagi masa depan kita dan keluarga.

(0.37) (Yes 30:1) (ende)

Dua nubuat jang menjerang politik radja Juda jang mengutus utusan ke Mesir untuk minta tolong terhadap Asjur, jakni utusan2 radja Hizkia th. 703-702.

(0.37) (2Taw 33:15) (jerusalem) Kisah tentang pembaharuan agama yang menurut si Muwarikh dilancarkan raja Manasye ini terpengaruh oleh kisah mengenai pembaharuan yang diadakan raja Asa. Hizkia dan Yosia.
(0.37) (Yes 30:1) (jerusalem) Nubuat ini diucapkan waktu raja Hizkia mengirim utusan-utusan kepada Firaun Mesir sekitar th 703-702. Maksudnya ialah minta tolong melawan orang Asyur.


TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA