TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yunus 1:7

Konteks
1:7 Lalu berkatalah mereka satu sama lain: "Marilah kita buang undi 1 , supaya kita mengetahui, karena siapa kita ditimpa oleh malapetaka l  ini." Mereka membuang undi dan Yunuslah m  yang kena undi.

Yunus 3:4-6

Konteks
3:4 Mulailah Yunus masuk ke dalam kota itu sehari perjalanan jauhnya, lalu berseru: u  "Empat puluh hari lagi, maka Niniwe akan ditunggangbalikkan." 3:5 Orang Niniwe percaya kepada Allah 2 , lalu mereka mengumumkan puasa dan mereka, baik orang dewasa maupun anak-anak, mengenakan kain kabung. v  3:6 Setelah sampai kabar itu kepada raja kota Niniwe, turunlah ia dari singgasananya, ditanggalkannya jubahnya, diselubungkannya kain kabung, lalu duduklah ia di abu. w 

Yunus 4:4

Konteks
4:4 Tetapi firman TUHAN: "Layakkah engkau marah? s "

Yunus 4:8

Konteks
4:8 Segera sesudah matahari terbit, maka atas penentuan Allah bertiuplah angin timur yang panas terik, sehingga sinar matahari menyakiti kepala Yunus, lalu rebahlah ia lesu dan berharap supaya mati, v  katanya: "Lebih baiklah aku mati dari pada hidup."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:7]  1 Full Life : MARILAH KITA BUANG UNDI.

Nas : Yun 1:7

Para pelaut mungkin memasukkan beberapa potongan kayu atau batu yang bertanda ke dalam sebuah wadah lalu salah satu kayu/batu diambil. Allah mengatur undian itu dan Yunus kena sebagai orang yang bersalah.

[3:5]  2 Full Life : ORANG NINIWE PERCAYA KEPADA ALLAH.

Nas : Yun 3:5

Teks :
  1. 1) Orang Niniwe menerima berita Yunus, sambil percaya bahwa mereka akan binasa kecuali bertobat. Sebagai ungkapan lahiriah dari pertobatan dan kerendahan hati yang sungguh-sungguh, mereka berpuasa (bd. 1Sam 7:6; 2Sam 1:12) dan memakai kain kabung (kain kasar, biasanya dibuat dari bulu kambing; bd. 2Sam 3:31; 2Raj 19:1-2).
  2. 2) Yesus mengatakan bahwa Niniwe akan berdiri pada hari penghakiman untuk menghukum Israel atas kegagalan mereka untuk bertobat dan percaya kepada-Nya (Mat 12:41).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA