TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 2:1--3:18

Konteks
2:1 Aku telah mengambil keputusan di dalam hatiku, bahwa aku tidak akan datang lagi kepadamu x  dalam dukacita. 2:2 Sebab, jika aku mendukakan hatimu, y  siapa lagi yang dapat membuat aku menjadi gembira selain dia yang berdukacita karena aku. 2:3 Dan justru itulah maksud suratku z  ini, yaitu supaya jika aku datang, jangan aku berdukacita a  oleh mereka, yang harus membuat aku menjadi gembira. Sebab aku yakin b  tentang kamu semua, bahwa sukacitaku adalah juga sukacitamu. 2:4 Aku menulis kepada kamu c  dengan hati yang sangat cemas dan sesak 1  dan dengan mencucurkan banyak air mata, bukan supaya kamu bersedih hati, tetapi supaya kamu tahu betapa besarnya kasihku kepada kamu semua.
Harus diampuni orang yang bersalah
2:5 Tetapi jika ada orang yang menyebabkan kesedihan, d  maka bukan hatiku yang disedihkannya, melainkan hati kamu sekalian, atau sekurang-kurangnya--supaya jangan aku melebih-lebihkan--,hati beberapa orang di antara kamu. 2:6 Bagi orang yang demikian sudahlah cukup tegoran 2  e  dari sebagian besar dari kamu, 2:7 sehingga kamu sebaliknya harus mengampuni dan menghibur dia, f  supaya ia jangan binasa oleh kesedihan yang terlampau berat. 2:8 Sebab itu aku menasihatkan kamu, supaya kamu sungguh-sungguh mengasihi dia. 2:9 Sebab justru itulah maksudnya aku menulis surat kepada kamu, g  yaitu untuk menguji kamu, apakah kamu taat dalam segala sesuatu. h  2:10 Sebab barangsiapa yang kamu ampuni kesalahannya, aku mengampuninya juga. Sebab jika aku mengampuni, --seandainya ada yang harus kuampuni--,maka hal itu kubuat oleh karena kamu di hadapan Kristus, 2:11 supaya Iblis i  jangan beroleh keuntungan atas kita 3 , sebab kita tahu apa maksudnya. j 
Kecemasan dan kelegaan Paulus di Troas dan di Makedonia
2:12 Ketika aku tiba di Troas k  untuk memberitakan Injil Kristus, l  aku dapati, bahwa Tuhan telah membuka jalan m  untuk pekerjaan di sana. 2:13 Tetapi hatiku tidak merasa tenang, n  karena aku tidak menjumpai saudaraku Titus. o  Sebab itu aku minta diri dan berangkat ke Makedonia. p  2:14 Tetapi syukur bagi Allah, q  yang dalam Kristus selalu membawa kami di jalan kemenangan-Nya 4 . Dengan perantaraan kami Ia menyebarkan keharuman r  pengenalan s  akan Dia di mana-mana. 2:15 Sebab bagi Allah kami adalah bau yang harum t  dari Kristus di tengah-tengah mereka yang diselamatkan dan di antara mereka yang binasa. u  2:16 Bagi yang terakhir kami adalah bau kematian v  yang mematikan dan bagi yang pertama bau kehidupan yang menghidupkan. Tetapi siapakah yang sanggup menunaikan tugas w  yang demikian? 2:17 Sebab kami tidak sama dengan banyak orang lain yang mencari keuntungan x  dari firman Allah 5 . Sebaliknya dalam Kristus kami berbicara sebagaimana mestinya dengan maksud-maksud murni y  atas perintah Allah z  dan di hadapan-Nya.
Pelayan-pelayan perjanjian yang baru
3:1 Adakah kami mulai lagi memujikan diri a  kami? Atau perlukah kami seperti orang-orang lain menunjukkan surat pujian b  kepada kamu atau dari kamu? 3:2 Kamu adalah surat pujian kami yang tertulis dalam hati kami dan yang dikenal dan yang dapat dibaca oleh semua orang. c  3:3 Karena telah ternyata, bahwa kamu adalah surat Kristus, yang ditulis oleh pelayanan kami, ditulis bukan dengan tinta, tetapi dengan Roh dari Allah yang hidup, d  bukan pada loh-loh batu, e  melainkan pada loh-loh daging, yaitu di dalam hati f  manusia 6 . 3:4 Demikianlah besarnya keyakinan g  kami kepada Allah oleh Kristus. 3:5 Dengan diri kami sendiri h  kami tidak sanggup untuk memperhitungkan sesuatu seolah-olah pekerjaan kami sendiri; tidak, kesanggupan kami adalah pekerjaan Allah. i  3:6 Ialah membuat kami juga sanggup menjadi pelayan-pelayan dari suatu perjanjian baru, j  yang tidak terdiri dari hukum yang tertulis, k  tetapi dari Roh, sebab hukum yang tertulis mematikan 7 , tetapi Roh menghidupkan. l  3:7 Pelayanan yang memimpin kepada kematian m  terukir dengan huruf pada loh-loh batu. Namun demikian kemuliaan Allah menyertainya waktu ia diberikan. Sebab sekalipun pudar juga, cahaya muka Musa begitu cemerlang, n  sehingga mata orang-orang Israel tidak tahan menatapnya. Jika pelayanan itu datang dengan kemuliaan yang demikian 3:8 betapa lebih besarnya lagi kemuliaan yang menyertai pelayanan Roh 8 ! 3:9 Sebab, jika pelayanan yang memimpin kepada penghukuman o  itu mulia, betapa lebih mulianya lagi pelayanan yang memimpin kepada pembenaran. p  3:10 Sebenarnya apa yang dahulu dianggap mulia, jika dibandingkan dengan kemuliaan yang mengatasi segala sesuatu ini, sama sekali tidak mempunyai arti. 3:11 Sebab, jika yang pudar itu disertai dengan kemuliaan, betapa lebihnya lagi yang tidak pudar itu disertai kemuliaan. 3:12 Karena kami mempunyai pengharapan q  yang demikian, maka kami bertindak dengan penuh keberanian, r  3:13 tidak seperti Musa, yang menyelubungi mukanya, s  supaya mata orang-orang Israel jangan melihat hilangnya cahaya yang sementara itu. 3:14 Tetapi pikiran mereka telah menjadi tumpul, t  sebab sampai pada hari ini selubung itu masih tetap menyelubungi mereka, jika mereka membaca u  perjanjian lama v  itu tanpa disingkapkan, karena hanya Kristus saja yang dapat menyingkapkannya. 3:15 Bahkan sampai pada hari ini, setiap kali mereka membaca kitab Musa, ada selubung yang menutupi hati mereka. 3:16 Tetapi apabila hati seorang berbalik kepada Tuhan, w  maka selubung itu diambil x  dari padanya. 3:17 Sebab Tuhan adalah Roh; y  dan di mana ada Roh Allah, di situ ada kemerdekaan 9 . z  3:18 Dan kita semua mencerminkan a  kemuliaan b  Tuhan 10  dengan muka yang tidak berselubung. Dan karena kemuliaan itu datangnya dari Tuhan yang adalah Roh, maka kita diubah menjadi serupa dengan gambar-Nya, c  dalam kemuliaan yang semakin besar.

2 Korintus 1:1-24

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, yang oleh kehendak Allah a  menjadi rasul b  Kristus Yesus, dan dari Timotius c  saudara kita, kepada jemaat Allah d  di Korintus e  dengan semua orang kudus di seluruh Akhaya. f  1:2 Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus g  menyertai kamu.
Ucapan syukur
1:3 Terpujilah Allah, Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, h  Bapa yang penuh belas kasihan dan Allah sumber segala penghiburan, 1:4 yang menghibur kami i  dalam segala penderitaan kami 11 , sehingga kami sanggup menghibur mereka, yang berada dalam bermacam-macam penderitaan dengan penghiburan yang kami terima sendiri dari Allah. 1:5 Sebab sama seperti kami mendapat bagian j  berlimpah-limpah dalam kesengsaraan Kristus, demikian pula oleh Kristus kami menerima penghiburan 12  berlimpah-limpah. 1:6 Jika kami menderita, hal itu menjadi penghiburan dan keselamatan k  kamu; jika kami dihibur, maka hal itu adalah untuk penghiburan kamu, sehingga kamu beroleh kekuatan untuk dengan sabar menderita kesengsaraan yang sama seperti yang kami derita juga. 1:7 Dan pengharapan kami akan kamu adalah teguh, karena kami tahu, bahwa sama seperti kamu turut mengambil bagian dalam kesengsaraan l  kami, kamu juga turut mengambil bagian dalam penghiburan kami. 1:8 Sebab kami mau, saudara-saudara, supaya kamu tahu m  akan penderitaan yang kami alami n  di Asia Kecil. o  Beban yang ditanggungkan atas kami adalah begitu besar dan begitu berat, sehingga kami telah putus asa juga akan hidup kami 13 . 1:9 Bahkan kami merasa, seolah-olah kami telah dijatuhi hukuman mati. Tetapi hal itu terjadi, supaya kami jangan menaruh kepercayaan pada diri kami sendiri, tetapi hanya kepada Allah p  yang membangkitkan orang-orang mati. q  1:10 Dari kematian r  yang begitu ngeri Ia telah dan akan menyelamatkan kami: kepada-Nya kami menaruh pengharapan s  kami, bahwa Ia akan menyelamatkan kami lagi, 1:11 karena kamu juga turut membantu mendoakan t  kami 14 , supaya banyak orang mengucap syukur u  atas karunia yang kami peroleh berkat banyaknya doa mereka untuk kami.
Perubahan dalam rencana Paulus
1:12 Inilah yang kami megahkan 15 , yaitu bahwa suara hati v  kami memberi kesaksian kepada kami, bahwa hidup kami di dunia ini, khususnya dalam hubungan kami dengan kamu, dikuasai oleh ketulusan w  dan kemurnian x  dari Allah bukan oleh hikmat y  duniawi, tetapi oleh kekuatan kasih karunia Allah. 1:13 Sebab kami hanya menuliskan kepada kamu apa yang dapat kamu baca dan pahamkan. Dan aku harap, mudah-mudahan kamu akan memahaminya sepenuhnya, 1:14 seperti yang telah kamu pahamkan sebagiannya dari kami, yaitu bahwa pada hari Tuhan Yesus z  kamu akan bermegah atas kami seperti kami juga akan bermegah atas kamu. 1:15 Berdasarkan keyakinan ini aku pernah merencanakan untuk mengunjungi kamu a  dahulu, supaya kamu boleh menerima kasih karunia untuk kedua kalinya. b  1:16 Kemudian aku mau meneruskan perjalananku c  ke Makedonia, d  lalu dari Makedonia kembali lagi kepada kamu, supaya kamu menolong aku dalam perjalananku e  ke Yudea. f  1:17 Jadi, adakah aku bertindak serampangan dalam merencanakan hal ini? Atau adakah aku membuat rencanaku itu menurut keinginanku sendiri, g  sehingga padaku serentak terdapat "ya" dan "tidak"? 1:18 Demi Allah yang setia, h  janji kami kepada kamu bukanlah serentak "ya" dan "tidak". 1:19 Karena Yesus Kristus, Anak Allah, i  yang telah kami beritakan di tengah-tengah kamu, yaitu olehku dan oleh Silwanus j  dan Timotius, k  bukanlah "ya" dan "tidak", tetapi sebaliknya di dalam Dia hanya ada l  "ya". 1:20 Sebab Kristus adalah "ya" bagi semua janji m  Allah. Itulah sebabnya oleh Dia kita mengatakan "Amin 16  n " untuk memuliakan Allah. o  1:21 Sebab Dia yang telah meneguhkan p  kami bersama-sama dengan kamu di dalam Kristus, adalah Allah yang telah mengurapi, q  1:22 memeteraikan r  tanda milik-Nya atas kita dan yang memberikan Roh Kudus di dalam hati kita sebagai jaminan 17  dari semua yang telah disediakan s  untuk kita. 1:23 Tetapi aku memanggil Allah sebagai saksiku t --Ia mengenal aku--,bahwa sebabnya aku tidak datang ke Korintus ialah untuk menyayangkan kamu. u  1:24 Bukan karena kami mau memerintahkan v  apa yang harus kamu percayai, karena kamu berdiri teguh w  dalam imanmu. Sebaliknya, kami mau turut bekerja untuk sukacitamu.

2 Korintus 3:1-18

Konteks
Pelayan-pelayan perjanjian yang baru
3:1 Adakah kami mulai lagi memujikan diri a  kami? Atau perlukah kami seperti orang-orang lain menunjukkan surat pujian b  kepada kamu atau dari kamu? 3:2 Kamu adalah surat pujian kami yang tertulis dalam hati kami dan yang dikenal dan yang dapat dibaca oleh semua orang. c  3:3 Karena telah ternyata, bahwa kamu adalah surat Kristus, yang ditulis oleh pelayanan kami, ditulis bukan dengan tinta, tetapi dengan Roh dari Allah yang hidup, d  bukan pada loh-loh batu, e  melainkan pada loh-loh daging, yaitu di dalam hati f  manusia 18 . 3:4 Demikianlah besarnya keyakinan g  kami kepada Allah oleh Kristus. 3:5 Dengan diri kami sendiri h  kami tidak sanggup untuk memperhitungkan sesuatu seolah-olah pekerjaan kami sendiri; tidak, kesanggupan kami adalah pekerjaan Allah. i  3:6 Ialah membuat kami juga sanggup menjadi pelayan-pelayan dari suatu perjanjian baru, j  yang tidak terdiri dari hukum yang tertulis, k  tetapi dari Roh, sebab hukum yang tertulis mematikan 19 , tetapi Roh menghidupkan. l  3:7 Pelayanan yang memimpin kepada kematian m  terukir dengan huruf pada loh-loh batu. Namun demikian kemuliaan Allah menyertainya waktu ia diberikan. Sebab sekalipun pudar juga, cahaya muka Musa begitu cemerlang, n  sehingga mata orang-orang Israel tidak tahan menatapnya. Jika pelayanan itu datang dengan kemuliaan yang demikian 3:8 betapa lebih besarnya lagi kemuliaan yang menyertai pelayanan Roh 20 ! 3:9 Sebab, jika pelayanan yang memimpin kepada penghukuman o  itu mulia, betapa lebih mulianya lagi pelayanan yang memimpin kepada pembenaran. p  3:10 Sebenarnya apa yang dahulu dianggap mulia, jika dibandingkan dengan kemuliaan yang mengatasi segala sesuatu ini, sama sekali tidak mempunyai arti. 3:11 Sebab, jika yang pudar itu disertai dengan kemuliaan, betapa lebihnya lagi yang tidak pudar itu disertai kemuliaan. 3:12 Karena kami mempunyai pengharapan q  yang demikian, maka kami bertindak dengan penuh keberanian, r  3:13 tidak seperti Musa, yang menyelubungi mukanya, s  supaya mata orang-orang Israel jangan melihat hilangnya cahaya yang sementara itu. 3:14 Tetapi pikiran mereka telah menjadi tumpul, t  sebab sampai pada hari ini selubung itu masih tetap menyelubungi mereka, jika mereka membaca u  perjanjian lama v  itu tanpa disingkapkan, karena hanya Kristus saja yang dapat menyingkapkannya. 3:15 Bahkan sampai pada hari ini, setiap kali mereka membaca kitab Musa, ada selubung yang menutupi hati mereka. 3:16 Tetapi apabila hati seorang berbalik kepada Tuhan, w  maka selubung itu diambil x  dari padanya. 3:17 Sebab Tuhan adalah Roh; y  dan di mana ada Roh Allah, di situ ada kemerdekaan 21 . z  3:18 Dan kita semua mencerminkan a  kemuliaan b  Tuhan 22  dengan muka yang tidak berselubung. Dan karena kemuliaan itu datangnya dari Tuhan yang adalah Roh, maka kita diubah menjadi serupa dengan gambar-Nya, c  dalam kemuliaan yang semakin besar.

Ulangan 31:1-30

Konteks
Yosua sebagai pengganti Musa
31:1 Kemudian pergilah Musa, lalu mengatakan segala perkataan ini kepada seluruh orang Israel. 31:2 Berkatalah ia kepada mereka: "Aku sekarang berumur seratus dua puluh tahun; l  aku tidak dapat giat m  lagi, dan TUHAN telah berfirman kepadaku: Sungai Yordan n  ini tidak akan kauseberangi. 31:3 TUHAN, Allahmu, Dialah yang akan menyeberang o  di depanmu; p  Dialah yang akan memunahkan bangsa-bangsa q  itu dari hadapanmu, sehingga engkau dapat memiliki negeri mereka; Yosua, dialah yang akan menyeberang r  di depanmu, seperti yang difirmankan TUHAN. 31:4 Dan TUHAN akan melakukan terhadap mereka seperti yang dilakukan-Nya terhadap Sihon dan Og, s  raja-raja orang Amori, yang telah dipunahkan-Nya itu, dan terhadap negeri mereka. 31:5 TUHAN akan menyerahkan t  mereka kepadamu dan haruslah kamu melakukan kepada mereka tepat seperti perintah yang kusampaikan kepadamu. 31:6 Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, u  janganlah takut dan jangan gemetar v  karena mereka, sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; w  Ia tidak akan membiarkan engkau x  dan tidak akan meninggalkan y  engkau." 31:7 Lalu Musa memanggil Yosua dan berkata z  kepadanya di depan seluruh orang Israel: "Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, sebab engkau akan masuk bersama-sama dengan bangsa ini ke negeri yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyang mereka untuk memberikannya kepada mereka, a  dan engkau akan memimpin mereka sampai mereka memilikinya. 31:8 Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai b  engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau 23 ; c  janganlah takut dan janganlah patah hati."
Pembacaan hukum Taurat setiap tujuh tahun
31:9 Setelah hukum Taurat itu dituliskan d  Musa 24 , maka diberikannyalah kepada imam-imam bani Lewi, yang mengangkut e  tabut perjanjian TUHAN, dan kepada segala tua-tua Israel. 31:10 Dan Musa memerintahkan kepada mereka, demikian: "Pada akhir tujuh tahun, pada waktu yang telah ditetapkan dalam tahun penghapusan hutang, f  yakni hari raya Pondok Daun, g  31:11 apabila seluruh orang Israel datang menghadap h  hadirat TUHAN, Allahmu, di tempat yang akan dipilih-Nya, i  maka haruslah engkau membacakan hukum j  Taurat ini di depan seluruh orang Israel. 31:12 Seluruh bangsa itu berkumpul, laki-laki, perempuan dan anak-anak, dan orang asing yang diam di dalam tempatmu, supaya mereka mendengarnya dan belajar k  takut l  akan TUHAN, Allahmu, dan mereka melakukan dengan setia segala perkataan hukum Taurat ini, 31:13 dan supaya anak-anak m  mereka, yang tidak mengetahuinya, dapat mendengarnya dan belajar takut akan TUHAN, Allahmu, --selama kamu hidup di tanah, ke mana kamu pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya."
Pendahuluan nyanyian Musa
31:14 Kemudian berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Sesungguhnya sudah dekat waktunya bahwa engkau akan mati; n  maka panggillah Yosua o  dan berdirilah bersama-sama dengan dia dalam Kemah Pertemuan, supaya Aku memberi perintah kepadanya. p " Lalu pergilah Musa dan Yosua berdiri dalam Kemah Pertemuan. q  31:15 Dan TUHAN menampakkan diri di kemah itu dalam tiang awan, dan tiang awan itu berdiri pada pintu kemah. r  31:16 TUHAN berfirman kepada Musa: "Ketahuilah, engkau akan mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangmu s  dan bangsa ini akan bangkit dan berzinah t  dengan mengikuti allah asing yang ada di negeri, ke mana mereka akan masuk; mereka akan meninggalkan u  Aku 25  dan mengingkari perjanjian-Ku yang Kuikat dengan mereka. 31:17 Pada waktu itu murka-Ku v  akan bernyala-nyala terhadap mereka, Aku akan meninggalkan w  mereka dan menyembunyikan x  wajah-Ku y  terhadap mereka, sehingga mereka termakan habis dan banyak kali ditimpa malapetaka z  serta kesusahan. Maka pada waktu itu mereka akan berkata: Bukankah malapetaka itu menimpa kita, oleh sebab Allah kita tidak ada di tengah-tengah kita? a  31:18 Tetapi Aku akan menyembunyikan wajah-Ku sama sekali pada waktu itu, karena segala kejahatan yang telah dilakukan mereka: yakni mereka telah berpaling kepada allah lain. 31:19 Oleh sebab itu tuliskanlah b  nyanyian ini dan ajarkanlah kepada orang Israel, letakkanlah di dalam mulut mereka, supaya nyanyian ini menjadi saksi c  bagi-Ku terhadap orang Israel. 31:20 Sebab Aku akan membawa mereka ke tanah yang Kujanjikan dengan sumpah kepada nenek moyang d  mereka, yakni tanah yang berlimpah-limpah susu dan madunya; mereka akan makan dan kenyang dan menjadi gemuk, tetapi mereka akan berpaling kepada allah e  lain dan beribadah kepadanya. f  Aku ini akan dinista mereka dan perjanjian-Ku g  akan diingkari mereka. 31:21 Maka apabila banyak kali mereka h  ditimpa malapetaka serta kesusahan, maka nyanyian ini akan menjadi kesaksian terhadap mereka, sebab nyanyian ini akan tetap melekat pada bibir keturunan mereka. Sebab Aku tahu niat i  yang dikandung mereka pada hari ini, sebelum Aku membawa mereka ke negeri yang Kujanjikan dengan sumpah kepada mereka." 31:22 Maka Musa menuliskan j  nyanyian ini dan mengajarkannya kepada orang Israel. 31:23 Kepada Yosua bin Nun diberi-Nya perintah, k  firman-Nya: "Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, l  sebab engkau akan membawa orang Israel ke negeri yang Kujanjikan dengan sumpah kepada mereka, dan Aku akan menyertai engkau." 31:24 Ketika Musa selesai menuliskan m  perkataan hukum n  Taurat itu dalam sebuah kitab sampai perkataan yang penghabisan, 31:25 maka Musa memerintahkan kepada orang-orang Lewi pengangkut o  tabut perjanjian TUHAN, demikian: 31:26 "Ambillah kitab Taurat ini dan letakkanlah di samping tabut perjanjian TUHAN, Allahmu, supaya menjadi saksi di situ terhadap engkau. p  31:27 Sebab aku mengenal kedegilan q  dan tegar tengkukmu. r  Sedangkan sekarang, selagi aku hidup bersama-sama dengan kamu, kamu sudah menunjukkan kedegilanmu terhadap TUHAN, terlebih lagi nanti sesudah aku mati. 31:28 Suruhlah berkumpul kepadaku segala tua-tua sukumu dan para pengatur pasukanmu, maka aku akan mengatakan hal yang berikut kepada mereka dan memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap mereka. s  31:29 Sebab aku tahu, bahwa sesudah aku mati, kamu akan berlaku sangat busuk t  dan akan menyimpang dari jalan yang telah kuperintahkan kepadamu. Sebab itu di kemudian hari malapetaka u  akan menimpa kamu, apabila kamu berbuat yang jahat di mata TUHAN, dan menimbulkan sakit hati-Nya dengan perbuatan tanganmu." 31:30 Lalu Musa menyampaikan ke telinga seluruh jemaah Israel nyanyian ini 26  sampai perkataan yang penghabisan.

Ulangan 3:1-29

Konteks
Riwayat peperangan melawan Og, raja Basan
3:1 "Kemudian beloklah kita dan maju ke arah Basan. Dan Og, raja Basan, n  dengan seluruh tentaranya maju mendatangi kita, untuk berperang di Edrei. o  3:2 Tetapi TUHAN berfirman kepadaku: Janganlah takut p  kepadanya, sebab Aku menyerahkan dia ke dalam tanganmu beserta seluruh tentaranya dan negerinya, dan perlakukanlah dia seperti yang kaulakukan terhadap Sihon, raja orang Amori, yang diam di Hesybon. 3:3 Dan TUHAN, Allah kita, menyerahkan juga Og, raja Basan, beserta seluruh tentaranya ke dalam tangan kita dan kita mengalahkan dia, q  sehingga tidak seorangpun luput. r  3:4 Pada waktu itu kita merebut segala kotanya; s  tidak ada kota yang tidak kita rampas dari pada mereka: enam puluh kota, seluruh wilayah Argob, kerajaan t  Og di Basan. u  3:5 Semuanya itu adalah kota berkubu, dengan tembok yang tinggi-tinggi, dengan pintu-pintu gerbang dan palang-palangnya; lain dari pada itu sangat banyak kota yang tidak berkubu. 3:6 Kita menumpas seluruh penduduknya, seperti yang kita lakukan terhadap Sihon, raja Hesybon, dengan menumpas v  penduduk setiap kota: laki-laki, perempuan dan anak-anak. 3:7 Tetapi segala hewan w  dan jarahan dari kota-kota itu kita rampas bagi kita sendiri. 3:8 Jadi pada waktu itu dari tangan kedua raja orang Amori x  itu kita merampas negeri yang di seberang sungai Yordan, mulai dari sungai Arnon sampai gunung Hermon y  3:9 --orang Sidon menyebut Hermon itu Siryon z  dan orang Amori menyebutnya Senir a --, 3:10 segala kota di dataran tinggi, seluruh Gilead dan seluruh Basan sampai Salkha b  dan Edrei, kota-kota kerajaan Og di Basan. 3:11 Hanya Og, raja Basan, yang tinggal hidup dari sisa-sisa orang Refaim. c  Sesungguhnya, ranjangnya adalah ranjang dari besi; bukankah itu masih ada di kota Raba d  bani Amon? Sembilan hasta panjangnya dan empat hasta lebarnya, menurut hasta biasa."
Riwayat penyerahan daerah sebelah timur sungai Yordan
3:12 "Adapun negeri itu telah kita duduki pada waktu itu; mulai dari Aroer e  yang di tepi sungai Arnon, beserta setengah dari pegunungan Gilead dengan kota-kotanya aku berikan kepada orang Ruben dan orang Gad; 3:13 dan yang masih tinggal dari Gilead beserta seluruh Basan, kerajaan Og, yakni seluruh wilayah Argob, aku berikan kepada suku Manasye f  yang setengah itu. --Seluruh Basan ini disebut negeri orang Refaim. g  -- 3:14 Yair, h  anak Manasye, mengambil seluruh wilayah Argob sampai daerah orang Gesur dan orang Maakha, i  dan menamai j  daerah itu, yakni Basan, menurut namanya sendiri: Hawot-Yair, sampai sekarang. 3:15 Kepada Makhir k  kuberikan Gilead. 3:16 Kepada orang Ruben dan kepada orang Gad kuberikan sebagian dari Gilead, sebelah sini sampai sungai Arnon, yakni setengah dari sungai itu dengan daerah pinggirnya, dan sebelah sana sampai sungai Yabok, l  batas daerah bani Amon; 3:17 selanjutnya Araba-Yordan m  dan sungai Yordan dengan daerah pinggirnya, mulai dari Kineret n  sampai ke Laut Araba, o  yakni Laut Asin p  di kaki lereng gunung Pisga ke arah timur. 3:18 Pada waktu itu aku memerintahkan kepadamu, demikian: TUHAN, Allahmu, telah memberikan q  negeri ini kepadamu untuk dimiliki; namun kamu, yakni semua orang yang gagah perkasa, harus menyeberang dengan bersenjata di depan saudara-saudaramu, orang Israel. r  3:19 Hanya isteri s  dan anak-anakmu serta ternak-ternakmu t --aku tahu ada banyak ternak padamu--boleh tinggal di kota-kota yang telah kuberikan kepadamu, 3:20 sampai TUHAN mengaruniakan keamanan kepada saudara-saudaramu seperti kepadamu, dan merekapun memiliki negeri, yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepada mereka di seberang sungai Yordan. Sesudah itu bolehlah kamu pulang, masing-masing ke tanah miliknya yang telah kuberikan kepadamu. 3:21 Dan kepada Yosua kuperintahkan pada waktu itu, demikian: Matamu sendirilah yang melihat segala yang dilakukan TUHAN, Allahmu, terhadap kedua raja itu. Demikianlah akan dilakukan TUHAN terhadap segala kerajaan, ke mana engkau pergi. 3:22 Janganlah takut u  kepada mereka, v  sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berperang w  untukmu 27 ."
Musa tidak diperkenankan memasuki tanah Kanaan
3:23 "Juga pada waktu itu aku mohon x  kasih karunia dari pada TUHAN, demikian: 3:24 Ya, Tuhan ALLAH, Engkau telah mulai memperlihatkan kepada hamba-Mu ini kebesaran-Mu y  dan tangan-Mu yang kuat; sebab allah z  manakah di langit dan di bumi, yang dapat melakukan perbuatan a  perkasa seperti Engkau? b  3:25 Biarlah aku menyeberang 28  dan melihat negeri c  yang baik yang di seberang sungai Yordan, tanah pegunungan yang baik itu, dan gunung Libanon. d  3:26 Tetapi TUHAN murka e  terhadap aku oleh karena kamu dan tidaklah mendengarkan permohonanku. TUHAN berfirman kepadaku: Cukup! Jangan lagi bicarakan perkara itu dengan Aku. 3:27 Naiklah ke puncak gunung Pisga f  dan layangkanlah pandangmu ke barat, ke utara, ke selatan dan ke timur g  dan lihatlah baik-baik, sebab sungai Yordan h  ini tidak akan kauseberangi. i  3:28 Dan berilah perintah j  kepada Yosua, kuatkan dan teguhkanlah hatinya, k  sebab dialah yang akan menyeberang l  di depan bangsa ini dan dialah yang akan memimpin mereka sampai mereka memiliki negeri yang akan kaulihat itu. 3:29 Demikianlah kita tinggal di lembah di tentangan Bet-Peor. m "

Ulangan 8:1-20

Konteks
Bersyukur kepada Allah karena kebaikan-Nya
8:1 "Segenap perintah, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, haruslah kamu lakukan dengan setia, supaya kamu hidup t  dan bertambah banyak dan kamu memasuki serta menduduki negeri yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu. u  8:2 Ingatlah kepada seluruh perjalanan v  yang kaulakukan atas kehendak TUHAN, Allahmu, di padang gurun selama empat puluh tahun ini dengan maksud merendahkan hatimu dan mencobai w  engkau untuk mengetahui apa yang ada dalam hatimu, yakni, apakah engkau berpegang pada perintah-Nya atau tidak. 8:3 Jadi Ia merendahkan x  hatimu, membiarkan engkau lapar dan memberi engkau makan manna, y  yang tidak kaukenal dan yang juga tidak dikenal oleh nenek moyangmu, untuk membuat engkau mengerti, z  bahwa manusia hidup bukan dari roti a  saja 29 , tetapi manusia hidup dari segala yang diucapkan b  TUHAN. c  8:4 Pakaianmu tidaklah menjadi buruk di tubuhmu dan kakimu tidaklah menjadi bengkak selama empat puluh tahun d  ini. 8:5 Maka haruslah engkau insaf, bahwa TUHAN, Allahmu, mengajari engkau e  seperti seseorang mengajari anaknya. 8:6 Oleh sebab itu haruslah engkau berpegang pada perintah TUHAN, Allahmu, dengan hidup menurut jalan f  yang ditunjukkan-Nya dan dengan takut akan Dia. g  8:7 Sebab TUHAN, Allahmu, membawa engkau masuk ke dalam negeri yang baik, h  suatu negeri dengan sungai, mata air dan danau 30 , yang keluar dari lembah-lembah dan gunung-gunung; i  8:8 suatu negeri dengan gandum dan jelainya, j  dengan pohon anggur, k  pohon ara l  dan pohon delimanya; suatu negeri dengan pohon zaitun dan madunya; m  8:9 suatu negeri, di mana engkau akan makan roti n  dengan tidak usah berhemat, di mana engkau tidak akan kekurangan apapun; o  suatu negeri, yang batunya mengandung besi dan dari gunungnya p  akan kaugali tembaga. 8:10 Dan engkau akan makan dan akan kenyang, q  maka engkau akan memuji TUHAN, Allahmu, karena negeri yang baik yang diberikan-Nya kepadamu itu. 8:11 Hati-hatilah, supaya jangan engkau melupakan r  TUHAN, Allahmu, dengan tidak berpegang pada perintah, peraturan dan ketetapan-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini; 8:12 dan supaya, apabila engkau sudah makan dan kenyang, mendirikan rumah-rumah yang baik serta mendiaminya, s  8:13 dan apabila lembu sapimu dan kambing dombamu bertambah banyak dan emas serta perakmu bertambah banyak, dan segala yang ada padamu bertambah banyak, 8:14 jangan engkau tinggi hati, sehingga engkau melupakan t  TUHAN, Allahmu, yang membawa engkau keluar dari tanah Mesir, dari rumah perbudakan, 8:15 dan yang memimpin engkau melalui padang gurun u  yang besar dan dahsyat itu, dengan ular-ular v  yang ganas serta kalajengkingnya dan tanahnya yang gersang, yang tidak ada air. Dia yang membuat air keluar bagimu dari gunung batu w  yang keras, 8:16 dan yang di padang gurun memberi engkau makan manna, x  yang tidak dikenal y  oleh nenek moyangmu, supaya direndahkan-Nya hatimu dan dicobai-Nya z  engkau, hanya untuk berbuat baik kepadamu akhirnya. 8:17 Maka janganlah kaukatakan dalam hatimu: a  Kekuasaanku dan kekuatan tangankulah b  yang membuat aku memperoleh kekayaan c  ini. 8:18 Tetapi haruslah engkau ingat kepada TUHAN, Allahmu, sebab Dialah yang memberikan kepadamu kekuatan untuk memperoleh kekayaan 32 , dengan maksud meneguhkan perjanjian yang diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, seperti sekarang ini. 8:19 Tetapi jika engkau sama sekali melupakan TUHAN, Allahmu, dan mengikuti allah d  lain, beribadah kepadanya dan sujud menyembah kepadanya, aku memperingatkan kepadamu hari ini, bahwa kamu pasti binasa; e  8:20 seperti bangsa-bangsa, f  yang dibinasakan TUHAN di hadapanmu, kamupun akan binasa, sebab kamu tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu. g "

Ulangan 3:1-29

Konteks
Riwayat peperangan melawan Og, raja Basan
3:1 "Kemudian beloklah kita dan maju ke arah Basan. Dan Og, raja Basan, n  dengan seluruh tentaranya maju mendatangi kita, untuk berperang di Edrei. o  3:2 Tetapi TUHAN berfirman kepadaku: Janganlah takut p  kepadanya, sebab Aku menyerahkan dia ke dalam tanganmu beserta seluruh tentaranya dan negerinya, dan perlakukanlah dia seperti yang kaulakukan terhadap Sihon, raja orang Amori, yang diam di Hesybon. 3:3 Dan TUHAN, Allah kita, menyerahkan juga Og, raja Basan, beserta seluruh tentaranya ke dalam tangan kita dan kita mengalahkan dia, q  sehingga tidak seorangpun luput. r  3:4 Pada waktu itu kita merebut segala kotanya; s  tidak ada kota yang tidak kita rampas dari pada mereka: enam puluh kota, seluruh wilayah Argob, kerajaan t  Og di Basan. u  3:5 Semuanya itu adalah kota berkubu, dengan tembok yang tinggi-tinggi, dengan pintu-pintu gerbang dan palang-palangnya; lain dari pada itu sangat banyak kota yang tidak berkubu. 3:6 Kita menumpas seluruh penduduknya, seperti yang kita lakukan terhadap Sihon, raja Hesybon, dengan menumpas v  penduduk setiap kota: laki-laki, perempuan dan anak-anak. 3:7 Tetapi segala hewan w  dan jarahan dari kota-kota itu kita rampas bagi kita sendiri. 3:8 Jadi pada waktu itu dari tangan kedua raja orang Amori x  itu kita merampas negeri yang di seberang sungai Yordan, mulai dari sungai Arnon sampai gunung Hermon y  3:9 --orang Sidon menyebut Hermon itu Siryon z  dan orang Amori menyebutnya Senir a --, 3:10 segala kota di dataran tinggi, seluruh Gilead dan seluruh Basan sampai Salkha b  dan Edrei, kota-kota kerajaan Og di Basan. 3:11 Hanya Og, raja Basan, yang tinggal hidup dari sisa-sisa orang Refaim. c  Sesungguhnya, ranjangnya adalah ranjang dari besi; bukankah itu masih ada di kota Raba d  bani Amon? Sembilan hasta panjangnya dan empat hasta lebarnya, menurut hasta biasa."
Riwayat penyerahan daerah sebelah timur sungai Yordan
3:12 "Adapun negeri itu telah kita duduki pada waktu itu; mulai dari Aroer e  yang di tepi sungai Arnon, beserta setengah dari pegunungan Gilead dengan kota-kotanya aku berikan kepada orang Ruben dan orang Gad; 3:13 dan yang masih tinggal dari Gilead beserta seluruh Basan, kerajaan Og, yakni seluruh wilayah Argob, aku berikan kepada suku Manasye f  yang setengah itu. --Seluruh Basan ini disebut negeri orang Refaim. g  -- 3:14 Yair, h  anak Manasye, mengambil seluruh wilayah Argob sampai daerah orang Gesur dan orang Maakha, i  dan menamai j  daerah itu, yakni Basan, menurut namanya sendiri: Hawot-Yair, sampai sekarang. 3:15 Kepada Makhir k  kuberikan Gilead. 3:16 Kepada orang Ruben dan kepada orang Gad kuberikan sebagian dari Gilead, sebelah sini sampai sungai Arnon, yakni setengah dari sungai itu dengan daerah pinggirnya, dan sebelah sana sampai sungai Yabok, l  batas daerah bani Amon; 3:17 selanjutnya Araba-Yordan m  dan sungai Yordan dengan daerah pinggirnya, mulai dari Kineret n  sampai ke Laut Araba, o  yakni Laut Asin p  di kaki lereng gunung Pisga ke arah timur. 3:18 Pada waktu itu aku memerintahkan kepadamu, demikian: TUHAN, Allahmu, telah memberikan q  negeri ini kepadamu untuk dimiliki; namun kamu, yakni semua orang yang gagah perkasa, harus menyeberang dengan bersenjata di depan saudara-saudaramu, orang Israel. r  3:19 Hanya isteri s  dan anak-anakmu serta ternak-ternakmu t --aku tahu ada banyak ternak padamu--boleh tinggal di kota-kota yang telah kuberikan kepadamu, 3:20 sampai TUHAN mengaruniakan keamanan kepada saudara-saudaramu seperti kepadamu, dan merekapun memiliki negeri, yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepada mereka di seberang sungai Yordan. Sesudah itu bolehlah kamu pulang, masing-masing ke tanah miliknya yang telah kuberikan kepadamu. 3:21 Dan kepada Yosua kuperintahkan pada waktu itu, demikian: Matamu sendirilah yang melihat segala yang dilakukan TUHAN, Allahmu, terhadap kedua raja itu. Demikianlah akan dilakukan TUHAN terhadap segala kerajaan, ke mana engkau pergi. 3:22 Janganlah takut u  kepada mereka, v  sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berperang w  untukmu 33 ."
Musa tidak diperkenankan memasuki tanah Kanaan
3:23 "Juga pada waktu itu aku mohon x  kasih karunia dari pada TUHAN, demikian: 3:24 Ya, Tuhan ALLAH, Engkau telah mulai memperlihatkan kepada hamba-Mu ini kebesaran-Mu y  dan tangan-Mu yang kuat; sebab allah z  manakah di langit dan di bumi, yang dapat melakukan perbuatan a  perkasa seperti Engkau? b  3:25 Biarlah aku menyeberang 34  dan melihat negeri c  yang baik yang di seberang sungai Yordan, tanah pegunungan yang baik itu, dan gunung Libanon. d  3:26 Tetapi TUHAN murka e  terhadap aku oleh karena kamu dan tidaklah mendengarkan permohonanku. TUHAN berfirman kepadaku: Cukup! Jangan lagi bicarakan perkara itu dengan Aku. 3:27 Naiklah ke puncak gunung Pisga f  dan layangkanlah pandangmu ke barat, ke utara, ke selatan dan ke timur g  dan lihatlah baik-baik, sebab sungai Yordan h  ini tidak akan kauseberangi. i  3:28 Dan berilah perintah j  kepada Yosua, kuatkan dan teguhkanlah hatinya, k  sebab dialah yang akan menyeberang l  di depan bangsa ini dan dialah yang akan memimpin mereka sampai mereka memiliki negeri yang akan kaulihat itu. 3:29 Demikianlah kita tinggal di lembah di tentangan Bet-Peor. m "

Yesaya 45:1-25

Konteks
TUHAN memakai Koresh sebagai alat-Nya
45:1 Beginilah firman TUHAN: "Inilah firman-Ku kepada orang yang Kuurapi, b  kepada Koresh 35  c  yang tangan kanannya Kupegang d  supaya Aku menundukkan bangsa-bangsa e  di depannya dan melucuti raja-raja, supaya Aku membuka pintu-pintu di depannya dan supaya pintu-pintu gerbang tidak tinggal tertutup: 45:2 Aku sendiri hendak berjalan di depanmu f  dan hendak meratakan g  gunung-gunung, hendak memecahkan pintu-pintu h  tembaga dan hendak mematahkan palang-palang besi. i  45:3 Aku akan memberikan kepadamu harta j  benda yang terpendam dan harta kekayaan yang tersembunyi, k  supaya engkau tahu, l  bahwa Akulah TUHAN, Allah Israel, yang memanggil engkau dengan namamu. m  45:4 Oleh karena hamba-Ku n  Yakub dan Israel, pilihan-Ku, maka Aku memanggil engkau dengan namamu, menggelari engkau, sekalipun engkau tidak mengenal o  Aku. 45:5 Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain; p  kecuali Aku tidak ada Allah. q  Aku telah mempersenjatai engkau, r  sekalipun engkau tidak mengenal Aku, 45:6 supaya orang tahu s  dari terbitnya matahari sampai terbenamnya, t  bahwa tidak ada yang lain di luar Aku. u  Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain, 45:7 yang menjadikan terang dan menciptakan gelap, v  yang menjadikan nasib mujur dan menciptakan nasib malang; w  Akulah TUHAN yang membuat semuanya ini. 45:8 Hai langit, teteskanlah x  keadilan y  dari atas, dan baiklah awan-awan mencurahkannya! Baiklah bumi membukakan diri dan bertunaskan keselamatan, z  dan baiklah ditumbuhkannya keadilan! Akulah TUHAN yang menciptakan semuanya ini."
TUHAN adalah Pencipta
45:9 Celakalah orang yang berbantah a  dengan Pembentuknya; b  dia tidak lain dari beling periuk c  saja! Adakah tanah liat berkata kepada pembentuknya: d  "Apakah yang kaubuat? e " atau yang telah dibuatnya: "Engkau tidak punya tangan! f " 45:10 Celakalah orang yang berkata kepada ayahnya: "Apakah yang kauperanakkan?" dan kepada ibunya: "Apakah yang kaulahirkan?" 45:11 Beginilah firman TUHAN, Yang Mahakudus, g  Allah dan Pembentuk h  Israel: "Kamukah yang mengajukan pertanyaan kepada-Ku mengenai anak-anak-Ku, atau memberi perintah kepada-Ku mengenai yang dibuat tangan-Ku? i  45:12 Akulah yang menjadikan bumi j  dan yang menciptakan manusia di atasnya; tangan-Kulah yang membentangkan langit, k  dan Akulah yang memberi perintah kepada seluruh tentaranya. l  45:13 Akulah yang menggerakkan Koresh m  untuk maksud penyelamatan, dan Aku akan meratakan n  segala jalannya; dialah yang akan membangun kota-Ku o  dan yang akan melepaskan orang-orang-Ku yang ada dalam pembuangan, tanpa bayaran dan tanpa suap, p " firman TUHAN semesta alam. 45:14 Beginilah firman TUHAN: "Hasil q  tanah dari Mesir dan segala laba dari Etiopia dan orang-orang Syeba, r  orang-orang yang tinggi perawakannya, akan pindah kepadamu s  dan menjadi kepunyaanmu, mereka akan berjalan di belakangmu t  dengan dirantai; u  mereka akan sujud kepadamu dan akan membujuk v  engkau, katanya: Hanya di tengah-tengahmu w  ada Allah 36 , dan tidak ada yang lain; di samping Dia tidak ada Allah! x  45:15 Sungguh, Engkau Allah yang menyembunyikan y  diri, Allah Israel, Juruselamat. z  45:16 Tetapi tukang-tukang berhala harus mundur dengan penuh noda, semuanya akan mendapat malu dan kena noda juga. a  45:17 Sedangkan Israel diselamatkan b  oleh TUHAN dengan keselamatan c  yang selama-lamanya; kamu tidak akan mendapat malu dan tidak akan kena noda d  sampai selamanya dan seterusnya." 45:18 Sebab beginilah firman TUHAN, yang menciptakan langit, --Dialah Allah--yang membentuk bumi e  dan menjadikannya dan yang menegakkannya, --dan Ia menciptakannya bukan supaya kosong, f  tetapi Ia membentuknya untuk didiami--: g "Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain. h  45:19 Tidak pernah Aku berkata dengan sembunyi i  atau di tempat bumi yang gelap. j  Tidak pernah Aku menyuruh keturunan k  Yakub untuk mencari l  Aku dengan sia-sia! Aku, TUHAN, selalu berkata benar, selalu memberitakan apa yang lurus. m "
Seruan kepada bangsa-bangsa supaya kembali kepada TUHAN
45:20 "Berhimpunlah n  dan datanglah, tampillah bersama-sama, hai kamu sekalian yang terluput di antara bangsa-bangsa! Tiada berpengetahuan o  orang-orang yang mengarak p  patung dari kayu dan yang berdoa kepada allah yang tidak dapat menyelamatkan. q  45:21 Beritahukanlah dan kemukakanlah alasanmu, ya, biarlah mereka berunding bersama-sama: Siapakah yang mengabarkan r  hal ini dari zaman purbakala, dan memberitahukannya dari sejak dahulu? s  Bukankah Aku, TUHAN? Tidak ada yang lain, tidak ada Allah selain dari pada-Ku! t  Allah yang adil u  dan Juruselamat, v  tidak ada yang lain kecuali Aku! 45:22 Berpalinglah w  kepada-Ku dan biarkanlah dirimu diselamatkan, x  hai ujung-ujung bumi 37 ! y  Sebab Akulah Allah dan tidak ada yang lain. z  45:23 Demi Aku sendiri Aku telah bersumpah, a  dari mulut-Ku telah keluar kebenaran, b  suatu firman yang tidak dapat ditarik c  kembali: dan semua orang akan bertekuk d  lutut 38  di hadapan-Ku, dan akan bersumpah e  setia dalam segala bahasa, 45:24 sambil berkata: Keadilan f  dan kekuatan g  hanya ada di dalam TUHAN. Semua orang yang telah bangkit amarahnya terhadap Dia akan datang kepada-Nya dan mendapat malu, h  45:25 tetapi seluruh keturunan i  Israel akan nyata benar j  dan akan bermegah k  di dalam TUHAN."

Yesaya 3:1-26

Konteks
Hukuman TUHAN terhadap orang-orang yang menyesatkan bangsa itu
3:1 Maka sesungguhnya Tuhan, TUHAN semesta alam, akan menjauhkan dari Yerusalem 39  dan dari Yehuda setiap orang yang mereka andalkan, c  segala persediaan makanan d  dan minuman: e  3:2 pahlawan dan orang perang, f  hakim dan nabi, petenung g  dan tua-tua, h  3:3 perwira i  dan orang yang terpandang, j  penasihat dan ahli sihir, k  dan orang yang paham mantera. l  3:4 Aku akan mengangkat pemuda-pemuda menjadi pemimpin mereka, dan anak-anak akan memerintah atas mereka. m  3:5 Maka bangsa itu akan desak-mendesak 40 , seorang kepada seorang, n  yang satu kepada yang lain; orang muda akan membentak-bentak terhadap orang tua, orang hina terhadap orang mulia. 3:6 Sehingga apabila seorang memegang saudaranya di rumah ayahnya dan berkata: "Engkau masih mempunyai jubah, jadilah pemimpin kami, dan reruntuhan ini di bawah kuasamu", 3:7 maka pada waktu itu o  saudaranya akan menjawab: "Aku tidak mau menjadi tabib; p  di rumahku tidak ada roti q  dan tidak ada jubah; janganlah angkat aku menjadi pemimpin bangsa. r " 3:8 Sungguh, Yerusalem telah runtuh dan Yehuda telah rubuh; s  sebab perkataan t  mereka dan perbuatan u  mereka melawan TUHAN dan mereka menantang v  kemuliaan hadirat-Nya. 3:9 Air muka mereka menyatakan w  kejahatan mereka, dan seperti orang Sodom, x  mereka dengan terang-terangan menyebut-nyebut dosanya, tidak lagi disembunyikannya. Celakalah orang-orang itu! Sebab mereka mendatangkan malapetaka y  kepada dirinya sendiri. 3:10 Katakanlah berbahagia z  orang benar 41 ! Sebab mereka akan memakan hasil pekerjaannya. a  3:11 Celakalah orang fasik! b  Malapetaka c  akan menimpanya, sebab mereka akan diperlakukan d  menurut perbuatannya e  sendiri. 3:12 Adapun umat-Ku, penguasa mereka ialah anak-anak, f  dan perempuan-perempuan memerintah atasnya. Hai umat-Ku, pemimpin-pemimpinmu adalah penyesat, g  dan jalan yang kamu tempuh mereka kacaukan! 3:13 TUHAN mengambil tempat untuk menuntut h  dan berdiri untuk mengadili i  bangsa-bangsa. 3:14 TUHAN bertindak sebagai hakim j  atas tua-tua dan pemimpin-pemimpin umat-Nya: "Kamulah yang memusnahkan kebun anggur itu, barang rampasan k  dari orang yang tertindas 42  l  tertumpuk di dalam rumahmu. 3:15 Mengapa kamu menyiksa umat-Ku m  dan menganiaya n  orang-orang yang tertindas? o " demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam. p 
Hukuman TUHAN terhadap wanita-wanita Sion yang sombong
3:16 TUHAN berfirman: Oleh karena wanita Sion 43  q  telah menjadi sombong dan telah berjalan dengan jenjang leher r  dan dengan main mata, berjalan dengan dibuat-buat langkahnya dan gemerencing dengan giring-giring kakinya, 3:17 maka Tuhan akan membuat batu kepala wanita Sion penuh kudis dan TUHAN akan mencukur s  rambut sebelah dahi mereka. 3:18 Pada waktu itu t  Tuhan akan menjauhkan segala perhiasan mereka: gelang-gelang kaki, jamang-jamang dan bulan-bulanan; u  3:19 perhiasan-perhiasan telinga, pontoh-pontoh v  dan kerudung-kerudung; w  3:20 perhiasan-perhiasan kepala, x  gelang-gelang rantai kaki, tali-tali pinggang, tempat-tempat wewangian dan jimat-jimat; 3:21 cincin meterai dan anting-anting hidung; y  3:22 pakaian-pakaian pesta, jubah-jubah, selendang-selendang z  dan pundi-pundi; 3:23 cermin-cermin, baju-baju a  dalam dari kain lenan, ikat-ikat kepala b  dan baju-baju luar. 3:24 Maka sebagai ganti rempah-rempah harum c  akan ada bau busuk, d  sebagai ganti ikat pinggang e  seutas tali, sebagai ganti selampit rambut kepala yang gundul, f  sebagai ganti pakaian hari raya sehelai kain kabung; g  dan tanda selar h  sebagai ganti kemolekan. i  3:25 Orang-orangmu akan tewas oleh pedang, j  dan pahlawan-pahlawanmu oleh perang. k  3:26 Pintu-pintu gerbang l  Sion akan mengaduh dan berkabung, m  dan kota itu akan seperti perempuan bulus n  yang duduk di bumi. o 

Yesaya 2:1--3:26

Konteks
Sion sebagai pusat kerajaan damai
2:1 Firman yang dinyatakan kepada Yesaya bin Amos tentang Yehuda dan Yerusalem. f  2:2 Akan terjadi pada hari-hari g  yang terakhir 44 : gunung h  tempat rumah TUHAN akan berdiri tegak 45  di hulu gunung-gunung i  dan menjulang tinggi j  di atas bukit-bukit; segala bangsa akan berduyun-duyun ke sana, k  2:3 dan banyak suku bangsa l  akan pergi serta berkata: "Mari, kita naik m  ke gunung n  TUHAN, ke rumah Allah Yakub, supaya Ia mengajar kita tentang jalan-jalan-Nya 46 , dan supaya kita berjalan menempuhnya; sebab dari Sion akan keluar pengajaran o  dan firman TUHAN dari Yerusalem. p " 2:4 Ia akan menjadi hakim q  antara bangsa-bangsa dan akan menjadi wasit r  bagi banyak suku bangsa; maka mereka akan menempa pedang-pedangnya menjadi mata bajak dan tombak-tombaknya menjadi pisau pemangkas; s  bangsa tidak akan lagi mengangkat pedang terhadap bangsa, t  dan mereka tidak akan lagi belajar perang. 2:5 Hai kaum keturunan Yakub, u  mari kita berjalan di dalam terang v  TUHAN!
Hukuman TUHAN terhadap semua orang yang meninggikan diri
2:6 Sungguh, telah Kaubuang w  umat-Mu 47 , yakni kaum keturunan Yakub, x  sebab di mana-mana mereka melakukan tenung seperti yang di Timur dan sihir y  seperti orang Filistin, z  dan orang-orang asing a  di antara mereka terlalu banyak. b  2:7 Negerinya penuh emas c  dan perak dan tak terbatas harta bendanya; d  negerinya penuh kuda e  dan tak terbatas jumlah keretanya. f  2:8 Negerinya penuh berhala-berhala; g  mereka sujud menyembah h  kepada buatan tangannya i  sendiri dan kepada yang dikerjakan oleh tangannya. j  2:9 Maka manusia ditundukkan k  dan orang direndahkan l --janganlah ampuni mereka! m  2:10 Masuklah di sela gunung batu dan bersembunyilah n  di dalam liang tanah terhadap kedahsyatan TUHAN dan terhadap semarak kemegahan-Nya! o  2:11 Manusia yang sombong p  akan direndahkan, q  dan orang yang angkuh r  akan ditundukkan 48 ; s  dan hanya TUHAN sajalah yang maha tinggi t  pada hari u  itu. 2:12 Sebab TUHAN semesta alam menetapkan suatu hari 49  v  untuk menghukum semua yang congkak w  dan angkuh x  serta menghukum semua yang meninggikan diri, y  supaya direndahkan; z  2:13 untuk menghukum semua pohon aras di Libanon a  yang tumbuh meninggi dan tetap menjulang, b  dan menghukum semua pohon tarbantin di Basan; c  2:14 untuk menghukum semua gunung yang tinggi-tinggi dan semua bukit d  yang menjulang ke atas; 2:15 untuk menghukum semua menara e  yang tinggi-tinggi dan semua tembok f  yang berkubu; 2:16 untuk menghukum semua kapal g  Tarsis dan semua kapal yang paling indah. 2:17 Manusia yang sombong akan ditundukkan h  dan orang yang angkuh akan direndahkan; i  hanya TUHAN sajalah yang maha tinggi pada hari j  itu. 2:18 Sedang berhala-berhala k  akan hilang l  sama sekali. 2:19 Maka orang akan masuk ke dalam gua-gua m  di gunung batu dan ke dalam liang-liang di tanah n  terhadap kedahsyatan o  TUHAN dan terhadap semarak kemegahan-Nya, p  pada waktu Ia bangkit menakut-nakuti bumi. q  2:20 Pada hari itu r  berhala-berhala perak dan berhala-berhala emas s  yang dibuat manusia untuk sujud menyembah t  kepadanya akan dilemparkannya kepada tikus dan kelelawar, u  2:21 dan ia akan masuk ke dalam lekuk-lekuk di gunung batu v  dan ke dalam celah-celah di bukit batu terhadap kedahsyatan TUHAN dan terhadap semarak kemegahan-Nya, w  pada waktu Ia bangkit x  menakut-nakuti bumi. y  2:22 Jangan berharap pada manusia, z  sebab ia tidak lebih dari pada embusan nafas, a  dan sebagai apakah ia b  dapat dianggap?
Hukuman TUHAN terhadap orang-orang yang menyesatkan bangsa itu
3:1 Maka sesungguhnya Tuhan, TUHAN semesta alam, akan menjauhkan dari Yerusalem 50  dan dari Yehuda setiap orang yang mereka andalkan, c  segala persediaan makanan d  dan minuman: e  3:2 pahlawan dan orang perang, f  hakim dan nabi, petenung g  dan tua-tua, h  3:3 perwira i  dan orang yang terpandang, j  penasihat dan ahli sihir, k  dan orang yang paham mantera. l  3:4 Aku akan mengangkat pemuda-pemuda menjadi pemimpin mereka, dan anak-anak akan memerintah atas mereka. m  3:5 Maka bangsa itu akan desak-mendesak 51 , seorang kepada seorang, n  yang satu kepada yang lain; orang muda akan membentak-bentak terhadap orang tua, orang hina terhadap orang mulia. 3:6 Sehingga apabila seorang memegang saudaranya di rumah ayahnya dan berkata: "Engkau masih mempunyai jubah, jadilah pemimpin kami, dan reruntuhan ini di bawah kuasamu", 3:7 maka pada waktu itu o  saudaranya akan menjawab: "Aku tidak mau menjadi tabib; p  di rumahku tidak ada roti q  dan tidak ada jubah; janganlah angkat aku menjadi pemimpin bangsa. r " 3:8 Sungguh, Yerusalem telah runtuh dan Yehuda telah rubuh; s  sebab perkataan t  mereka dan perbuatan u  mereka melawan TUHAN dan mereka menantang v  kemuliaan hadirat-Nya. 3:9 Air muka mereka menyatakan w  kejahatan mereka, dan seperti orang Sodom, x  mereka dengan terang-terangan menyebut-nyebut dosanya, tidak lagi disembunyikannya. Celakalah orang-orang itu! Sebab mereka mendatangkan malapetaka y  kepada dirinya sendiri. 3:10 Katakanlah berbahagia z  orang benar 52 ! Sebab mereka akan memakan hasil pekerjaannya. a  3:11 Celakalah orang fasik! b  Malapetaka c  akan menimpanya, sebab mereka akan diperlakukan d  menurut perbuatannya e  sendiri. 3:12 Adapun umat-Ku, penguasa mereka ialah anak-anak, f  dan perempuan-perempuan memerintah atasnya. Hai umat-Ku, pemimpin-pemimpinmu adalah penyesat, g  dan jalan yang kamu tempuh mereka kacaukan! 3:13 TUHAN mengambil tempat untuk menuntut h  dan berdiri untuk mengadili i  bangsa-bangsa. 3:14 TUHAN bertindak sebagai hakim j  atas tua-tua dan pemimpin-pemimpin umat-Nya: "Kamulah yang memusnahkan kebun anggur itu, barang rampasan k  dari orang yang tertindas 53  l  tertumpuk di dalam rumahmu. 3:15 Mengapa kamu menyiksa umat-Ku m  dan menganiaya n  orang-orang yang tertindas? o " demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam. p 
Hukuman TUHAN terhadap wanita-wanita Sion yang sombong
3:16 TUHAN berfirman: Oleh karena wanita Sion 54  q  telah menjadi sombong dan telah berjalan dengan jenjang leher r  dan dengan main mata, berjalan dengan dibuat-buat langkahnya dan gemerencing dengan giring-giring kakinya, 3:17 maka Tuhan akan membuat batu kepala wanita Sion penuh kudis dan TUHAN akan mencukur s  rambut sebelah dahi mereka. 3:18 Pada waktu itu t  Tuhan akan menjauhkan segala perhiasan mereka: gelang-gelang kaki, jamang-jamang dan bulan-bulanan; u  3:19 perhiasan-perhiasan telinga, pontoh-pontoh v  dan kerudung-kerudung; w  3:20 perhiasan-perhiasan kepala, x  gelang-gelang rantai kaki, tali-tali pinggang, tempat-tempat wewangian dan jimat-jimat; 3:21 cincin meterai dan anting-anting hidung; y  3:22 pakaian-pakaian pesta, jubah-jubah, selendang-selendang z  dan pundi-pundi; 3:23 cermin-cermin, baju-baju a  dalam dari kain lenan, ikat-ikat kepala b  dan baju-baju luar. 3:24 Maka sebagai ganti rempah-rempah harum c  akan ada bau busuk, d  sebagai ganti ikat pinggang e  seutas tali, sebagai ganti selampit rambut kepala yang gundul, f  sebagai ganti pakaian hari raya sehelai kain kabung; g  dan tanda selar h  sebagai ganti kemolekan. i  3:25 Orang-orangmu akan tewas oleh pedang, j  dan pahlawan-pahlawanmu oleh perang. k  3:26 Pintu-pintu gerbang l  Sion akan mengaduh dan berkabung, m  dan kota itu akan seperti perempuan bulus n  yang duduk di bumi. o 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:4]  1 Full Life : DENGAN HATI YANG SANGAT CEMAS DAN SESAK.

Nas : 2Kor 2:4

Salah satu kualifikasi yang penting bagi pekerja Kristen ialah memiliki hati yang mengasihi dan peka, yang meneteskan air mata ketika menyaksikan umat Allah menyimpang dari jalan kebenaran ke dalam dosa dan kesalahan (bd. Mazm 126:5-6;

lihat cat. --> Mr 9:24;

lihat cat. --> Luk 19:41;

lihat cat. --> Yoh 11:35;

lihat cat. --> Kis 20:19).

[atau ref. Mr 9:24; Luk 19:41; Yoh 11:35; Kis 20:19]

[2:6]  2 Full Life : SUDAHLAH CUKUP TEGORAN.

Nas : 2Kor 2:6

Dari bagian ini kita memperoleh pengertian mengenai pola disiplin PB bagi seorang anggota jemaat yang melakukan suatu kesalahan yang serius (mis. kebejatan, perzinahan, dsb.; lih. pasal 1Kor 5:1-13).

  1. 1) Demi mempertahankan integritas jemaat Kristus (bd. 1Kor 5:1-2), maka gereja harus menegor pelanggar dengan tegoran yang cukup keras sehingga membuahkan pembaharuan rohani, namun tidak terlalu keras sehingga meniadakan pengharapan akan rahmat ilahi dan penerimaannya kembali ke dalam persekutuan (ayat 2Kor 2:7). Perhatikanlah bahwa pengampunan dan kasih tidak dikaruniakan tanpa syarat kepada si pelanggar.
  2. 2) Setelah diberikan hukuman yang cukup, apabila orang yang berdosa itu bertobat dan hancur hati, maka dia harus diampuni dan dihibur dalam suatu roh kasih (ayat 2Kor 2:7-8).
  3. 3) Hukuman dan pemulihan terhadap orang berdosa itu harus dilakukan dalam roh yang lemah lembut (Gal 6:1), sedih, tulus, kejengkelan, dan takut akan Allah dan Firman-Nya, semangat untuk nama baik Allah, dan kesiagaan untuk melihat keadilan ditegakkan dengan jalan meminta pertanggungjawaban kepada orang yang bersalah (lih. 2Kor 7:11; bd. 1Kor 5:5,13). Banyak gereja masa kini telah meninggalkan disiplin gereja PB. Mereka menyokong toleransi terhadap dosa, meminta pengampunan yang tak bersyarat, menawarkan kasih karunia yang tak bernilai dan menolak untuk mendengarkan apa yang dikatakan Roh kepada jemaat-jemaat (lih. pasal Wahy 2:1-3:22). Sebagai akibatnya, dosa dianggap remeh dan ketakutan akan Allah tidak ada lagi dalam jemaat mereka

    (lihat cat. --> Mat 18:15

    [atau ref. Mat 18:15]

    tentang disiplin gereja).

[2:11]  3 Full Life : IBLIS JANGAN BEROLEH KEUNTUNGAN ATAS KITA.

Nas : 2Kor 2:11

Salah satu pertahanan kita terhadap serangan Iblis ialah kesadaran akan upaya musuh yang terus-menerus untuk beroleh keuntungan atas kita dan membuat kita menyimpang dari penyerahan kita kepada Kristus

(lihat cat. --> Ef 6:11).

[atau ref. Ef 6:11]

[2:14]  4 Full Life : MEMBAWA KAMI DI JALAN KEMENANGAN-NYA.

Nas : 2Kor 2:14

Paulus menggambarkan orang percaya seperti sedang dipamerkan oleh Allah kepada dunia sebagai suatu kemenangan dan trofi kasih karunia Kristus yang menyelamatkan. Melalui arak-arakan kemenangan ini, pengetahuan akan Kristus dan kehidupan orang percaya yang sudah ditebus itu dinyatakan sebagai suatu bau keharuman di hadapan Allah dan umat manusia. Kepada Allah, aroma ini menyenangkan; kepada manusia, aroma ini mengakibatkan kehidupan atau kematian (ayat 2Kor 2:15-16).

[2:17]  5 Full Life : MENCARI KEUNTUNGAN DARI FIRMAN ALLAH.

Nas : 2Kor 2:17

Di sini Paulus menggambarkan para pengkhotbah yang melunakkan tuntutan Injil demi memperoleh uang, penghormatan, dan keberhasilan (bd. 2Kor 11:4,12-15). Mereka itu berbakat dan pandai meyakinkan, namun secara diam-diam mereka itu tidak jujur. Mereka tamak akan uang dan kemasyhuran (bd. Yoh 10:12-13; Fili 1:15,17; 1Pet 5:2; 2Pet 2:1-3,14-16).

[3:3]  6 Full Life : DITULIS ... PADA LOH-LOH DAGING, YAITU DI DALAM HATI MANUSIA.

Nas : 2Kor 3:3

Di bawah perjanjian baru yang diteguhkan dengan darah Kristus (Mat 26:28), Roh Kudus menuliskan hukum Allah, bukan pada loh-loh batu seperti di gunung Sinai (Kel 31:18), melainkan pada "loh-loh ... hati manusia"

(lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU).

Orang percaya memiliki hukum Allah dalam hati mereka, dan melalui kuasa Roh mereka sanggup menaatinya

(lihat cat. --> Yer 31:33;

lihat cat. --> Yeh 11:19).

[atau ref. Yer 31:33; Yeh 11:19]

Hukum yang ada di dalam batin ini terdiri atas kasih kepada Allah dan kepada orang lain (bd. Mat 22:34-40; Rom 13:8-10).

[3:6]  7 Full Life : HUKUM YANG TERTULIS MEMATIKAN.

Nas : 2Kor 3:6

Sebenarnya bukanlah hukum atau Firman Allah yang tertulis itu sendiri yang membinasakan, melainkan tuntutan hukum tanpa hidup dan kuasa Roh itulah yang membawa hukuman (ayat 2Kor 3:7,9; bd. Yer 31:33; Rom 3:31;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

Melalui keselamatan dalam Kristus, Roh mengaruniakan hidup dan kuasa rohani kepada orang percaya agar mereka dapat memenuhi kehendak Allah. Dengan Roh Kudus, hukum yang tertulis itu tidak lagi mematikan.

[3:8]  8 Full Life : PELAYANAN ROH.

Nas : 2Kor 3:8

Paulus menyebut perjanjian yang baru itu "pelayanan Roh". Melalui iman dalam Kristus seorang menerima Roh Kudus, dilahirkan kembali

(lihat art. PEMBAHARUAN)

dan dijanjikan baptisan dalam Roh (Kis 1:8; 2:4). Semua manfaat penebusan dalam Kristus datang melalui Roh itu. Dia yang mengantar kehadiran Kristus dengan segala berkat-Nya (ayat 2Kor 3:9;

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).

[3:17]  9 Full Life : ROH ... DI SITU ADA KEMERDEKAAN.

Nas : 2Kor 3:17

Kemerdekaan yang datang melalui Kristus (Gal 5:1) pertama-tama dan terutama merupakan pembebasan dari hukuman dan perbudakan dosa (ayat 2Kor 3:7-9; Rom 6:6,14; 8:2; Ef 4:22-24; Kol 3:9-10) dan seluruh kuasa Iblis (Kis 26:18; Kol 1:13; 1Pet 5:8).

  1. 1) Pembebasan sebenarnya dimulai dengan bersatunya orang percaya dengan Kristus (Kis 4:12; Ef 1:7) dan penerimaan Roh Kudus

    (lihat art. PEMBAHARUAN).

    Pembebasan dari perhambaan rohani dipelihara melalui Roh yang berdiam dalam diri secara terus-menerus dan melalui ketaatan terhadap bimbingan-Nya (Rom 8:1-dst.; Gal 5:18; bd. Yoh 15:1-11).
  2. 2) Kemerdekaan yang disediakan oleh Kristus bukanlah kemerdekaan agar orang percaya melakukan apa saja yang mereka inginkan (1Kor 10:23-24), tetapi untuk melakukan apa yang harus mereka lakukan (Rom 6:18-23). Kemerdekaan rohani sama sekali tidak boleh dipakai untuk menutupi kejahatan atau untuk membenarkan pertengkaran (Yak 4:1-2; 1Pet 2:16-23). Pembebasan Kristen memerdekakan orang percaya untuk melayani Allah (1Tes 1:9) dan orang lain (1Kor 9:19) dalam jalan kebenaran (Rom 6:18-dst.). Sekarang kita menjadi budak Kristus (Rom 1:1; 1Kor 7:22; Fili 1:1) yang hidup bagi Allah oleh kasih karunia (Rom 5:21; 6:10-13).

[3:18]  10 Full Life : MENCERMINKAN KEMULIAAN TUHAN.

Nas : 2Kor 3:18

Sementara kita mengalami kehadiran yang akrab, kasih, kebenaran dan kuasa Kristus melalui doa dan Roh Kudus, maka dihasilkan perubahan dalam diri kita yang menjadikan kita semakin serupa dengan-Nya (2Kor 4:6; bd. Kol 1:15; Ibr 1:3). Dalam zaman ini perubahan itu bersifat progresif dan belum sempurna. Namun, pada saat Kristus datang kembali, kita akan berhadapan muka dengan Dia dan perubahan kita akan menjadi sempurna (1Yoh 3:2; Wahy 22:4).

[1:4]  11 Full Life : MENGHIBUR KAMI DALAM SEGALA PENDERITAAN KAMI.

Nas : 2Kor 1:4

Kata "menghibur" (Yun. _paraklesis_) berarti berdiri di sisi seorang sambil mendorong dan menolongnya pada saat kesukaran. Secara unggul Allah melaksanakan peran ini, karena Dia mengutus Roh Kudus kepada anak-anak-Nya untuk menghibur mereka

(lihat cat. --> Yoh 14:16).

[atau ref. Yoh 14:16]

Paulus telah belajar dalam banyak kesukaran yang dialaminya bahwa tidak ada penderitaan, sekalipun sangat hebat, yang dapat memisahkan orang percaya dari pemeliharaan dan belas kasihan Bapa sorgawi mereka (Rom 8:35-39). Kadang-kadang Allah mengizinkan kesukaran menimpa kehidupan kita supaya kita, setelah mengalami penghiburan-Nya, dapat menghibur orang lain dalam kesukaran mereka

(lihat art. PENDERITAAN ORANG BENAR).

[1:5]  12 Full Life : KESENGSARAAN ... PENGHIBURAN.

Nas : 2Kor 1:5

Sepanjang surat ini, Paulus menekankan bahwa kehidupan Kristen meliputi baik kesengsaraan (ikut serta atau bersekutu dengan Kristus dalam kesengsaraan) maupun penghiburan dari Kristus. Yaitu, pada zaman ini Kristus mengalami kesengsaraan bersama-sama dengan dan bagi umat-Nya karena tragedi dosa (bd. Mat 25:42-45; Rom 8:22-26). Kesengsaraan kita belum tentu karena ketidaktaatan, tetapi sering merupakan kesengsaraan oleh Iblis, dunia, dan orang percaya yang palsu, sementara kita mengambil bagian dalam pekerjaan Kristus.

[1:8]  13 Full Life : KAMI TELAH PUTUS ASA JUGA AKAN HIDUP KAMI.

Nas : 2Kor 1:8-10

Seorang percaya yang setia, yang hidup dalam persekutuan yang taat dengan Kristus dan dikasihi oleh-Nya, bisa saja mengalami pengalaman yang melibatkan bahaya, ketakutan serta keputusasaan, dan dapat menghadapi keadaan yang melebihi kekuatan dan daya tahan umat manusia.

  1. 1) Ketika kesukaran yang berat menimpa kehidupan kita, kita tidak perlu merasa bahwa Allah telah meninggalkan kita atau bahwa Dia telah berhenti mengasihi kita. Sebaliknya, kita harus ingat bahwa hal-hal demikian telah terjadi kepada para hamba Allah yang setia dalam masa PB.
  2. 2) Allah mengizinkan pencobaan yang hebat ini supaya Kristus menjadi dekat dan, sementara kita memandang-Nya dengan iman, Dia akan memberikan kasih karunia-Nya yang akan menuntun kita kepada kemenangan (2Kor 2:14; 12:7-10; 13:4).

[1:11]  14 Full Life : KARENA KAMU JUGA TURUT MEMBANTU MENDOAKAN KAMI.

Nas : 2Kor 1:11

Suatu prinsip alkitabiah yang tidak dapat disangkal adalah bahwa doa kita bagi orang lain akan membebaskan kuasa dan kegiatan Allah dalam kehidupan orang lain itu. Oleh karena ini, kita harus terdorong untuk berdoa syafaat bagi mereka yang membutuhkan pertolongan (bd. Rom 1:9; Ef 1:16; Fili 1:3; Kol 1:3; 1Tes 1:2).

[1:12]  15 Full Life : INILAH YANG KAMI MEGAHKAN.

Nas : 2Kor 1:12

Landasan Paulus untuk bersukacita dan bermegah ialah ketulusan dan integritas perilakunya. Dia telah menetapkan bahwa sepanjang kehidupan Kristennya, dia akan tetap setia kepada Tuhannya, menolak untuk menjadi serupa dengan dunia yang menyalibkan Juruselamatnya, dan bertekun dalam kekudusan sampai Allah memanggilnya pulang ke rumah Bapa (Rom 12:1-2). Dalam kekekalan yang akan datang, sukacita kita yang terbesar ialah kesadaran bahwa kita telah menjalankan kehidupan kita dalam "ketulusan dan kemurnian" bagi Kristus, Juruselamat kita.

[1:20]  16 Full Life : AMIN.

Nas : 2Kor 1:20

Kata penutup "Amin" dalam doa dan pemberitaan orang Kristen mengungkapkan keyakinan akan kasih dan kesetiaan Allah serta kepastian janji-janji-Nya. Itulah suara iman, yang meneguhkan lagi dan menyatu diri dengan kebenaran Injil Kristus yang tak tergoyahkan itu. Dalam kitab Wahy 3:14, Tuhan Yesus disebut sebagai "Amin".

[1:22]  17 Full Life : ROH KUDUS DI DALAM HATI KITA SEBAGAI JAMINAN.

Nas : 2Kor 1:22

Paulus menguraikan empat aspek karya Allah dalam diri orang percaya melalui Roh Kudus.

  1. 1) Roh Kudus menetapkan orang percaya dan menolong mereka bertekun dalam kehidupan iman mereka

    (lihat cat. --> 1Pet 1:5).

    [atau ref. 1Pet 1:5]

  2. 2) Roh mengurapi orang percaya supaya memberikan mereka kuasa untuk bersaksi

    (lihat cat. --> Kis 1:8),

    [atau ref. Kis 1:8]

    untuk melakukan pekerjaan Kristus (Yes 61:1; Mat 10:19-20; Yoh 14:12; Kis 10:38) dan untuk mengetahui kebenaran (1Yoh 2:20).
  3. 3) Roh adalah meterai yang resmi dari kemilikan Allah, yang menandakan orang percaya sebagai milik-Nya sendiri dan menghasilkan sifat yang saleh dalam kepribadian manusiawi mereka (bd. 2Kor 3:18; Gal 5:22; Ef 1:13).
  4. 4) Roh adalah suatu "jaminan" yang tinggal di dalam, yaitu jaminan dan "angsuran pertama" bagi orang percaya yang menyatakan bahwa suatu kehidupan yang lebih mulia bersama Kristus akan datang pada masa depan (2Kor 5:5; Rom 8:23;

    lihat cat. --> Ef 1:13-14).

    [atau ref. Ef 1:13-14]

[3:3]  18 Full Life : DITULIS ... PADA LOH-LOH DAGING, YAITU DI DALAM HATI MANUSIA.

Nas : 2Kor 3:3

Di bawah perjanjian baru yang diteguhkan dengan darah Kristus (Mat 26:28), Roh Kudus menuliskan hukum Allah, bukan pada loh-loh batu seperti di gunung Sinai (Kel 31:18), melainkan pada "loh-loh ... hati manusia"

(lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU).

Orang percaya memiliki hukum Allah dalam hati mereka, dan melalui kuasa Roh mereka sanggup menaatinya

(lihat cat. --> Yer 31:33;

lihat cat. --> Yeh 11:19).

[atau ref. Yer 31:33; Yeh 11:19]

Hukum yang ada di dalam batin ini terdiri atas kasih kepada Allah dan kepada orang lain (bd. Mat 22:34-40; Rom 13:8-10).

[3:6]  19 Full Life : HUKUM YANG TERTULIS MEMATIKAN.

Nas : 2Kor 3:6

Sebenarnya bukanlah hukum atau Firman Allah yang tertulis itu sendiri yang membinasakan, melainkan tuntutan hukum tanpa hidup dan kuasa Roh itulah yang membawa hukuman (ayat 2Kor 3:7,9; bd. Yer 31:33; Rom 3:31;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

Melalui keselamatan dalam Kristus, Roh mengaruniakan hidup dan kuasa rohani kepada orang percaya agar mereka dapat memenuhi kehendak Allah. Dengan Roh Kudus, hukum yang tertulis itu tidak lagi mematikan.

[3:8]  20 Full Life : PELAYANAN ROH.

Nas : 2Kor 3:8

Paulus menyebut perjanjian yang baru itu "pelayanan Roh". Melalui iman dalam Kristus seorang menerima Roh Kudus, dilahirkan kembali

(lihat art. PEMBAHARUAN)

dan dijanjikan baptisan dalam Roh (Kis 1:8; 2:4). Semua manfaat penebusan dalam Kristus datang melalui Roh itu. Dia yang mengantar kehadiran Kristus dengan segala berkat-Nya (ayat 2Kor 3:9;

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).

[3:17]  21 Full Life : ROH ... DI SITU ADA KEMERDEKAAN.

Nas : 2Kor 3:17

Kemerdekaan yang datang melalui Kristus (Gal 5:1) pertama-tama dan terutama merupakan pembebasan dari hukuman dan perbudakan dosa (ayat 2Kor 3:7-9; Rom 6:6,14; 8:2; Ef 4:22-24; Kol 3:9-10) dan seluruh kuasa Iblis (Kis 26:18; Kol 1:13; 1Pet 5:8).

  1. 1) Pembebasan sebenarnya dimulai dengan bersatunya orang percaya dengan Kristus (Kis 4:12; Ef 1:7) dan penerimaan Roh Kudus

    (lihat art. PEMBAHARUAN).

    Pembebasan dari perhambaan rohani dipelihara melalui Roh yang berdiam dalam diri secara terus-menerus dan melalui ketaatan terhadap bimbingan-Nya (Rom 8:1-dst.; Gal 5:18; bd. Yoh 15:1-11).
  2. 2) Kemerdekaan yang disediakan oleh Kristus bukanlah kemerdekaan agar orang percaya melakukan apa saja yang mereka inginkan (1Kor 10:23-24), tetapi untuk melakukan apa yang harus mereka lakukan (Rom 6:18-23). Kemerdekaan rohani sama sekali tidak boleh dipakai untuk menutupi kejahatan atau untuk membenarkan pertengkaran (Yak 4:1-2; 1Pet 2:16-23). Pembebasan Kristen memerdekakan orang percaya untuk melayani Allah (1Tes 1:9) dan orang lain (1Kor 9:19) dalam jalan kebenaran (Rom 6:18-dst.). Sekarang kita menjadi budak Kristus (Rom 1:1; 1Kor 7:22; Fili 1:1) yang hidup bagi Allah oleh kasih karunia (Rom 5:21; 6:10-13).

[3:18]  22 Full Life : MENCERMINKAN KEMULIAAN TUHAN.

Nas : 2Kor 3:18

Sementara kita mengalami kehadiran yang akrab, kasih, kebenaran dan kuasa Kristus melalui doa dan Roh Kudus, maka dihasilkan perubahan dalam diri kita yang menjadikan kita semakin serupa dengan-Nya (2Kor 4:6; bd. Kol 1:15; Ibr 1:3). Dalam zaman ini perubahan itu bersifat progresif dan belum sempurna. Namun, pada saat Kristus datang kembali, kita akan berhadapan muka dengan Dia dan perubahan kita akan menjadi sempurna (1Yoh 3:2; Wahy 22:4).

[31:8]  23 Full Life : TIDAK AKAN MEMBIARKAN ENGKAU DAN ... MENINGGALKAN ENGKAU.

Nas : Ul 31:8

PB menerapkan janji ini kepada semua orang yang dengan sungguh-sungguh menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat (Ibr 13:5).

  1. 1) Orang percaya diyakinkan bahwa jikalau mereka mengasihi Allah di atas segala sesuatu dan tergantung kepada-Nya dan bukan kepada jaminan materiel, Tuhan tidak akan membiarkan atau meninggalkannya, tetapi akan menjadi penolong mereka (bd. 1Raj 8:57; Yak 1:5;

    lihat cat. --> Mat 6:30;

    lihat cat. --> Mat 6:33).

    [atau ref. Mat 6:30,33]

  2. 2) Karena janji ini, kita harus menjadi "kuat dan teguh" (ayat Ul 31:6), bertahan dalam ujian, melawan pencobaan, percaya kepada Tuhan, dan menaati Dia sepenuhnya.

[31:9]  24 Full Life : HUKUM TAURAT ITU DITULISKAN MUSA.

Nas : Ul 31:9

Perintah-perintah Allah disampaikan kepada umat itu melalui Musa dalam bentuk tertulis. Perintah-perintah ini bukan saja mencakup kata-kata dalam Ulangan tetapi seluruh Pentateukh (yaitu, kelima kitab pertama dalam Alkitab). Itulah Firman Allah dalam bentuk tertulis, Alkitab yang diilhamkan, dipelihara, dan dibentuk dalam sejarah alkitabiah (bd. ayat Ul 31:24-26; Kel 24:4,7; Bil 33:2; Mat 8:4; Yoh 5:46; 7:19;

lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

[31:16]  25 Full Life : AKAN MENINGGALKAN AKU.

Nas : Ul 31:16

Tuhan mengetahui sejarah bangsa Israel dan sikap dasar mereka yang cenderung untuk tidak setia (ayat Ul 31:21). Oleh karena itu, Allah secara nubuat menyatakan kepada Musa akan kemurtadan mereka kelak dan tindakan-Nya menghukum perbuatan mereka itu (ayat Ul 31:16-18). Nubuat ini harus dilestarikan dalam bentuk nyanyian selaku peringatan Allah kepada angkatan-angkatan kemudian (ayat Ul 31:19; pasal Ul 32:1-52).

[31:30]  26 Full Life : NYANYIAN INI.

Nas : Ul 31:30

Nyanyian Musa (pasal Ul 32:1-52) dimaksudkan untuk menanamkan kesan kepada orang Israel bahwa seluruh keberadaan mereka merupakan hasil dari kesetiaan dan kemurahan Allah. Tuhan sendiri menuntun dan memelihara mereka (bd. Ul 32:9-13). Tanggapan Israel, pada pihak lain, sebagian besar terdiri atas kefasikan dan kebodohan (Ul 32:5-6). Nyanyian ini diakhiri dengan mengingatkan Israel bahwa ketidaksetiaan, pemberontakan, dan kemurtadan di masa depan akan mendatangkan hukuman Allah yang keras atas bangsa itu

(lihat cat. --> Ul 31:16 sebelumnya).

[atau ref. Ul 31:16]

[3:22]  27 Full Life : ALLAHMU ... YANG BERPERANG UNTUKMU.

Nas : Ul 3:22

Bangsa Israel berhadapan dengan lawan-lawan kuat yang tidak mungkin mereka kalahkan dengan kekuatan sendiri. Kecenderungan alami Israel ialah takut akan dampak-dampak kekalahan yang mengerikan. Hanya dengan memandang kepada Allah dapatlah mereka memperoleh kemenangan (lih. ayat Ul 3:2-3; Ul 1:30; 2:24-25,31,33,36; 20:4). Apabila orang percaya yang sungguh-sungguh berserah berhadapan dengan pertentangan yang hebat dan kesulitan yang tidak dapat diatasi, Allah berjanji akan beserta dengan mereka dan memberi mereka kekuatan untuk melaksanakan kehendak-Nya bagi mereka

(lihat cat. --> Mat 6:30;

lihat cat. --> Fili 4:6;

lihat cat. --> Fili 4:7).

[atau ref. Mat 6:30; Fili 4:6-7]

[3:25]  28 Full Life : BIARLAH AKU MENYEBERANG.

Nas : Ul 3:25

Musa telah melakukan ketidaktaatan yang serius dan diberi tahu bahwa ia tidak akan diizinkan memasuki Kanaan (Bil 20:8-12). Namun ia memohon kepada Allah untuk mengubah keputusan-Nya dan mengizinkan dirinya menyeberang Sungai Yordan dan memasuki tanah yang dijanjikan itu. Allah menolaknya (ayat Ul 3:26) supaya mengajar bahwa dosa seorang pemimpin rohani berdampak berat dan mendatangkan hukuman yang lebih berat (bd. Yak 3:1); para pemimpin rohani umat Allah dapat mendiskualifikasikan diri dari bidang pelayanan tertentu apabila mereka gagal menjadi teladan ketaatan (bd. Bil 20:12;

lihat cat. --> Bil 20:8;

lihat cat. --> Bil 20:12).

[atau ref. Bil 20:8,12]

[8:3]  29 Full Life : MANUSIA HIDUP BUKAN DARI ROTI SAJA.

Nas : Ul 8:3

Tuhan membiarkan umat-Nya mengalami berbagai ujian dan kesulitan di padang gurun supaya mengajar mereka bahwa kehidupan ini bukan terdiri atas yang jasmaniah saja, tetapi bahwa kesejahteraan (baik jasmaniah maupun rohaniah) tergantung pada hubungan seseorang dengan Allah dan ketaatan kepada firman-Nya. Tuhan Yesus mengutip ayat ini ketika dicobai (Mat 4:4; bd. Kej 3:4). Kadang-kadang Tuhan mengizinkan kesulitan di dalam hidup kita sebagai suatu bentuk disiplin seorang ayah supaya melatih kita untuk makin tabah bergantung pada-Nya dan makin bersedia menerima firman-Nya (ayat Ul 8:4-5; bd. Ibr 12:3-13).

[8:7]  30 Full Life : NEGERI DENGAN SUNGAI, MATA AIR, DAN DANAU.

Nas : Ul 8:7

Pada saat Israel memasuki Kanaan, di negeri itu terdapat banyak sungai, mata air, dan danau. Musibah kekeringan yang diderita Israel pada zaman Elia merupakan hukuman Allah (1Raj 17:1-18:46). Bahkan sekarang ini Allah dapat menggunakan bencana kekeringan untuk merendahkan hati umat-Nya dan menjatuhkan hukuman atas orang berdosa (ayat Ul 8:19-20; lih. Ul 11:17).

[8:12]  31 Full Life : MAKAN DAN KENYANG ... MELUPAKAN TUHAN.

Nas : Ul 8:12-14

Pada masa kemakmuran, orang cenderung puas dengan hidup di bumi sebagaimana adanya dan menemukan kenikmatan dalam berkat-berkat materiel. Kemakmuran membuat orang cenderung melupakan Allah dan perintah-perintah-Nya, tidak lagi mencari berkat rohani, dan tidak lagi menangisi dosa dan kejahatan di dalam dunia

(lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

[8:18]  32 Full Life : KEKUATAN UNTUK MEMPEROLEH KEKAYAAN.

Nas : Ul 8:18

Ayat ini menegaskan bahwa Allah kadang-kadang memberkati Israel sebagai tanda atau pengesahan bahwa Ia sedang menggenapi perjanjian-Nya dengan Abraham dan keturunannya. Sayang sekali, sering kekayaan diperoleh dengan cara-cara yang bertentangan dengan prinsip-prinsip dan perbuatan-perbuatan saleh

(lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN);

kekayaan semacam ini tidak bisa dipandang sebagai tanda berkat Allah.

[3:22]  33 Full Life : ALLAHMU ... YANG BERPERANG UNTUKMU.

Nas : Ul 3:22

Bangsa Israel berhadapan dengan lawan-lawan kuat yang tidak mungkin mereka kalahkan dengan kekuatan sendiri. Kecenderungan alami Israel ialah takut akan dampak-dampak kekalahan yang mengerikan. Hanya dengan memandang kepada Allah dapatlah mereka memperoleh kemenangan (lih. ayat Ul 3:2-3; Ul 1:30; 2:24-25,31,33,36; 20:4). Apabila orang percaya yang sungguh-sungguh berserah berhadapan dengan pertentangan yang hebat dan kesulitan yang tidak dapat diatasi, Allah berjanji akan beserta dengan mereka dan memberi mereka kekuatan untuk melaksanakan kehendak-Nya bagi mereka

(lihat cat. --> Mat 6:30;

lihat cat. --> Fili 4:6;

lihat cat. --> Fili 4:7).

[atau ref. Mat 6:30; Fili 4:6-7]

[3:25]  34 Full Life : BIARLAH AKU MENYEBERANG.

Nas : Ul 3:25

Musa telah melakukan ketidaktaatan yang serius dan diberi tahu bahwa ia tidak akan diizinkan memasuki Kanaan (Bil 20:8-12). Namun ia memohon kepada Allah untuk mengubah keputusan-Nya dan mengizinkan dirinya menyeberang Sungai Yordan dan memasuki tanah yang dijanjikan itu. Allah menolaknya (ayat Ul 3:26) supaya mengajar bahwa dosa seorang pemimpin rohani berdampak berat dan mendatangkan hukuman yang lebih berat (bd. Yak 3:1); para pemimpin rohani umat Allah dapat mendiskualifikasikan diri dari bidang pelayanan tertentu apabila mereka gagal menjadi teladan ketaatan (bd. Bil 20:12;

lihat cat. --> Bil 20:8;

lihat cat. --> Bil 20:12).

[atau ref. Bil 20:8,12]

[45:1]  35 Full Life : KUURAPI ... KORESY.

Nas : Yes 45:1

Sekalipun bukan seorang penyembah Allah (ayat Yes 45:4-5), Koresy disebut "yang diurapi", gelar sama yang kemudian diberikan Allah kepada Anak-Nya (Mesias, atau Kristus). Koresy (550-530 SM) diurapi dalam arti bahwa ia dipakai Allah untuk melaksanakan tugas penting membebaskan Israel dari perhambaan supaya Allah dapat menyelesaikan rencana-Nya memakai Israel untuk mengadakan keselamatan bagi umat manusia. Koresy mendirikan kerajaan Persia yang bertahan selama dua abad. Ia merebut Babel pada tahun 539 SM dan kemudian membiarkan orang Yahudi kembali ke negeri mereka (lih. pasal Ezr 1:11).

[45:14]  36 Full Life : HANYA DI TENGAH-TENGAHMU ADA ALLAH.

Nas : Yes 45:14-17

Harinya akan tiba ketika semua bangsa akan mengakui bahwa Allah Israel adalah satu-satunya Allah dan Israel tidak akan dipermalukan lagi

(lihat cat. --> Wahy 20:4).

[atau ref. Wahy 20:4]

[45:22]  37 Full Life : BIARKANLAH DIRIMU DISELAMATKAN, HAI UJUNG-UJUNG BUMI!

Nas : Yes 45:22

Allah mengundang semua orang di bumi untuk bertobat dan berbalik kepada-Nya untuk menerima keselamatan. Injil Kristus berisi undangan yang sama, dan Allah telah memerintahkan gereja-Nya untuk membawa kabar baik ini ke seluruh dunia (Mat 28:19-20; Kis 1:8;

lihat cat. --> Yes 42:1).

[atau ref. Yes 42:1]

Tuhan menginginkan pertobatan semua orang (2Pet 3:9).

[45:23]  38 Full Life : SEMUA ORANG AKAN BERTEKUK LUTUT.

Nas : Yes 45:23

Paulus mengutip ayat ini dalam Rom 14:11 dan Fili 2:10-11 untuk menunjukkan bahwa sekalipun tidak semua orang akan berbalik kepada Tuhan dalam pertobatan sejati dalam hidup ini, pada suatu hari semua orang akan dengan sukarela atau terpaksa tunduk kepada Kristus dan mengakui Dia sebagai Tuhan.

[3:1]  39 Full Life : MENJAUHKAN DARI YERUSALEM.

Nas : Yes 3:1

Sebagai akibat dosa umat itu, hukuman Allah akan menimpa setiap bagian masyarakat dan semua golongan akan menderita (ayat Yes 3:2-3).

[3:5]  40 Full Life : BANGSA ITU AKAN DESAK-MENDESAK

Nas : Yes 3:5

(versi Inggris NIV -- saling menindas). Penolakan cara-cara Allah di dalam suatu masyarakat membuka jalan bagi ketidakadilan, penindasan kejam, kekerasan, ketiadaan rasa hormat kepada orang-tua dari kalangan remaja pemberontak, dan penanggalan semua ikatan moral

(lihat cat. --> Mat 24:12;

lihat cat. --> 2Tim 3:1;

lihat cat. --> 2Tim 3:2;

lihat cat. --> 2Tim 3:3;

lihat cat. --> 2Tim 3:5).

[atau ref. Mat 24:12; 2Tim 3:1-5]

Semua orang menderita manakala masyarakat menjadi berantakan.

[3:10]  41 Full Life : KATAKANLAH BERBAHAGIA ORANG BENAR.

Nas : Yes 3:10

Yesaya diperintahkan untuk membesarkan hati orang yang tetap setia kepada Allah di tengah-tengah angkatan yang tidak benar. Sekalipun kini mereka mungkin menderita karena kebenaran, akhirnya semua akan baik bagi mereka dan Allah akan memberi pahala berlimpah kepada mereka. Akan tetapi, kepada orang yang jahat Allah pasti menjatuhi hukuman

(lihat cat. --> Mat 5:10).

[atau ref. Mat 5:10]

[3:14]  42 Full Life : BARANG RAMPASAN DARI ORANG YANG TERTINDAS.

Nas : Yes 3:14

Allah membenci penganiayaan orang yang kurang beruntung di dalam masyarakat. Di dalam gereja Allah juga meminta pertanggungjawaban para anggota tentang perlakuan terhadap sesamanya

(lihat cat. --> Kol 3:25).

[atau ref. Kol 3:25]

Allah menuntut agar kita menunjukkan kasih, keadilan, dan belas kasihan dalam hubungan kita dengan sesama manusia.

[3:16]  43 Full Life : WANITA SION.

Nas : Yes 3:16-26

Di tengah-tengah kemerosotan rohani, moral, dan politik, kaum wanita Yehuda terpikat oleh segala hal yang berkaitan dengan penampilan lahiriah yang menarik dan bukan oleh kekudusan batin dan kasih kepada Allah. Mereka merupakan wanita yang mementingkan diri sendiri, mencari-cari daya tarik seksual dan hanya memikirkan kebutuhan mereka sendiri, tetapi tidak menunjukkan perhatian kepada orang yang tertindas, miskin, atau kepada keadaan rohani tragis keluarga dan masyarakat mereka. Allah mengancam akan mempermalukan mereka dengan menjadikan mereka budak-budak tertindas dari para penjajah mereka (ayat Yes 3:17,24). Allah masih menuntut kerendahan hati, kesopanan, dan kekudusan di kalangan wanita percaya

(lihat cat. --> 1Kor 11:6;

lihat cat. --> 1Tim 2:9;

[atau ref. 1Kor 11:6; 1Tim 2:9]

bd. 1Pet 3:3-4).

[2:2]  44 Full Life : PADA HARI-HARI YANG TERAKHIR.

Nas : Yes 2:2

PB menerangkan hari-hari terakhir sebagai waktu di antara kedatangan Kristus yang pertama dengan yang kedua

(lihat cat. --> Kis 2:17).

[atau ref. Kis 2:17]

Yang dilukiskan Yesaya dalam ayat Yes 2:1-5 akan tergenapi sepenuhnya pada kedatangan Kristus yang kedua apabila Dia mendirikan kerajaan Allah di bumi.

[2:2]  45 Full Life : GUNUNG ... AKAN BERDIRI TEGAK.

Nas : Yes 2:2-5

Yesaya bernubuat tentang suatu waktu ketika pemerintahan Allah akan ditegakkan di seluruh bumi (bd. Mi 4:1-3). Semua kejahatan, ketidakadilan, dan pemberontakan menentang Allah dan hukum-Nya akan ditumpas dan kebenaran akan memerintah (bd. Yes 59:20-60:3,14; Yer 33:14-16; Za 2:10-12). "Segala bangsa", orang Yahudi dan bukan Yahudi akan beribadah dan melayani Tuhan. Nubuat ini mencerminkan maksud terakhir Allah bagi Israel dan umat manusia; ini digenapi di dalam Yesus Kristus sendiri, Yang menjalankan keadilan dan kebenaran di bumi (Yes 9:1-7; 11:3-5).

[2:3]  46 Full Life : MENGAJAR KITA TENTANG JALAN-JALAN-NYA.

Nas : Yes 2:3

Perhatian utama semua orang yang datang kepada Tuhan haruslah mengenal dan menaati kehendak Allah sebagai warga kerajaan-Nya. Pentinglah bahwa kita yang memberitakan berita Allah sangat berhati-hati bahwa semua khotbah dan ajaran kita adalah firman Allah -- didasarkan pada Alkitab yang terilhamkan sebagaimana dinyatakan melalui Kristus, nabi PL, dan rasul PB

(lihat cat. --> Ef 2:20).

[atau ref. Ef 2:20]

Semua orang, baik yang hilang maupun yang selamat, perlu mendengar kebenaran Allah disampaikan oleh bibir orang yang diurapi Roh Kudus dan mengabdi kepada kebenaran jalan-jalan Allah.

[2:6]  47 Full Life : TELAH KAUBUANG UMAT-MU.

Nas : Yes 2:6-9

Ayat-ayat ini melukiskan kemurtadan dan keduniawian bangsa Yehuda. Mereka telah menolak Allah, menerima berhala dan ilmu gaib, senang dengan cara-cara fasik orang kafir, dan mencari keamanan di dalam uang, persekutuan dengan orang asing, dan kekuatan militer. Jadi, Yesaya berdoa agar mereka jangan diampuni sampai Allah sudah bertindak terhadap mereka dengan amat keras sehingga mereka sungguh-sungguh bertobat (ayat Yes 2:17-21). Ia tahu bahwa pengampunan dangkal dari ritual keagamaan hanya akan membuat keadaan makin parah. Pertobatan sejati harus mendahului pengampunan (Yes 1:16-20).

[2:11]  48 Full Life : ORANG YANG ANGKUH AKAN DITUNDUKKAN.

Nas : Yes 2:11

Salah satu akibat serius dari kesombongan manusia ialah kepercayaan bahwa terlepas dari Allah, kita dapat memutuskan untuk diri sendiri, bagaimana kita harus hidup dan menentukan mana yang benar dan mana yang salah. Pada hari penghakiman, Allah akan sangat merendahkan sikap congkak ini.

[2:12]  49 Full Life : MENETAPKAN SUATU HARI.

Nas : Yes 2:12

Menurut Yesaya, suatu masa penghukuman akan datang. Penggenapan segera nubuatnya berupa penghancuran negeri Israel oleh Allah melalui pasukan Asyur dan Babel selaku pelaksana murka-Nya (Yes 39:6). Dalam perspektif nubuat yang lebih luas, "hari Tuhan" mengacu kepada waktu ketika Allah akan mengalahkan seluruh kejahatan di muka bumi (bd. Yoel 2:31;

lihat cat. --> 1Tes 5:2;

lihat cat. --> Wahy 4:1 dst. catatan-catatan s/d 19:21;

lihat cat. --> Wahy 19:21;

[atau ref. 1Tes 5:2; Wahy 4:1-19:21]

lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

[3:1]  50 Full Life : MENJAUHKAN DARI YERUSALEM.

Nas : Yes 3:1

Sebagai akibat dosa umat itu, hukuman Allah akan menimpa setiap bagian masyarakat dan semua golongan akan menderita (ayat Yes 3:2-3).

[3:5]  51 Full Life : BANGSA ITU AKAN DESAK-MENDESAK

Nas : Yes 3:5

(versi Inggris NIV -- saling menindas). Penolakan cara-cara Allah di dalam suatu masyarakat membuka jalan bagi ketidakadilan, penindasan kejam, kekerasan, ketiadaan rasa hormat kepada orang-tua dari kalangan remaja pemberontak, dan penanggalan semua ikatan moral

(lihat cat. --> Mat 24:12;

lihat cat. --> 2Tim 3:1;

lihat cat. --> 2Tim 3:2;

lihat cat. --> 2Tim 3:3;

lihat cat. --> 2Tim 3:5).

[atau ref. Mat 24:12; 2Tim 3:1-5]

Semua orang menderita manakala masyarakat menjadi berantakan.

[3:10]  52 Full Life : KATAKANLAH BERBAHAGIA ORANG BENAR.

Nas : Yes 3:10

Yesaya diperintahkan untuk membesarkan hati orang yang tetap setia kepada Allah di tengah-tengah angkatan yang tidak benar. Sekalipun kini mereka mungkin menderita karena kebenaran, akhirnya semua akan baik bagi mereka dan Allah akan memberi pahala berlimpah kepada mereka. Akan tetapi, kepada orang yang jahat Allah pasti menjatuhi hukuman

(lihat cat. --> Mat 5:10).

[atau ref. Mat 5:10]

[3:14]  53 Full Life : BARANG RAMPASAN DARI ORANG YANG TERTINDAS.

Nas : Yes 3:14

Allah membenci penganiayaan orang yang kurang beruntung di dalam masyarakat. Di dalam gereja Allah juga meminta pertanggungjawaban para anggota tentang perlakuan terhadap sesamanya

(lihat cat. --> Kol 3:25).

[atau ref. Kol 3:25]

Allah menuntut agar kita menunjukkan kasih, keadilan, dan belas kasihan dalam hubungan kita dengan sesama manusia.

[3:16]  54 Full Life : WANITA SION.

Nas : Yes 3:16-26

Di tengah-tengah kemerosotan rohani, moral, dan politik, kaum wanita Yehuda terpikat oleh segala hal yang berkaitan dengan penampilan lahiriah yang menarik dan bukan oleh kekudusan batin dan kasih kepada Allah. Mereka merupakan wanita yang mementingkan diri sendiri, mencari-cari daya tarik seksual dan hanya memikirkan kebutuhan mereka sendiri, tetapi tidak menunjukkan perhatian kepada orang yang tertindas, miskin, atau kepada keadaan rohani tragis keluarga dan masyarakat mereka. Allah mengancam akan mempermalukan mereka dengan menjadikan mereka budak-budak tertindas dari para penjajah mereka (ayat Yes 3:17,24). Allah masih menuntut kerendahan hati, kesopanan, dan kekudusan di kalangan wanita percaya

(lihat cat. --> 1Kor 11:6;

lihat cat. --> 1Tim 2:9;

[atau ref. 1Kor 11:6; 1Tim 2:9]

bd. 1Pet 3:3-4).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA