Resource > Jurnal Pelita Zaman >  Volume 7 No. 1 Tahun 1992 >  YESUS KRISTUS DALAM TAHUN-TAHUN MISTERIUS > 
PURNAWACANA 

Setelah menggelar banyak kata, kita harus menyadari bahwa yang tetap menjadi fokus berita adalah Yesus Kristus. Inti dari segala inti permasalahan yang menyangkut tahun-tahun misterius Yesus itu sungguh-sungguh merupakan rahasia Alkitab. Seandainya kita hendak menggali dan menguliti lebih dalam, paling baik formatnya demikian: Antara umur 0-12 tahun, Yesus sudah pasti diasuh, diasih dan diasah oleh orang tuaNya sebagaimana selayaknya. Setelah akil balik antara 12-30 tahun, Yesus membekali diri lebih baik lagi dalam persiapanNya untuk memulai misi yang suci dan agung guna menyelamatkan manusia yang percaya kepadaNya.

Memang tak enak mengakhiri artikel ini dengan mengatakan begitu. Sebab ketika kata-kata ini berakhir, pergumulan kita pada Kristologi yang benar baru dimulai. Tapi kita tak bisa berbuat lain melebihi kesaksian Alkitab. Itulah kenyataannya, ketika kita ingin mengetahui Yesus Kristus dalam tahun-tahun yang misterius.



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA