TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:17-19

Konteks
2:17 Bukankah engkau sendiri yang menimpakan ini ke atas dirimu, v  oleh karena engkau meninggalkan w  TUHAN, Allahmu, ketika Ia menuntun engkau di jalan? 2:18 Dan sekarang, apakah untungmu untuk pergi ke Mesir, x  hendak meminum air sungai Nil? y  Dan apakah untungmu untuk pergi ke Asyur, z  hendak meminum air sungai Efrat? a  2:19 Kejahatanmu akan menghajar engkau 1 , dan kemurtadanmu b  akan menyiksa c  engkau! Ketahuilah dan lihatlah, betapa jahat dan pedihnya d  engkau meninggalkan e  TUHAN, Allahmu; dan tidak gemetar f  terhadap Aku, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam.

Yeremia 4:17-18

Konteks
4:17 Seperti orang-orang yang menunggui ladang mereka mengelilinginya w  dari segala pihak, sebab Yehuda telah memberontak x  terhadap Aku, demikianlah firman TUHAN. 4:18 Tingkah langkahmu dan perbuatanmu y  telah menyebabkan semuanya ini kepadamu. z  Itulah nasibmu yang buruk, betapa pahitnya, a  sampai menusuk hatimu."

Yeremia 5:19

Konteks
5:19 Dan apabila kamu nanti bertanya-tanya: q  Untuk apakah TUHAN, Allah kita, melakukan segala hal ini atas kita?, maka engkau akan menjawab mereka: Seperti kamu meninggalkan Aku dan memperhambakan diri kepada allah r  asing di negerimu, demikianlah kamu akan memperhambakan diri kepada orang-orang asing s  di suatu negeri yang bukan negerimu."

Yeremia 5:29

Konteks
5:29 Masakan Aku tidak menghukum mereka karena semuanya ini?, demikianlah firman TUHAN. Masakan Aku tidak membalas dendam-Ku p  kepada bangsa yang seperti ini?"

Yeremia 9:12-14

Konteks
Diancam dengan keruntuhan dan pembuangan
9:12 Siapakah orang yang begitu bijaksana, m  sehingga ia dapat mengerti hal ini, orang yang telah menerima firman dari mulut TUHAN, supaya ia dapat memberitahukannya? Apakah sebabnya negeri ini binasa, tandus seperti padang gurun sampai tidak ada orang yang melintasinya? 9:13 Berfirmanlah TUHAN: "Oleh karena mereka meninggalkan Taurat-Ku n  yang telah Kuserahkan kepada mereka, dan oleh karena mereka tidak mendengarkan suara-Ku dan tidak mengikutinya, 9:14 melainkan mengikuti o  kedegilan hatinya p  dan mengikuti para Baal seperti yang diajarkan kepada mereka oleh nenek moyang mereka.

Yeremia 11:17

Konteks
11:17 TUHAN semesta alam, yang telah membuat engkau tumbuh, o  telah menentukan malapetaka p  atasmu karena kejahatan yang telah dilakukan oleh kaum Israel dan kaum Yehuda untuk menimbulkan q  sakit hati-Ku dengan membakar korban kepada Baal. r "

Yeremia 16:11-12

Konteks
16:11 maka engkau akan berkata kepada mereka: Oleh karena nenek moyangmu telah meninggalkan Aku, demikianlah firman TUHAN, dan oleh karena mereka telah mengikuti allah lain dengan beribadah dan sujud menyembah f  kepadanya, tetapi mereka meninggalkan Aku dan tidak berpegang pada Taurat-Ku. g  16:12 Dan kamu sendiri berlaku lebih jahat dari pada nenek moyangmu! h  Lihat, kamu masing-masing mengikuti kedegilan hatinya i  yang jahat dari pada mendengarkan kepada-Ku.

Yeremia 19:3-4

Konteks
19:3 Katakanlah: Dengarlah firman TUHAN, hai raja-raja s  Yehuda dan penduduk Yerusalem! Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan malapetaka t  kepada tempat ini, sehingga telinga orang yang mendengarnya, mendenging! u  19:4 Sebab mereka telah meninggalkan v  Aku, telah memberikan tempat ini kepada allah asing w  dan telah membakar korban x  di sini kepada allah lain yang tidak dikenal oleh mereka sendiri dan oleh nenek moyang mereka dan oleh raja-raja Yehuda. Mereka telah membuat tempat ini penuh dengan darah orang-orang yang tidak bersalah. y 

Yeremia 22:9

Konteks
22:9 Orang akan menjawab: Oleh karena mereka telah melupakan perjanjian TUHAN, Allah mereka, dan telah sujud menyembah kepada allah lain y  dan beribadah kepadanya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:19]  1 Full Life : KEJAHATANMU AKAN MENGHAJAR ENGKAU.

Nas : Yer 2:19

Dosa sering kali mendatangkan hukumannya sendiri. Bila orang percaya meninggalkan Tuhan, mereka kehilangan perlindungan dan berkat Allah sehingga mereka terbuka kepada aneka pencobaan yang bersifat merusak. Dosa memperbudak mereka, dan banyak kemalangan dan kegetiran dapat terjadi pada mereka.



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA