TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 5:12

Konteks
5:12 Mereka memungkiri v  TUHAN dan berkata: "Dia tidak berbuat apa-apa! Malapetaka tidak akan menimpa kita 1 , w  perang dan kelaparan x  tidak akan kita alami.

Yeremia 27:8

Konteks
27:8 Tetapi bangsa dan kerajaan yang tidak mau takluk kepada Nebukadnezar 2 , raja Babel, dan yang tidak mau menyerahkan tengkuknya ke bawah kuk raja Babel, maka bangsa itu akan Kuhukum z  dengan pedang, a  kelaparan b  dan penyakit sampar, c  demikianlah firman TUHAN, sampai mereka Kuserahkan ke dalam tangannya.

Yeremia 42:16

Konteks
42:16 maka pedang u  yang kamu takuti v  itu akan menimpa kamu di negeri Mesir, dan kelaparan w  yang kamu gentarkan itu tidak putus-putusnya mengejar-ngejar kamu di Mesir, sampai kamu mati x  di sana.

Yeremia 44:27

Konteks
44:27 Sesungguhnya Aku berjaga-jaga m  untuk kecelakaan n  mereka dan bukan untuk kebahagiaan mereka; setiap orang Yehuda yang ada di tanah Mesir akan dihabiskan o  oleh pedang dan oleh kelaparan p  sampai mereka punah q  sama sekali.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:12]  1 Full Life : MALAPETAKA TIDAK AKAN MENIMPA KITA.

Nas : Yer 5:12

Kita selalu dicobai untuk percaya bahwa Allah akan mengabaikan dosa-dosa kita sehingga tidak akan mengirim hukuman sebagaimana diingatkan firman-Nya. Banyak umat Allah cenderung menerima janji-janji-Nya namun meragukan peringatan-peringatan-Nya.

[27:8]  2 Full Life : TIDAK MAU TAKLUK KEPADA NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 27:8

Nasihat bersifat nubuat dari Yeremia kepada Yehuda ialah menyerah pada kekuasaan Babel dan tidak menolak kehendak Allah bagi mereka. Akan tetapi, jikalau mereka memberontak dan melawan Babel, Yeremia memperingatkan bahwa mereka akan mengalami penderitaan dan kekalahan besar.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA