Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Hasil pencarian 21 - 40 dari 216 untuk Tenang (0.000 seconds)
(0.48)2Tes 3:12

Orang-orang yang demikian kami peringati dan nasihati dalam Tuhan Yesus Kristus, supaya mereka tetap tenang melakukan pekerjaannya dan dengan demikian makan makanannya sendiri.

(0.45)Yeh 5:13

Aku akan melampiaskan murka-Ku kepada mereka, sehingga hati-Ku yang panas tenang kembali dan Aku merasa puas; dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN yang mengatakannya di dalam cemburu-Ku, tatkala Aku melampiaskan amarah-Ku kepada mereka.

(0.45)Kis 11:18

Ketika mereka mendengar hal itu, mereka menjadi tenang, lalu memuliakan Allah, katanya: "Jadi kepada bangsa-bangsa lain juga Allah mengaruniakan pertobatan yang memimpin kepada hidup."

(0.43)Kis 21:40

Sesudah Paulus diperbolehkan oleh kepala pasukan, pergilah ia berdiri di tangga dan memberi isyarat dengan tangannya kepada rakyat itu; ketika suasana sudah tenang, mulailah ia berbicara kepada mereka dalam bahasa Ibrani, katanya:

(0.43)Mzm 107:29

dibuat-Nyalah badai itu diam, sehingga gelombang-gelombangnya tenang.

(0.43)Ams 14:30

Hati yang tenang menyegarkan tubuh, tetapi iri hati membusukkan tulang.

(0.37)Mzm 23:2

Ia membaringkan aku di padang yang berumput hijau, Ia membimbing aku ke air yang tenang;

(0.36)Ayb 3:13

Jikalau tidak, aku sekarang berbaring dan tenang; aku tertidur dan mendapat istirahat

(0.36)Mat 14:27

Tetapi segera Yesus berkata kepada mereka: "Tenanglah! Aku ini, jangan takut!"

(0.35)Mzm 94:13

untuk menenangkan dia terhadap hari-hari malapetaka, sampai digali lobang untuk orang fasik.

(0.33)Ayb 20:20

Sesungguhnya, ia tidak mengenal ketenangan dalam batinnya, dan ia tidak akan terluput dengan membawa harta bendanya.

(0.33)Ayb 21:23

Yang seorang mati dengan masih penuh tenaga, dengan sangat tenang dan sentosa;

(0.33)Pkh 4:6

Segenggam ketenangan lebih baik dari pada dua genggam jerih payah dan usaha menjaring angin.

(0.33)Pkh 10:4

Jika amarah penguasa menimpa engkau, janganlah meninggalkan tempatmu, karena kesabaran mencegah kesalahan-kesalahan besar.

(0.32)Mzm 62:5

(62-6) Hanya pada Allah saja kiranya aku tenang, sebab dari pada-Nyalah harapanku.

(0.31)Ayb 3:26

Aku tidak mendapat ketenangan dan ketenteraman; aku tidak mendapat istirahat, tetapi kegelisahanlah yang timbul."

(0.31)Ayb 21:13

Mereka menghabiskan hari-hari mereka dalam kemujuran, dan dengan tenang mereka turun ke dalam dunia orang mati.

(0.31)Ams 7:11

cerewet dan liat perempuan ini, kakinya tak dapat tenang di rumah,

(0.31)Dan 4:4

Aku, Nebukadnezar, diam dalam rumahku dengan tenang dan hidup dengan senang dalam istanaku;

(0.31)Ayb 11:18

Engkau akan merasa aman, sebab ada harapan, dan sesudah memeriksa kiri kanan, engkau akan pergi tidur dengan tenteram;


Sumber: http://alkitab.sabda.org/search.php?search=Tenang&page=2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)