TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 22:22-24

Konteks
22:22 (22-23) Aku akan memasyhurkan nama-Mu kepada saudara-saudaraku 1  dan memuji-muji x  Engkau di tengah-tengah jemaah: y  22:23 (22-24) kamu yang takut akan TUHAN, pujilah Dia, z  hai segenap anak cucu Yakub, muliakanlah Dia, a  dan gentarlah terhadap Dia, b  hai segenap anak cucu Israel! 22:24 (22-25) Sebab Ia tidak memandang hina c  ataupun merasa jijik kesengsaraan orang yang tertindas, d  dan Ia tidak menyembunyikan wajah-Nya e  kepada orang itu, dan Ia mendengar ketika orang itu berteriak minta tolong f  kepada-Nya.

Mazmur 32:5-6

Konteks
32:5 Dosaku kuberitahukan kepada-Mu 2  dan kesalahanku l  tidaklah kusembunyikan; aku berkata: "Aku akan mengaku m  kepada TUHAN pelanggaran-pelanggaranku, n " dan Engkau mengampuni kesalahan karena dosaku. o  Sela 32:6 Sebab itu hendaklah setiap orang saleh berdoa kepada-Mu, selagi Engkau dapat ditemui; p  sesungguhnya pada waktu banjir q  besar terjadi, r  itu tidak melandanya. s 

Mazmur 119:74

Konteks
119:74 Orang-orang yang takut kepada-Mu melihat aku dan bersukacita, j  sebab aku berharap kepada firman-Mu. k 

Mazmur 142:7

Konteks
142:7 (142-8) Keluarkanlah aku dari dalam penjara k  untuk memuji nama-Mu. l  Orang-orang benar akan mengelilingi aku, apabila Engkau berbuat baik kepadaku. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:22]  1 Full Life : KEPADA SAUDARA-SAUDARAKU.

Nas : Mazm 22:23

Ibr 2:11-12 menghubungkan ayat ini dengan Yesus Kristus; ini menandai kemenangan salib. Yesus kini adalah Penebus agung yang mengumpulkan "saudara-saudara-Nya" di keliling-Nya (yaitu orang-orang tertebus yang percaya kepada-Nya dan menerima kematian-Nya karena mereka, lih. Yoh 20:17) dan berdiri di antara mereka untuk memuji Tuhan. Kematian-Nya mendatangkan pertolongan bagi yang tertindas (ayat Mazm 22:25), hidup kekal (ayat Mazm 22:27), pemberitaan Injil (ayat Mazm 22:28), pemerintahan-Nya atas semua bangsa (ayat Mazm 22:28-30) dan pengagungan serta kemuliaan terakhir (ayat Mazm 22:31-32).

[32:5]  2 Full Life : DOSAKU KUBERITAHUKAN KEPADA-MU.

Nas : Mazm 32:5

Mengakui dan memberitahukan dosa dengan hati yang tulus, sungguh-sungguh, dan bertobat akan senantiasa menghasilkan pengampunan Allah, penghapusan kesalahan dan karunia kehadiran-Nya yang kekal.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA