Resource > Jurnal Pelita Zaman >  Volume 7 No. 1 Tahun 1992 >  KRISTOLOGI DALAM KITAB MAZMUR > 
EKSISTENSI KRISTOLOGI MAZMUR 

Kristus yang mulia seperti yang digambarkan dalam pemerintahan teokrasi di bumi dan Kristus yang menderita adalah eksistensi Kristologi Mazmur. Mazmur 2, 45, 72 dan 110 menggambarkan tentang kemuliaan Kristus dan pemerintahanNya. Dalam Mazmur 2:2 tercatat kalimat: "...melawan TUHAN dan yang diurapiNya,"juga ayat 6 berbunyi: "Akulah yang telah melantik rajaKu ...," adalah bagian yang menunjukkan bahwa yang diurapi yaitu Mesias adalah Raja. Mazmur 45:2-3 (bdk. ay. 7-8) menunjukkan bahwa takhta raja itu kekal. Ia memerintah secara universal atas semua raja (Mzm 72:11, 19). Namanya mendatangkan berkat atas segala bangsa (Mzm 72:17). Pekerjaan Kristus sebagai imam benar dicatat dalam Mazmur 110:4: "...Engkau adalah imam untuk selama-lamanya menurut Melkisedek." Ia juga menjadi hakim atas bangsa-bangsa (Mzm 110:6). Tuhan sendiri akan menaklukkan musuh-musuhNya (Mzm 110:1), dan memerintah dari Sion (ay. 2).

Sedangkan Mazmur 16, 22, 40 dan 69 termasuk dalam kategori penderitaan Kristus, Mazmur 16 dikutip dan ditempatkan Petrus pada Kisah 2:25-28 dan Kisah 13:35 dalam konteks penjelasan akan kematian dan kebangkitan Kristus. Jadi Petrus sendiri sebagai rasul PB mengklaim nubuat pemazmur kepada pribadi dan karya Kristus. Sedangkan Mazmur 22 ditujukan sepenuhnya pada saat penyaliban Kristus dan kematianNya (bdk. Mat 27:35-46; Mrk 15:24-34; Luk 23:35 dan Yoh 19:24). Tujuan penderitaanNya adalah agar anak cucuNya beribadah kepadaNya dan menceritakan tentang TUHAN (Mzm 22:31). Penulis kitab Ibrani juga mencocokkan nubuatan dalam Mazmur 40:7-11 kepada Kristus sebagai korban yang sempurna (bdk. Ibr 10:1-10). Kristus yang dicatat dalam Mazmur 40 menunjukkan karyaNya sebagai Imam dan sekaligus sebagai Korban. Daud melukiskan penderitaanNya sebagai korban dalam ucapan kutuk dari Mazmur 40:15-16. Selanjutnya, Mazmur 69:26 ditafsirkan Lukas dalam konteks pengkhianatan Yudas kepada Kristus. Dengan demikian, Lukas juga meyakini nubuatan dalam Mazmur ditujukan kepada Kristus. Jadi, dalam Kristologi Mazmur, kita melihat secara khusus tentang karya Kristus. KaryaNya tersebut menjadi dasar bagi gelar-gelar pribadiNya yang ditulis dalam PB, seperti misalnya "Anak Manusia", "Anak Allah", dan lain sebagainya.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA