TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 30:3

Konteks
30:3 Sebab, sesungguhnya, waktunya i  akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan memulihkan j  keadaan umat-Ku Israel dan Yehuda--firman TUHAN--dan Aku akan mengembalikan k  mereka ke negeri 1  yang telah Kuberikan kepada nenek moyang mereka, dan mereka akan memilikinya."

Yeremia 3:18

Konteks
3:18 Pada masa itu kaum Yehuda akan pergi kepada kaum Israel, e  dan mereka akan datang bersama-sama f  dari negeri utara g  ke negeri h  yang telah Kubagikan kepada nenek moyangmu menjadi milik pusaka.

Yeremia 23:3

Konteks
23:3 Dan Aku sendiri akan mengumpulkan sisa-sisa c  kambing domba-Ku dari segala negeri ke mana Aku menceraiberaikan mereka, dan Aku akan membawa mereka kembali ke padang d  mereka: mereka akan berkembang biak dan bertambah banyak.

Yeremia 23:8

Konteks
23:8 melainkan: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun dan membawa pulang keturunan kaum Israel keluar dari tanah utara dan dari segala negeri ke mana Ia telah menceraiberaikan mereka!, maka mereka akan tinggal di tanahnya sendiri. q "

Yeremia 29:14

Konteks
29:14 Aku akan memberi kamu menemukan Aku, demikianlah firman TUHAN, dan Aku akan memulihkan e  keadaanmu dan akan mengumpulkan kamu dari antara segala bangsa dan dari segala tempat ke mana kamu telah Kuceraiberaikan, demikianlah firman TUHAN, dan Aku akan mengembalikan kamu ke tempat yang dari mana Aku telah membuang f  kamu. --

Yeremia 46:27

Konteks
46:27 Maka engkau, janganlah takut 2 , g  hai hamba-Ku h  Yakub, i  janganlah gentar, hai Israel! Sebab sesungguhnya, Aku menyelamatkan engkau dari tempat jauh dan keturunanmu dari negeri pembuangan j  mereka. Yakub akan kembali dan hidup tenang dan aman, dengan tidak ada yang mengejutkan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[30:3]  1 Full Life : MENGEMBALIKAN MEREKA KE NEGERI.

Nas : Yer 30:3

Yeremia mempunyai kabar yang baik bagi para buangan -- janji pemulihan dan pemilikan kembali tanah air mereka. Janji tersebut diberikan kepada kerajaan utara (Israel) dan selatan (Yehuda). Dari antara para buangan yang terlantar dan dimurnikan oleh pengalaman penawanan mereka akan datang kaum sisa Allah, yang kemudian akan memberikan harapan kepada seluruh umat manusia.

[46:27]  2 Full Life : JANGANLAH TAKUT.

Nas : Yer 46:27-28

Israel tidak perlu takut akan kebinasaan total. Mereka akan dihukum karena dosa-dosa mereka, tetapi akan ada sisa yang selamat dan dibawa kembali ke negeri perjanjian dan berkat Allah (bd. Yer 30:10-11; Yer 31:1-6).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA