TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 1:19

Konteks
Kesaksian Yohanes tentang dirinya sendiri
1:19 Dan inilah kesaksian Yohanes g  ketika orang Yahudi h  dari Yerusalem mengutus beberapa imam dan orang-orang Lewi kepadanya untuk menanyakan dia: "Siapakah engkau?"

Yohanes 1:26-27

Konteks
1:26 Yohanes menjawab mereka, katanya: "Aku membaptis dengan air; n  tetapi di tengah-tengah kamu berdiri Dia yang tidak kamu kenal, 1:27 yaitu Dia, yang datang kemudian dari padaku. o  Membuka tali p  kasut-Nyapun aku tidak layak."

Yohanes 1:32-34

Konteks
1:32 Dan Yohanes memberi kesaksian, katanya: "Aku telah melihat Roh turun dari langit seperti merpati, dan Ia tinggal di atas-Nya. u  1:33 Dan akupun tidak mengenal-Nya, tetapi Dia, yang mengutus aku untuk membaptis dengan air, v  telah berfirman kepadaku: Jikalau engkau melihat Roh itu turun ke atas seseorang dan tinggal di atas-Nya, Dialah itu yang akan membaptis dengan Roh Kudus 1 . w  1:34 Dan aku telah melihat-Nya dan memberi kesaksian: Ia inilah Anak Allah. x "

Yohanes 1:36

Konteks
1:36 Dan ketika ia melihat Yesus lewat, ia berkata: "Lihatlah Anak domba Allah! z "

Yohanes 3:26-36

Konteks
3:26 Lalu mereka datang kepada Yohanes dan berkata kepadanya: "Rabi, o  orang yang bersama dengan engkau di seberang sungai Yordan dan yang tentang Dia engkau telah memberi kesaksian, p  Dia membaptis juga dan semua orang pergi kepada-Nya." 3:27 Jawab Yohanes: "Tidak ada seorangpun yang dapat mengambil sesuatu bagi dirinya, kalau tidak dikaruniakan kepadanya dari sorga. 3:28 Kamu sendiri dapat memberi kesaksian, bahwa aku telah berkata: Aku bukan Mesias, tetapi aku diutus untuk mendahului-Nya. q  3:29 Yang empunya mempelai perempuan, ialah mempelai laki-laki; r  tetapi sahabat mempelai laki-laki, yang berdiri dekat dia dan yang mendengarkannya, sangat bersukacita mendengar suara mempelai laki-laki itu. Itulah sukacitaku, dan sekarang sukacitaku itu penuh. s  3:30 Ia harus makin besar, tetapi aku harus makin kecil. 3:31 Siapa yang datang dari atas t  adalah di atas semuanya; siapa yang berasal dari bumi, termasuk pada bumi dan berkata-kata dalam bahasa bumi. u  Siapa yang datang dari sorga adalah di atas semuanya. 3:32 Ia memberi kesaksian tentang apa yang dilihat-Nya dan yang didengar-Nya, v  tetapi tak seorangpun yang menerima kesaksian-Nya itu. w  3:33 Siapa yang menerima kesaksian-Nya itu, ia mengaku, bahwa Allah adalah benar. 3:34 Sebab siapa yang diutus x  Allah, Dialah yang menyampaikan firman Allah, karena Allah mengaruniakan Roh-Nya y  dengan tidak terbatas 2 . 3:35 Bapa mengasihi Anak dan telah menyerahkan segala sesuatu kepada-Nya. z  3:36 Barangsiapa percaya kepada Anak, ia beroleh hidup yang kekal, a  tetapi barangsiapa tidak taat 3  kepada Anak, ia tidak akan melihat hidup, melainkan murka Allah tetap ada di atasnya."

Yohanes 5:33-35

Konteks
5:33 Kamu telah mengirim utusan kepada Yohanes dan ia telah bersaksi f  tentang kebenaran; 5:34 tetapi Aku tidak memerlukan kesaksian g  dari manusia, namun Aku mengatakan hal ini, supaya kamu diselamatkan. h  5:35 Ia adalah pelita yang menyala dan yang bercahaya i  dan kamu hanya mau menikmati seketika saja cahayanya itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:33]  1 Full Life : AKAN MEMBAPTIS DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Yoh 1:33

Kata "dengan" adalah terjemahan preposisi bah. Yunani _en_ yang dapat diartikan sebagai "oleh", "dengan", atau "dalam". Terjemahan lain akan berbunyi "Dia yang akan membaptis dalam Roh Kudus", sama seperti "membaptis dengan air" dapat diterjemahkan "membaptis dalam air".

Semua Injil menekankan bahwa Yesus adalah "Dia ... yang akan membaptis dengan (dalam) Roh Kudus" (Mat 3:11; Mr 1:8; Luk 3:16; Yoh 1:33). Baptisan ini merupakan tanda dan ciri dinamis dari pengikut Yesus. Roh Kudus akan dicurahkan atas mereka supaya mereka dapat melanjutkan karya penyelamatan-Nya di seluruh dunia (bd. Kis 1:8). Tugas Yesus membaptis dalam Roh Kudus merupakan tujuan-Nya yang berlangsung sepanjang zaman ini

(lihat cat. --> Mat 3:11; dan

lihat cat. --> Kis 2:39).

[atau ref. Mat 3:11; Kis 2:39]

[3:34]  2 Full Life : MENGARUNIAKAN ROH-NYA DENGAN TIDAK TERBATAS.

Nas : Yoh 3:34

Lihat catatan tentang Yesus diurapi dengan Roh Kudus di

lihat cat. --> Mat 3:16 dan

lihat cat. --> Luk 3:22;

[atau ref. Mat 3:16; Luk 3:22]

lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS).

[3:36]  3 Full Life : BARANGSIAPA TIDAK TAAT.

Nas : Yoh 3:36

Kata Yunani yang diterjemahkan "tidak taat" (terjemahan versi Inggris NIV -- "menolak") ialah _apeitheo_ yang pada dasarnya berarti "tidak mau tunduk kepada"; istilah ini bertentangan dengan "barangsiapa percaya" (Yun. _pisteuo_) pada permulaan ayat ini. Bagi Yohanes tidak percaya berarti "menolak sang Anak," atau tidak taat kepada-Nya. Iman dan ketaatan sering dapat saling mengganti (bd. Rom 1:8 dengan Rom 16:19; 1Tes 1:8; juga lih. Rom 15:18). Injil datang sebagai suatu karunia (Rom 5:15-16; 6:23), namun setelah menerimanya tidak berarti kita dapat bertindak seenaknya. Injil menuntut bahwa kita memasuki jalan keselamatan yang ditetapkan Allah dan tunduk kepada kebenaran Allah (Rom 10:3;

lihat cat. --> Rom 1:5;

[atau ref. Rom 1:5]

juga

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA