Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Hasil pencarian 21 - 40 dari 73 untuk dalam hatinya AND book:21 (0.001 seconds)
(0.72)Pkh 7:26

Dan aku menemukan sesuatu yang lebih pahit dari pada maut: perempuan yang adalah jala, yang hatinya adalah jerat dan tangannya adalah belenggu. Orang yang dikenan Allah terhindar dari padanya, tetapi orang yang berdosa ditangkapnya.

(0.71)Pkh 5:2

(5-1) Janganlah terburu-buru dengan mulutmu, dan janganlah hatimu lekas-lekas mengeluarkan perkataan di hadapan Allah, karena Allah ada di sorga dan engkau di bumi; oleh sebab itu, biarlah perkataanmu sedikit.

(0.66)Pkh 10:2

Hati orang berhikmat menuju ke kanan, tetapi hati orang bodoh ke kiri.

(0.64)Pkh 7:3

Bersedih lebih baik dari pada tertawa, karena muka muram membuat hati lega.

(0.64)Pkh 7:7

Sungguh, pemerasan membodohkan orang berhikmat, dan uang suap merusakkan hati.

(0.64)Pkh 7:8

Akhir suatu hal lebih baik dari pada awalnya. Panjang sabar lebih baik dari pada tinggi hati.

(0.63)Pkh 7:22

Karena hatimu tahu bahwa engkau juga telah kerapkali mengutuki orang-orang lain.

(0.63)Pkh 7:21

Juga janganlah memperhatikan segala perkataan yang diucapkan orang, supaya engkau tidak mendengar pelayanmu mengutuki engkau.

(0.63)Pkh 8:5

Siapa yang mematuhi perintah tidak akan mengalami perkara yang mencelakakan, dan hati orang berhikmat mengetahui waktu pengadilan,

(0.63)Pkh 9:7

Mari, makanlah rotimu dengan sukaria, dan minumlah anggurmu dengan hati yang senang, karena Allah sudah lama berkenan akan perbuatanmu.

(0.62)Pkh 8:9

Semua ini telah kulihat dan aku memberi perhatian kepada segala perbuatan yang dilakukan di bawah matahari, ketika orang yang satu menguasai orang yang lain hingga ia celaka.

(0.43)Pkh 1:18

karena di dalam banyak hikmat ada banyak susah hati, dan siapa memperbanyak pengetahuan, memperbanyak kesedihan.

(0.42)Pkh 4:4

Dan aku melihat bahwa segala jerih payah dan segala kecakapan dalam pekerjaan adalah iri hati seseorang terhadap yang lain. Inipun kesia-siaan dan usaha menjaring angin.

(0.42)Pkh 5:17

(5-16) Malah sepanjang umurnya ia berada dalam kegelapan dan kesedihan, mengalami banyak kesusahan, penderitaan dan kekesalan.

(0.42)Pkh 2:24

Tak ada yang lebih baik bagi manusia dari pada makan dan minum dan bersenang-senang dalam jerih payahnya. Aku menyadari bahwa inipun dari tangan Allah.

(0.36)Pkh 7:4

Orang berhikmat senang berada di rumah duka, tetapi orang bodoh senang berada di rumah tempat bersukaria.

(0.35)Pkh 8:11

Oleh karena hukuman terhadap perbuatan jahat tidak segera dilaksanakan, maka hati manusia penuh niat untuk berbuat jahat.

(0.34)Pkh 2:3

Aku menyelidiki diriku dengan menyegarkan tubuhku dengan anggur, --sedang akal budiku tetap memimpin dengan hikmat--,dan dengan memperoleh kebebalan, sampai aku mengetahui apa yang baik bagi anak-anak manusia untuk dilakukan di bawah langit selama hidup mereka yang pendek itu.

(0.28)Pkh 7:13

Perhatikanlah pekerjaan Allah! Siapakah dapat meluruskan apa yang telah dibengkokkan-Nya?

(0.28)Pkh 11:4

Siapa senantiasa memperhatikan angin tidak akan menabur; dan siapa senantiasa melihat awan tidak akan menuai.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/search.php?search=dalam hatinya AND book:21&page=2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)