TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 10:40-42

Konteks
10:40 sedang Marta sibuk sekali melayani. Ia mendekati Yesus dan berkata: "Tuhan, tidakkah Engkau peduli, a  bahwa saudaraku membiarkan aku melayani seorang diri? Suruhlah dia membantu aku." 10:41 Tetapi Tuhan menjawabnya: "Marta, Marta, engkau kuatir b  dan menyusahkan diri dengan banyak perkara, 10:42 tetapi hanya satu saja yang perlu 1 : c  Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya."

Lukas 12:20-21

Konteks
12:20 Tetapi firman Allah kepadanya: Hai engkau orang bodoh, l  pada malam ini juga jiwamu akan diambil dari padamu, m  dan apa yang telah kausediakan, n  untuk siapakah itu nanti? 12:21 Demikianlah jadinya dengan orang yang mengumpulkan harta bagi dirinya sendiri, jikalau ia tidak kaya di hadapan Allah. o "

Lukas 12:29

Konteks
12:29 Jadi, janganlah kamu mempersoalkan apa yang akan kamu makan atau apa yang akan kamu minum dan janganlah cemas hatimu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:42]  1 Full Life : SATU SAJA YANG PERLU.

Nas : Luk 10:42

Sekalipun pelayanan yang aktif dan praktis kepada Allah itu penting dan baik, tugas kita yang pertama dan terpenting adalah kasih dan pengabdian yang terungkap dalam penyembahan, doa, dan persekutuan bersama Tuhan

(lihat cat. --> Mat 26:13).

[atau ref. Mat 26:13]

Terlalu sibukkah kita melakukan pekerjaan Tuhan, menghadiri kebaktian gereja dan mengerjakan perbuatan baik sehingga kita melupakan persekutuan rohani bersama Juruselamat kita?



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA