TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ibrani 4:16

Konteks
4:16 Sebab itu marilah kita dengan penuh keberanian v  menghampiri w  takhta kasih karunia 1 , supaya kita menerima rahmat dan menemukan kasih karunia untuk mendapat pertolongan kita pada waktunya.

Ibrani 9:3

Konteks
9:3 Di belakang tirai yang kedua terdapat suatu kemah lagi yang disebut tempat yang maha kudus. w 

Ibrani 9:7

Konteks
9:7 tetapi ke dalam kemah f  yang kedua 2  hanya Imam Besar saja yang masuk g  sekali setahun, h  dan harus dengan darah i  yang ia persembahkan karena dirinya sendiri j  dan karena pelanggaran-pelanggaran, yang dibuat oleh umatnya dengan tidak sadar. k 

Ibrani 10:20-21

Konteks
10:20 karena Ia telah membuka jalan r  yang baru dan yang hidup bagi kita melalui tabir, s  yaitu diri-Nya sendiri, 10:21 dan kita mempunyai seorang Imam Besar t  sebagai kepala Rumah Allah. u 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:16]  1 Full Life : DENGAN PENUH KEBERANIAN MENGHAMPIRI TAKHTA KASIH KARUNIA.

Nas : Ibr 4:16

Karena Kristus dapat turut merasakan kelemahan-kelemahan kita (ayat Ibr 4:15), kita dapat dengan penuh keberanian menghampiri takhta sorgawi, karena mengetahui bahwa doa dan permohonan kita diterima dan diinginkan oleh Bapa di sorga (bd. Ibr 10:19-20). Tempat itu disebut "takhta kasih karunia" karena dari takhta itu mengalir kasih, pertolongan, kemurahan, pengampunan, kuasa rohani, pencurahan Roh Kudus, karunia-karunia rohani, buah roh, dan semua yang kita perlukan dari Allah. Salah satu berkat terbesar dari keselamatan ialah bahwa Kristus kini merupakan Imam Besar kita yang membuka jalan langsung ke hadapan Dia sehingga kita selalu dapat meminta bantuan yang kita perlukan.

[9:7]  2 Full Life : KEMAH YANG KEDUA.

Nas : Ibr 9:7

Kemah kedua, yang dinamakan tempat Mahakudus, melambangkan kehadiran Allah. Imam besar dilarang keras memasuki tempat ini lebih daripada sekali tiap tahun. Roh Kudus mengajarkan bahwa di bawah perjanjian yang lama, masuk dengan leluasa kepada Allah belum dimungkinkan karena persekutuan yang akrab dengan-Nya hanya dapat terjadi jikalau hati nurani seseorang telah dibersihkan secara sempurna (ayat Ibr 9:8-9). Penyucian ini tersedia ketika Kristus mati sebagai kurban yang abadi karena dosa.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA