TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 26:6-9

Konteks
26:6 maka Aku akan membuat rumah ini sama seperti Silo, v  dan kota ini menjadi kutuk w  bagi segala bangsa di bumi." 26:7 Para imam, para nabi dan seluruh rakyat mendengar Yeremia mengucapkan perkataan-perkataan itu dalam rumah TUHAN. 26:8 Lalu sesudah Yeremia selesai mengatakan segala apa yang diperintahkan x  TUHAN untuk dikatakan kepada seluruh rakyat itu, maka para imam, para nabi dan seluruh rakyat itu menangkap y  dia serta berkata: "Engkau harus mati 1 ! z  26:9 Mengapa engkau bernubuat demi nama TUHAN dengan berkata: Rumah ini akan sama seperti Silo, dan kota ini akan menjadi reruntuhan, sehingga tidak ada lagi penduduknya? a " Dan seluruh rakyat berkumpul mengerumuni b  Yeremia di rumah TUHAN.

Yeremia 26:18

Konteks
26:18 "Mikha, r  orang Moresyet itu, telah bernubuat di zaman Hizkia, raja Yehuda. Dia telah berkata kepada segenap bangsa Yehuda: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Sion s  akan dibajak seperti ladang dan Yerusalem akan menjadi timbunan puing t  dan gunung u  Bait Suci akan menjadi bukit yang berhutan. v 

Yeremia 52:13-23

Konteks
52:13 Ia membakar d  rumah e  TUHAN, rumah raja dan segala rumah f  di Yerusalem; segala rumah orang-orang besar dibakarnya dengan api. 52:14 Segala tembok g  sekeliling kota Yerusalem dirobohkan oleh tentara Kasdim yang ada bersama-sama dengan kepala pasukan pengawal itu. 52:15 Sebagian dari orang-orang yang paling lemah dan sisa-sisa rakyat yang masih tinggal di kota itu dan pembelot-pembelot yang menyeberang h  ke pihak raja Babel dan sisa-sisa para pekerja tangan diangkut ke dalam pembuangan i  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu. 52:16 Hanya beberapa orang miskin dari negeri itu ditinggalkan j  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu, untuk menjadi tukang-tukang kebun anggur dan peladang-peladang. 52:17 Juga tiang-tiang tembaga k  yang ada di rumah TUHAN dan kereta penopang l  dan laut tembaga m  yang ada di rumah TUHAN dipecahkan oleh orang Kasdim dan seluruh tembaganya diangkut mereka ke Babel. n  52:18 Kuali-kuali, penyodok-penyodok, pisau-pisau, bokor-bokor o  penyiraman dan cawan-cawan dan segala perkakas tembaga yang dipakai untuk menyelenggarakan kebaktian p  diambil mereka, 52:19 juga pasu-pasu, perbaraan-perbaraan, q  bokor-bokor penyiraman, kuali-kuali, kandil-kandil, r  cawan-cawan s  dan piala-piala, t  baik segala yang dari emas maupun segala yang dari perak, u  diambil oleh kepala pasukan pengawal itu. 52:20 Adapun kedua tiang, laut yang satu itu dan kedua belas lembu tembaga v  yang ada di bawah kereta penopang, yang dibuat oleh raja Salomo untuk rumah TUHAN, tiada tertimbang w  tembaga segala perkakas ini. 52:21 Adapun tiang-tiang itu, satu tiang delapan belas hasta tingginya dan dapat dililit oleh tali yang dua belas hasta panjangnya; tebalnya empat jari dan geronggang x  dari dalam. 52:22 Di atasnya ada ganja y  dari tembaga; tinggi ganja yang satu itu lima hasta, dan jala-jala dan buah-buah delima z  ada di atas ganja itu sekeliling, semuanya dari tembaga. Dan tiang yang kedua seperti itu juga. Mengenai buah delima, 52:23 ada sembilan puluh enam buah delima yang merupakan gambar timbul; seluruhnya buah-buah delima a  itu ada seratus b  pada jala-jala itu berkeliling.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[26:8]  1 Full Life : ENGKAU HARUS MATI!

Nas : Yer 26:8

Karena memberitakan firman Tuhan, Yeremia ditangkap oleh golongan agama yang mapan (yaitu, para imam dan nabi palsu), yang menuntut kematiannya. Para pemimpin agama sering kali menjadi pihak yang terus-menerus menentang mereka yang memanggil orang untuk kembali kepada iman alkitabiah dan kebenaran sejati; hal ini berlaku pada di zaman Yesus, dan juga akan berlaku pada hari-hari terakhir sebelum kedatangan-Nya.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA