Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Hasil pencarian 1 - 14 dari 14 untuk dikirimkannya AND book:30 (0.001 seconds)
(1.00)Am 8:11

"Sesungguhnya, waktu akan datang," demikianlah firman Tuhan ALLAH, "Aku akan mengirimkan kelaparan ke negeri ini, bukan kelaparan akan makanan dan bukan kehausan akan air, melainkan akan mendengarkan firman TUHAN.

(0.46)Am 5:3

Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH kepada kaum Israel: "Kota yang maju berperang dengan seribu orang, dari padanya akan tersisa seratus orang, dan yang maju berperang dengan seratus orang, dari padanya akan tersisa sepuluh orang."

(0.11)Am 1:4

Aku akan melepas api ke dalam istana Hazael, sehingga puri Benhadad dimakan habis;

(0.11)Am 1:7

Aku akan melepas api ke dalam tembok Gaza, sehingga purinya dimakan habis;

(0.11)Am 1:10

Aku akan melepas api ke dalam tembok Tirus, sehingga purinya dimakan habis."

(0.11)Am 1:12

Aku akan melepas api ke dalam Teman, sehingga puri Bozra dimakan habis."

(0.11)Am 2:5

Aku akan melepas api ke dalam Yehuda, sehingga puri Yerusalem dimakan habis."

(0.11)Am 2:2

Aku akan melepas api ke dalam Moab, sehingga puri Keriot dimakan habis; Moab akan mati di dalam kegaduhan, diiringi sorak-sorai pada saat sangkakala berbunyi;

(0.11)Am 3:6

Adakah sangkakala ditiup di suatu kota, dan orang-orang tidak gemetar? Adakah terjadi malapetaka di suatu kota, dan TUHAN tidak melakukannya?

(0.11)Am 4:10

"Aku telah melepas penyakit sampar ke antaramu seperti kepada orang Mesir; Aku telah membunuh terunamu dengan pedang pada waktu kudamu dijarah; Aku telah membuat bau busuk perkemahanmu tercium oleh hidungmu; namun kamu tidak berbalik kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN.

(0.11)Am 1:14

Aku akan menyalakan api di dalam tembok Raba, sehingga purinya dimakan habis, diiringi sorak-sorai pada waktu pertempuran, diiringi angin badai pada waktu puting beliung;

(0.10)Am 4:9

"Aku telah memukul kamu dengan hama dan penyakit gandum, telah melayukan taman-tamanmu dan kebun-kebun anggurmu, pohon-pohon ara dan pohon-pohon zaitunmu dimakan habis oleh belalang, namun kamu tidak berbalik kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN.

(0.10)Am 6:14

"Sebab sesungguhnya, Aku akan membangkitkan suatu bangsa melawan kamu, hai kaum Israel," demikianlah firman TUHAN, Allah semesta alam, "dan mereka akan menindas kamu dari jalan yang menuju ke Hamat sampai ke sungai yang di Araba."

(0.10)Am 7:10

Lalu Amazia, imam di Betel, menyuruh orang menghadap Yerobeam, raja Israel, dengan pesan: "Amos telah mengadakan persepakatan melawan tuanku di tengah-tengah kaum Israel; negeri ini tidak dapat lagi menahan segala perkataannya.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/search.php?search=dikirimkannya AND book:30&page=1
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)