TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 15:1

Konteks
Nyanyian mereka yang menang
15:1 Dan aku melihat suatu tanda b  lain di langit, besar dan ajaib: tujuh malaikat c  dengan tujuh malapetaka d  terakhir 1 , karena dengan itu berakhirlah murka Allah.

Wahyu 15:7

Konteks
15:7 Dan satu dari keempat makhluk b  itu memberikan kepada ketujuh malaikat c  itu tujuh cawan dari emas yang penuh berisi murka Allah 2 , yaitu Allah yang hidup sampai selama-lamanya. d 

Wahyu 16:19

Konteks
16:19 Lalu terbelahlah kota besar k  itu menjadi tiga bagian dan runtuhlah kota-kota bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah. Maka teringatlah l  Allah akan Babel yang besar m  itu 3  untuk memberikan kepadanya cawan yang penuh dengan anggur kegeraman murka-Nya. n 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:1]  1 Full Life : TUJUH MALAPETAKA TERAKHIR.

Nas : Wahy 15:1

Malapetaka-malapetaka ini mengandung hukuman-hukuman Allah yang terakhir atas bumi selama masa kesengsaraan. Malapetaka itu disebut hukuman-hukuman "tujuh cawan dari emas" (ayat Wahy 15:7) dan itu dimulai pada pasal Wahy 16:1-21. Tujuh cawan hukuman itu bisa menjadi pembukaan sangkakala hukuman yang ketujuh

(lihat cat. --> Wahy 11:15).

[atau ref. Wahy 11:15]

[15:7]  2 Full Life : PENUH BERISI MURKA ALLAH.

Nas : Wahy 15:7

Ini akan menjadi yang terakhir di antara hukuman-hukuman ilahi atas dunia yang jahat sebelum pemerintahan Kristus. Kenyataan bahwa tak seorang pun dapat masuk ke dalam Bait Suci sebelum berakhir semua malapetaka itu berarti bahwa tidak seorang pun dapat menaikkan doa syafaat untuk menghentikan hukuman itu (ayat Wahy 15:8). Allah telah menyatakan kesudahannya; hukuman-Nya akan lengkap dan tanpa belas kasihan.

[16:19]  3 Full Life : BABEL YANG BESAR ITU.

Nas : Wahy 16:19

Lihat cat. --> Wahy 17:1 berikut.

[atau ref. Wahy 17:1]



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA