TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 2:7

Konteks
2:7 Jikalau persembahanmu merupakan korban sajian dari yang dimasak di dalam wajan, h  haruslah itu diolah dari tepung yang terbaik bersama-sama minyak.

Imamat 6:28

Konteks
6:28 Dan belanga t  tanah, tempat korban itu dimasak, haruslah dipecahkan, dan jikalau dimasak di dalam belanga tembaga, haruslah belanga itu digosok dan dibasuh dengan air.

Imamat 7:9-10

Konteks
7:9 Tiap-tiap korban sajian yang dibakar di dalam pembakaran roti, k  dan segala yang diolah di dalam wajan l  dan di atas panggangan m  adalah bagi imam yang mempersembahkannya. 7:10 Tiap-tiap korban sajian yang diolah dengan minyak atau yang kering adalah bagi semua anak-anak Harun, semuanya dapat bagian."

Imamat 8:31

Konteks
8:31 Berkatalah Musa kepada Harun dan kepada anak-anaknya: "Masaklah daging itu di depan pintu Kemah Pertemuan; r  di sanalah harus kamu memakannya dengan roti yang ada di dalam bakul untuk persembahan pentahbisan, seperti yang telah kuperintahkan dengan berkata: Harun dan anak-anaknya haruslah memakannya.

Imamat 10:17

Konteks
10:17 "Mengapa tidak kamu makan korban penghapus dosa o  itu di tempat yang kudus? Bukankah itu sesuatu bagian maha kudus dan TUHAN memberikannya kepadamu, supaya kamu mengangkut kesalahan p  umat itu dan mengadakan pendamaian bagi mereka di hadapan TUHAN?

Imamat 10:19

Konteks
10:19 Lalu berkatalah Harun kepada Musa: "Memang benar, pada hari ini mereka telah mempersembahkan korban penghapus dosa dan korban bakaran s  mereka ke hadapan TUHAN, tetapi hal-hal seperti tadilah yang kualami. Jikalau pada hari ini aku memakan juga korban penghapus dosa, mungkinkah hal itu disetujui oleh TUHAN?"


TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA