Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Hasil pencarian 1 - 20 dari 130 untuk hebrew:03478 AND book:9 (0.008 seconds)
(1.00)1Sam 7:7

Ketika didengar orang Filistin, bahwa orang Israel telah berkumpul di Mizpa, majulah raja-raja kota orang Filistin mendatangi orang Israel. Serta didengar orang Israel demikian, maka ketakutanlah mereka terhadap orang Filistin.

(1.00)1Sam 31:1

Sementara itu orang Filistin berperang melawan orang Israel. Orang-orang Israel melarikan diri dari hadapan orang Filistin dan banyak yang mati terbunuh di pegunungan Gilboa.

(0.99)1Sam 7:14

dan kota-kota yang diambil orang Filistin dari pada Israel, kembali pula kepada Israel, mulai dari Ekron sampai Gat; dan orang Israel merebut daerah sekitarnya dari tangan orang Filistin. Antara orang Israel dan orang Amori ada damai.

(0.99)1Sam 17:21

Orang Israel dan orang Filistin itu mengatur barisannya, barisan berhadapan dengan barisan.

(0.97)1Sam 4:1

Dan perkataan Samuel sampai ke seluruh Israel.(4-1b) Orang Israel maju berperang melawan orang Filistin dan berkemah dekat Eben-Haezer, sedang orang Filistin berkemah di Afek.

(0.97)1Sam 4:2

Orang Filistin mengatur barisannya berhadapan dengan orang Israel. Ketika pertempuran menghebat, terpukullah kalah orang Israel oleh orang Filistin, yang menewaskan kira-kira empat ribu orang di medan pertempuran itu.

(0.97)1Sam 4:10

Lalu berperanglah orang Filistin, sehingga orang Israel terpukul kalah. Mereka melarikan diri masing-masing ke kemahnya. Amatlah besar kekalahan itu: dari pihak Israel gugur tiga puluh ribu orang pasukan berjalan kaki.

(0.97)1Sam 13:4

Demikianlah seluruh orang Israel mendengar kabar, bahwa Saul telah memukul kalah pasukan pendudukan orang Filistin dan dengan demikian orang Israel dibenci oleh orang Filistin. Kemudian dikerahkanlah rakyat itu untuk mengikuti Saul ke Gilgal.

(0.97)1Sam 15:17

Sesudah itu berkatalah Samuel: "Bukankah engkau, walaupun engkau kecil pada pemandanganmu sendiri, telah menjadi kepala atas suku-suku Israel? Dan bukankah TUHAN telah mengurapi engkau menjadi raja atas Israel?

(0.97)1Sam 4:22

Katanya: "Telah lenyap kemuliaan dari Israel, sebab tabut Allah telah dirampas."

(0.97)1Sam 7:15

Samuel memerintah sebagai hakim atas orang Israel seumur hidupnya.

(0.97)1Sam 8:4

Sebab itu berkumpullah semua tua-tua Israel; mereka datang kepada Samuel di Rama

(0.97)1Sam 5:8

Sebab itu mereka memanggil berkumpul kepadanya semua raja kota orang Filistin dan berkata: "Apakah yang akan kita lakukan dengan tabut Allah Israel itu?" Lalu kata mereka: "Tabut Allah Israel harus dipindahkan ke Gat." Jadi mereka memindahkan tabut Allah Israel itu ke sana.

(0.97)1Sam 10:18

dan ia berkata kepada orang Israel itu: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Aku telah menuntun orang Israel keluar dari Mesir dan telah melepaskan kamu dari tangan orang Mesir dan dari tangan segala kerajaan yang menindas kamu.

(0.97)1Sam 17:25

Berkatalah orang-orang Israel itu: "Sudahkah kamu lihat orang yang maju itu? Sesungguhnya ia maju untuk mencemoohkan orang Israel! Orang yang mengalahkan dia akan dianugerahi raja kekayaan yang besar, raja akan memberikan anaknya yang perempuan kepadanya dan kaum keluarganya akan dibebaskannya dari pajak di Israel."

(0.96)1Sam 3:20

Maka tahulah seluruh Israel dari Dan sampai Bersyeba, bahwa kepada Samuel telah dipercayakan jabatan nabi TUHAN.

(0.96)1Sam 7:4

Kemudian orang-orang Israel menjauhkan para Baal dan para Asytoret dan beribadah hanya kepada TUHAN.

(0.96)1Sam 7:5

Lalu berkatalah Samuel: "Kumpulkanlah segenap orang Israel ke Mizpa; maka aku akan berdoa untuk kamu kepada TUHAN."

(0.96)1Sam 8:1

Setelah Samuel menjadi tua, diangkatnyalah anak-anaknya laki-laki menjadi hakim atas orang Israel.

(0.96)1Sam 10:20

Lalu Samuel menyuruh segala suku Israel tampil ke muka, maka didapati suku Benyamin.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/search.php?search=hebrew:03478 AND book:9&page=1
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)