TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 48:1-13

Konteks
Sion, kota Allah
48:1 Nyanyian. Mazmur bani Korah. (48-2) Besarlah TUHAN t  dan sangat terpuji u  di kota Allah v  kita 1 ! 48:2 (48-3) Gunung-Nya w  yang kudus, yang menjulang permai, x  adalah kegirangan bagi seluruh bumi; gunung Sion y  z  itu, jauh di sebelah utara, kota Raja Besar. a  48:3 (48-4) Dalam puri-purinya b  Allah memperkenalkan diri-Nya sebagai benteng. c  48:4 (48-5) Sebab lihat, raja-raja datang berkumpul, mereka bersama-sama d  berjalan maju; 48:5 (48-6) demi mereka melihatnya, mereka tercengang-cengang, terkejut, lalu lari kebingungan. e  48:6 (48-7) Kegentaran menimpa f  mereka di sana; mereka kesakitan g  seperti perempuan yang hendak melahirkan. 48:7 (48-8) Dengan angin h  timur Engkau memecahkan kapal-kapal Tarsis. i  48:8 (48-9) Seperti yang telah kita dengar, demikianlah juga kita lihat, di kota TUHAN semesta alam, di kota Allah kita; Allah menegakkannya untuk selama-lamanya. j  Sela 48:9 (48-10) Kami mengingat, k  ya Allah, kasih setia-Mu l  di dalam bait-Mu. 48:10 (48-11) Seperti nama-Mu, m  ya Allah, demikianlah kemasyhuran-Mu sampai ke ujung bumi; n  tangan kanan-Mu penuh dengan keadilan. 48:11 (48-12) Biarlah gunung Sion bersukacita; biarlah anak-anak perempuan Yehuda bersorak-sorak oleh karena penghukuman-Mu! o  48:12 (48-13) Kelilingilah Sion dan edarilah dia, hitunglah menaranya, p  48:13 (48-14) perhatikanlah temboknya, q  jalanilah puri-purinya, r  supaya kamu dapat menceriterakannya kepada angkatan s  yang kemudian:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[48:1]  1 Full Life : KOTA ALLAH KITA.

Nas : Mazm 48:2

Yang dimaksud dengan kota Allah kita dan kota Raja Besar (ayat Mazm 48:3) ialah Yerusalem (Mat 5:35). Kota ini akan didirikan "untuk selama-lamanya" (ayat Mazm 48:9). Apa yang dimulai Allah dalam PL akan diselesaikan di Yerusalem baru pada akhir zaman (Wahy 21:10-22:5;

lihat art. KOTA YERUSALEM).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA