TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 5:3

Konteks
5:3 (5-4) TUHAN, pada waktu pagi n  Engkau mendengar seruanku 1 , pada waktu pagi aku mengatur persembahan bagi-Mu, dan aku menunggu-nunggu. o 

Mazmur 19:5

Konteks
19:5 (19-6) yang keluar bagaikan pengantin laki-laki e  yang keluar dari kamarnya, f  girang bagaikan pahlawan g  yang hendak melakukan perjalanannya.

Mazmur 30:5

Konteks
30:5 (30-6) Sebab sesaat g  saja Ia murka, h  tetapi seumur hidup i  Ia murah hati; sepanjang malam ada tangisan, j  menjelang pagi k  terdengar sorak-sorai.

Mazmur 46:5

Konteks
46:5 (46-6) Allah ada di dalamnya, g  kota itu tidak akan goncang; h  Allah akan menolongnya i  menjelang pagi.

Mazmur 49:14

Konteks
49:14 (49-15) Seperti domba mereka meluncur v  ke dalam dunia orang mati, w  digembalakan oleh maut; x  mereka turun langsung ke kubur, perawakan mereka hancur, dunia orang mati menjadi tempat kediaman mereka.

Mazmur 55:17

Konteks
55:17 (55-18) --Di waktu petang, x  pagi y  dan tengah z  hari aku cemas dan menangis; dan Ia mendengar suaraku.

Mazmur 59:16

Konteks
59:16 (59-17) Tetapi aku mau menyanyikan d  kekuatan-Mu, e  pada waktu pagi f  aku mau bersorak-sorai karena kasih setia-Mu; g  sebab Engkau telah menjadi kota bentengku, h  tempat pelarianku pada waktu kesesakanku. i 

Mazmur 65:8

Konteks
65:8 (65-9) Sebab itu orang-orang yang diam di ujung-ujung bumi takut kepada tanda-tanda mujizat-Mu; tempat terbitnya pagi dan petang Kaubuat bersorak-sorai. r 

Mazmur 73:14

Konteks
73:14 Namun sepanjang hari aku kena tulah, t  dan kena hukum setiap pagi.

Mazmur 73:20

Konteks
73:20 Seperti mimpi b  pada waktu terbangun, c  ya Tuhan, pada waktu terjaga, rupa mereka Kaupandang hina. d 

Mazmur 88:13

Konteks
88:13 (88-14) Tetapi aku ini, ya TUHAN, kepada-Mu aku berteriak minta tolong, v  dan pada waktu pagi w  doaku datang ke hadapan-Mu. x 

Mazmur 90:5-6

Konteks
90:5 Engkau menghanyutkan h  manusia; mereka seperti mimpi, seperti rumput yang bertumbuh, 90:6 di waktu pagi berkembang dan bertumbuh, di waktu petang lisut dan layu. i 

Mazmur 90:14

Konteks
90:14 Kenyangkanlah w  kami di waktu pagi dengan kasih setia-Mu, x  supaya kami bersorak-sorai y  dan bersukacita semasa hari-hari z  kami.

Mazmur 91:6

Konteks
91:6 terhadap penyakit sampar yang berjalan di dalam gelap, terhadap penyakit menular yang mengamuk di waktu petang.

Mazmur 92:2

Konteks
92:2 (92-3) untuk memberitakan kasih setia-Mu di waktu pagi x  dan kesetiaan-Mu di waktu malam,

Mazmur 101:8

Konteks
101:8 Setiap pagi f  akan kubinasakan semua orang fasik g  di negeri; akan kulenyapkan dari kota TUHAN, h  semua orang yang melakukan kejahatan. i 

Mazmur 110:3

Konteks
110:3 Pada hari tentaramu bangsamu merelakan diri untuk maju dengan berhiaskan kekudusan; m  dari kandungan fajar tampil bagimu keremajaanmu n  seperti embun.

Mazmur 119:147

Konteks
119:147 Pagi-pagi buta t  aku bangun dan berteriak minta tolong; aku berharap kepada firman-Mu.

Mazmur 127:2

Konteks
127:2 Sia-sialah kamu bangun pagi-pagi dan duduk-duduk sampai jauh malam, dan makan roti a  yang diperoleh dengan susah payah--sebab Ia memberikannya kepada yang dicintai-Nya b  pada waktu tidur 2 . c 

Mazmur 130:6

Konteks
130:6 Jiwaku mengharapkan Tuhan lebih dari pada pengawal t  mengharapkan pagi, lebih dari pada pengawal mengharapkan pagi. u 

Mazmur 139:9

Konteks
139:9 Jika aku terbang dengan sayap fajar, dan membuat kediaman di ujung laut,

Mazmur 139:17

Konteks
139:17 Dan bagiku, betapa sulitnya pikiran-Mu, j  ya Allah 3 ! k  Betapa besar jumlahnya!

Mazmur 143:8

Konteks
143:8 Perdengarkanlah kasih setia-Mu b  kepadaku pada waktu pagi, sebab kepada-Mulah aku percaya! Beritahukanlah aku jalan c  yang harus kutempuh, sebab kepada-Mulah kuangkat jiwaku. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:3]  1 Full Life : ENGKAU MENDENGAR SERUANKU.

Nas : Mazm 5:4

Setelah membulatkan tekad untuk mencari Allah dengan segenap hatinya, Daud menyerahkan diri kepada tiga tindakan.

  1. 1) Yakin bahwa Allah akan mendengarkan suaranya, dia akan berdoa dengan tekun, dan tidak akan hidup tanpa doa (ayat Mazm 5:2-3; bd. Ul 4:29).
  2. 2) Dia akan berdoa "pada waktu pagi". Jikalau kehidupan kita berkiblat kepada Allah, berdoa pada waktu pagi akan menjadi tindakan yang wajar kita lakukan. Setiap pagi yang baru meminta penyerahan baru dari kita kepada Allah (Mazm 55:17-18; 88:14; 119:147), persekutuan dengan Dia dan makan dari Firman-Nya (bd. Mazm 119:9-16).
  3. 3) Dia akan "menunggu-nunggu" jawaban atas doanya, dan sepanjang hari dia akan mencari tanda-tanda bahwa Allah sedang bekerja di dalam hidupnya.

[127:2]  2 Full Life : MEMBERIKANNYA KEPADA YANG DICINTAI-NYA PADA WAKTU TIDUR.

Nas : Mazm 127:2

Adalah kehendak Allah bahwa kita menikmati tidur yang tenang dan hidup tanpa kekhawatiran (lih. Mat 6:25-34; Fili 4:6). Dalam nas ini juga tersirat bahwa Allah tetap memberi sekalipun ketika kita tidur.

[139:17]  3 Full Life : BETAPA SULITNYA PIKIRAN-MU, YA ALLAH

Nas : Mazm 139:17

(versi Inggris NIV -- betapa indahnya kepadaku pikiran-Mu). Kita dapat dihibur bila mengetahui bahwa Allah senantiasa mengetahui kebutuhan, kesulitan, dan penderitaan kita, dan bahwa Dia merencanakan pemeliharaan, pengampunan, keselamatan, dan pengudusan kita. Pikiran-pikiran-Nya bagi kita tidak terselami dan tidak terhingga. Sebagaimana ditulis rasul Paulus, "Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia; semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia" (1Kor 2:9).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA