TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zefanya 1:3-4

Konteks
1:3 Aku akan menyapu manusia dan hewan; d  Aku akan menyapu burung-burung di udara e  dan ikan-ikan di laut. Aku akan merebahkan orang-orang fasik dan akan melenyapkan manusia dari atas muka bumi, f  demikianlah firman TUHAN. g  1:4 Aku akan mengacungkan tangan-Ku h  terhadap Yehuda 1  dan terhadap segenap penduduk Yerusalem. Aku akan melenyapkan dari tempat ini sisa-sisa Baal i  dan nama para imam j  berhala,

Zefanya 1:7-8

Konteks
1:7 Berdiam p  dirilah di hadapan Tuhan ALLAH! Sebab hari TUHAN 2  q  sudah dekat. Sungguh TUHAN telah menyediakan perjamuan korban r  dan telah menguduskan para undangan-Nya. 1:8 "Pada hari perjamuan korban TUHAN itu Aku akan menghukum s  para pemuka, para anak-anak t  raja dan semua orang yang memakai pakaian asing.

Zefanya 1:11

Konteks
1:11 Merataplah, z  hai penduduk perkampungan Lumpang! Sebab telah habis segenap kaum pedagang, telah lenyap a  segenap penimbang perak.

Zefanya 2:6

Konteks
2:6 Daerah Tepi Laut akan menjadi tempat kediaman bagi gembala-gembala dan kandang j  berpagar bagi kambing domba.

Zefanya 2:11

Konteks
2:11 TUHAN akan mendahsyatkan a  mereka, sebab Ia akan melenyapkan para allah b  di bumi, c  dan kepada-Nya d  akan sujud menyembah setiap bangsa daerah pesisir, masing-masing dari tempatnya.

Zefanya 3:3-4

Konteks
3:3 Para pemukanya di tengah-tengahnya adalah singa a  yang mengaum; para hakimnya adalah serigala b  pada waktu malam yang tidak meninggalkan apapun sampai pagi c  hari. 3:4 Para nabinya adalah orang-orang ceroboh d  dan pengkhianat; para imamnya menajiskan apa yang kudus, memperkosa hukum Taurat. e 

Zefanya 3:10

Konteks
3:10 Dari seberang sungai-sungai negeri Etiopia 4  w  orang-orang yang memuja Aku, yang terserak-serak, akan membawa persembahan x  kepada-Ku.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : TERHADAP YEHUDA.

Nas : Zef 1:4

Yehuda, umat Allah pada zaman Zefanya, tidak lama lagi akan mengalami murka Allah karena telah berpaling dari Tuhan, menyembah dewa-dewa lain, dan terlibat dalam kekerasan, korupsi, dan penipuan (ayat Zef 1:4-9).

[1:7]  2 Full Life : HARI TUHAN.

Nas : Zef 1:7

Nubuat ini pertama-tama diterapkan pada pembinasaan Yehuda oleh pasukan Babel pada tahun 605 SM, dan kedua pada hukuman Allah atas seluruh dunia dan semua bangsa pada akhir zaman (bd. Yes 2:12; 13:6,9; Yer 46:10; Yeh 13:5; Yoel 1:15; 2:1,

lihat cat. --> Yoel 1:15;

lihat cat. --> Am 5:18).

[atau ref. Yoel 1:15; Am 5:18]

Hari murka yang kedua masih akan datang (Rom 2:5), berhubungan dengan kedatangan Yesus Kristus pada akhirnya (Mat 24:29-33;

lihat cat. --> 1Tes 5:2).

[atau ref. 1Tes 5:2]

[3:3]  3 Full Life : PEMUKANYA ... HAKIMNYA ... NABINYA ... IMAMNYA.

Nas : Zef 3:3-4

Inilah empat golongan utama kepemimpinan Yehuda. Allah menghukum para pemimpin rohani ini karena lalai memelihara kekudusan dan keadilan.

  1. 1) Para pemuka dan hakim memutarbalikkan hukum dan menggunakan kedudukan mereka secara tidak adil untuk memperoleh uang dan harta bagi diri sendiri.
  2. 2) Para nabi mengubah berita Allah supaya memperoleh popularitas dan dukungan.
  3. 3) Para imam mencemarkan rumah Allah dengan melanggar ketetapan-ketetapan-Nya dan hidup mesum.
  4. 4) Kita harus menolak pemimpin-pemimpin yang bertoleransi atau memajukan keduniawian dan kebejatan atas nama Allah dan mengganti mereka dengan pemimpin dan orang awam yang bersikeras bahwa standar-standar Allah yang kudus harus ditaati. Standar-standar Allah tidak boleh direndahkan untuk menyesuaikan diri dengan dosa-dosa para pemimpin tertentu

    (lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[3:10]  4 Full Life : DARI SEBERANG SUNGAI-SUNGAI ETIOPIA.

Nas : Zef 3:10

Etiopia melambangkan salah satu negeri terjauh yang dikenal ketika itu. Bangsa-bangsa akan membawa persembahan bagi Allah di Yerusalem (bd. Yes 66:18,20).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA