TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 2:9

Konteks
2:9 yakni jika kamu tidak dapat memberitahukan kepadaku mimpi itu, maka kamu akan kena hukuman x  yang sama; dan aku tahu bahwa kamu telah bermufakat untuk mengatakan kepadaku hal-hal yang bohong dan busuk, sampai keadaan berubah. Oleh sebab itu ceriterakanlah kepadaku mimpi itu, supaya aku tahu, bahwa kamu dapat memberitahukan maknanya juga kepadaku. y "

Daniel 2:18

Konteks
2:18 dengan maksud supaya mereka memohon kasih sayang g  kepada Allah semesta langit h  mengenai rahasia i  itu, supaya Daniel dan teman-temannya jangan dilenyapkan bersama-sama orang-orang bijaksana yang lain di Babel.

Daniel 2:23

Konteks
2:23 Ya Allah nenek moyangku, w  kupuji dan kumuliakan Engkau, sebab Engkau mengaruniakan kepadaku hikmat x  dan kekuatan, dan telah memberitahukan kepadaku sekarang apa yang kami mohon kepada-Mu: Engkau telah memberitahukan kepada kami hal yang dipersoalkan raja. y "

Daniel 2:34-35

Konteks
2:34 Sementara tuanku melihatnya, terungkit lepas sebuah batu tanpa perbuatan tangan manusia, n  lalu menimpa patung itu, tepat pada kakinya yang dari besi dan tanah liat itu, sehingga remuk. o  p  2:35 Maka dengan sekaligus diremukkannyalah juga besi, tanah liat, tembaga, perak dan emas itu, dan semuanya menjadi seperti sekam di tempat pengirikan pada musim panas, lalu angin menghembuskannya, q  sehingga tidak ada bekas-bekasnya yang ditemukan. Tetapi batu yang menimpa patung itu menjadi gunung besar r  yang memenuhi seluruh bumi. s 

Daniel 3:27

Konteks
3:27 Dan para wakil raja, para penguasa, para bupati dan para menteri t  raja datang berkumpul; u  mereka melihat, bahwa tubuh orang-orang ini tidak mempan oleh api v  itu, bahwa rambut di kepala mereka tidak hangus, jubah mereka tidak berubah apa-apa, bahkan bau kebakaranpun tidak ada pada mereka.

Daniel 4:10

Konteks
4:10 Adapun penglihatan yang kudapat di tempat tidurku x  itu, demikian: di tengah-tengah bumi ada sebatang pohon 1  yang sangat tinggi; y 

Daniel 4:24

Konteks
4:24 inilah maknanya, ya raja, dan inilah putusan v  Yang Mahatinggi mengenai tuanku raja:

Daniel 4:33

Konteks
4:33 Pada saat itu juga terlaksanalah perkataan itu atas Nebukadnezar, dan ia dihalau dari antara manusia dan makan rumput seperti lembu, dan tubuhnya basah j  oleh embun dari langit, sampai rambutnya menjadi panjang seperti bulu burung rajawali dan kukunya seperti kuku burung. k 

Daniel 5:5

Konteks
5:5 Pada waktu itu juga tampaklah jari-jari tangan manusia menulis pada kapur dinding istana raja, di depan kaki dian, dan raja melihat punggung tangan yang sedang menulis itu.

Daniel 5:7

Konteks
5:7 Kemudian berserulah raja dengan keras, supaya para ahli jampi, n  para Kasdim o  dan para ahli nujum p  dibawa menghadap. Berkatalah raja kepada para orang bijaksana q  di Babel itu: "Setiap orang yang dapat membaca tulisan ini dan dapat memberitahukan maknanya kepadaku, kepadanya akan dikenakan pakaian dari kain ungu, dan lehernya r  akan dikalungkan rantai emas, dan di dalam kerajaanku s  ia akan mempunyai kekuasaan sebagai orang ketiga. t "

Daniel 5:10

Konteks
5:10 Karena perkataan raja dan para pembesarnya itu masuklah permaisuri ke dalam ruang perjamuan; berkatalah ia: "Ya raja, kekallah hidup x  tuanku! Janganlah pikiran-pikiran tuanku menggelisahkan tuanku dan janganlah menjadi pucat;

Daniel 5:16

Konteks
5:16 Tetapi telah kudengar tentang engkau, bahwa engkau dapat memberikan makna dan dapat menguraikan kekusutan. k  Oleh sebab itu, jika engkau dapat membaca tulisan itu dan dapat memberitahukan maknanya kepadaku, maka kepadamu akan dikenakan pakaian dari kain ungu dan pada lehermu l  akan dikalungkan rantai emas, dan dalam kerajaan m  ini engkau akan mempunyai kekuasaan sebagai orang ketiga."

Daniel 5:29

Konteks
5:29 Lalu atas titah Belsyazar dikenakanlah kepada Daniel pakaian dari kain ungu dan pada lehernya k  dikalungkan rantai emas, dan dimaklumkanlah tentang dia, bahwa di dalam kerajaan l  ia akan mempunyai kekuasaan sebagai orang ketiga.

Daniel 6:2

Konteks
6:2 (6-3) membawahi mereka diangkat pula tiga pejabat tinggi, dan Daniel t  adalah salah satu dari ketiga orang itu; kepada merekalah para wakil-wakil raja harus memberi pertanggungan jawab, u  supaya raja jangan dirugikan.

Daniel 6:10

Konteks
6:10 (6-11) Demi didengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah dibuat, pergilah ia ke rumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka ke arah c  Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut, d  berdoa serta memuji Allahnya 2 , seperti yang biasa dilakukannya. e 

Daniel 7:1

Konteks
Keempat binatang dan anak manusia
7:1 Pada tahun pertama pemerintahan Belsyazar, m  raja Babel, bermimpilah Daniel dan mendapat penglihatan-penglihatan 3  n  o  di tempat tidurnya. p  Lalu dituliskannya q  mimpi itu, dan inilah garis besarnya:

Daniel 7:16

Konteks
7:16 Lalu kudekati salah seorang dari mereka yang berdiri di sana dan kuminta penjelasan x  tentang semuanya itu. Maka berkatalah ia kepadaku dan diberitahukannyalah kepadaku maknanya:

Daniel 8:17

Konteks
8:17 Lalu datanglah ia ke tempat aku berdiri, dan ketika ia datang, terkejutlah aku dan jatuh tertelungkup, z  lalu ia berkata kepadaku: "Pahamilah, anak manusia, bahwa penglihatan itu mengenai akhir masa! a "

Daniel 8:19

Konteks
8:19 Lalu berkatalah ia: "Kuberitahukan kepadamu apa yang akan terjadi pada akhir murka d  ini, sebab hal itu mengenai akhir e  zaman. f 

Daniel 8:25-26

Konteks
8:25 Dan oleh karena akalnya, penipuan k  yang dilakukannya akan berhasil; ia akan membesarkan dirinya dalam hatinya, dan dengan tak disangka-sangka banyak orang akan dibinasakannya; juga ia akan bangkit melawan Raja segala raja. l  Tetapi tanpa perbuatan tangan manusia, m  ia akan dihancurkan. 8:26 Adapun penglihatan tentang petang dan pagi itu, apa yang dikatakan tentang itu adalah benar. n  Tetapi engkau, sembunyikanlah o  penglihatan itu, sebab hal itu mengenai masa depan p  yang masih jauh."

Daniel 9:3

Konteks
9:3 Lalu aku mengarahkan mukaku kepada Tuhan Allah untuk berdoa dan bermohon, sambil berpuasa w  dan mengenakan kain kabung serta abu. x 

Daniel 9:24-25

Konteks
9:24 Tujuh puluh kali tujuh masa 4  telah ditetapkan atas bangsamu dan atas kotamu d  yang kudus, untuk melenyapkan kefasikan, untuk mengakhiri dosa, untuk menghapuskan e  kesalahan, untuk mendatangkan keadilan f  yang kekal, untuk menggenapkan penglihatan dan nabi, dan untuk mengurapi yang maha kudus. 9:25 Maka ketahuilah dan pahamilah: dari saat firman itu keluar, yakni bahwa Yerusalem akan dipulihkan dan dibangun kembali, g  sampai pada kedatangan seorang yang diurapi, h  seorang raja, i  ada tujuh kali tujuh masa; dan enam puluh dua kali tujuh masa 5  lamanya kota itu akan dibangun kembali dengan tanah lapang dan paritnya, tetapi di tengah-tengah kesulitan. j 

Daniel 10:1

Konteks
Penglihatan Daniel di tepi sungai Tigris
10:1 Pada tahun ketiga pemerintahan Koresh, p  raja orang Persia, suatu firman dinyatakan kepada Daniel yang diberi nama Beltsazar; q  firman itu benar r  dan mengenai kesusahan yang besar. Maka dicamkannyalah firman itu dan diperhatikannyalah penglihatan itu.

Daniel 10:5

Konteks
10:5 kuangkat mukaku, w  lalu kulihat, tampak seorang yang berpakaian kain lenan 6  x  dan berikat pinggang emas y  dari ufas.

Daniel 10:14

Konteks
10:14 Lalu aku datang untuk membuat engkau mengerti u  apa yang akan terjadi pada bangsamu pada hari-hari yang terakhir; v  sebab penglihatan ini juga mengenai hari-hari w  itu."

Daniel 10:20

Konteks
10:20 Lalu katanya: "Tahukah engkau, mengapa aku datang kepadamu? Sebentar lagi aku kembali untuk berperang dengan pemimpin orang Persia, dan sesudah aku selesai dengan dia, maka pemimpin orang Yunani 7  h  akan datang.

Daniel 12:13

Konteks
12:13 Tetapi engkau, pergilah sampai tiba akhir zaman, r  dan engkau akan beristirahat, s  dan akan bangkit untuk mendapat bagianmu t  u  pada kesudahan zaman."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:10]  1 Full Life : SEBATANG POHON.

Nas : Dan 4:10

Lih. ayat Dan 4:22 tentang apa yang dilambangkan pohon ini

menurut Daniel.

[6:10]  2 Full Life : DANIEL ... BERDOA SERTA MEMUJI ALLAHNYA.

Nas : Dan 6:11

Keputusan raja tidak menyebabkan Daniel menjadi gentar sehingga mengubah kebiasaannya berdoa; jendela-jendelanya tetap terbuka ke arah Yerusalem di mana Bait Suci pernah berdiri (bd. 2Taw 6:21). Sekalipun dia menyadari bahayanya, ia tidak membiarkan apa pun menghalangi dirinya memanjatkan permohonan-permohonannya kepada Allah (bd. Fili 4:6). Demikian pula, kita tidak boleh membiarkan apa pun menyebabkan kita mengabaikan doa dan ibadah kita kepada Allah setiap hari.

[7:1]  3 Full Life : BERMIMPILAH DANIEL DAN MENDAPAT PENGLIHATAN-PENGLIHATAN.

Nas : Dan 7:1

Kata-kata "mimpi" dan "penglihatan" kadang-kadang dipakai secara bertukar-tukar dalam Alkitab. Daniel menafsirkan mimpi yang bersifat nubuat dari orang lain; Allah juga memberi Daniel beberapa mimpi dan penglihatan yang luar biasa. Saat itu mungkin usianya hampir 70 tahun. Mimpi dan penglihatan bersifat nubuat termasuk berbagai manifestasi yang akan merupakan ciri umat Allah pada hari-hari terakhir apabila pelayanan dan kegiatan Roh Kudus akan terwujud secara penuh di dalam diri orang percaya (bd. Yoel 2:28;

lihat cat. --> Kis 2:16;

[atau ref. Kis 2:16]

lihat art. KARUNIA-KARUNIA ROHANI ORANG PERCAYA).

[9:24]  4 Full Life : TUJUH PULUH KALI TUJUH MASA.

Nas : Dan 9:24

Di sini nubuat Daniel tentang Israel dan kota kudus sangat penting bagi hari-hari terakhir zaman ini. Kata yang diterjemahkan "tujuh masa" di sini berarti kesatuan tujuh tahun; jadi, "tujuh puluh kali tujuh masa" adalah periode 490 tahun. Enam hal khusus akan terlaksana bagi Irael selama 490 tahun.

  1. 1) Suatu pendamaian bagi kefasikan akan diadakan, yang terlaksana dalam kematian Yesus yang mendamaikan.
  2. 2) Dosa akan diakhiri. Seluruh Israel (yaitu kaum sisa) akan kembali kepada Allah dalam kebenaran

    (lihat cat. --> Rom 11:26;

    [atau ref. Rom 11:26]

    lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

  3. 3) "Kesalahan" mereka akan dihapuskan; yaitu, pelanggaran nasional berupa ketidakpercayaan akan berhenti (bd. Yer 33:7-8; Yeh 37:21-23).
  4. 4) Suatu pemerintahan "keadilan yang kekal" akan didatangkan (bd. Yes 59:2-21; Yer 31:31-34).
  5. 5) Nubuat akan digenapi dan disempurnakan (bd. Kis 8:19-21).
  6. 6) Yesus Kristus akan diurapi sebagai Raja (bd. 1Sam 9:16; 10:1; Yeh 21:26-27).

[9:25]  5 Full Life : TUJUH KALI TUJUH MASA DAN ENAM PULUH DUA KALI TUJUH MASA.

Nas : Dan 9:25

Allah menyatakan kepada Daniel bahwa enam puluh sembilan kali tujuh masa, yaitu 483 tahun, akan berlangsung di antara saat pengumuman keputusan untuk membangun kembali Yerusalem dan kedatangan Mesias, seorang Yang Diurapi. Terdapat perbedaan pendapat tentang waktu tepat 483 tahun ini dimulai. Ada yang mengatakan 538 SM ketika titah Koresy dikeluarkan; akan tetapi, ketetapan itu adalah untuk membangun kembali Bait Suci dan bukan kota. Sangat mungkin itu mulai pada 457 SM, ketika Ezra kembali dan mulai membangun kembali kota itu (Ezr 4:12-13,16;

lihat cat. --> Ezr 4:11;

lihat cat. --> Ezr 4:23);

[atau ref. Ezr 4:11,23]

anggapan ini akan membuat 483 tahun itu berakhir pada tahun 27 M, kurang lebih pada waktu Yesus memulai pelayanan-Nya.

[10:5]  6 Full Life : SEORANG YANG BERPAKAIAN KAIN LENAN.

Nas : Dan 10:5

Daniel dikunjungi oleh makhluk sorgawi, kemungkinan besar seorang malaikat, karena utusan itu berbicara tentang dihalangi oleh pemimpin kerajaan Persia (yaitu, roh jahat) sehingga memerlukan bantuan Mikhael

(lihat cat. --> Dan 10:13).

[atau ref. Dan 10:13]

[10:20]  7 Full Life : PEMIMPIN ORANG PERSIA ... YUNANI.

Nas : Dan 10:20

Bangsa-bangsa di dunia mempunyai roh-roh jahat yang kuat yang ditugaskan membantu mereka menentang kekuatan-kekuatan Allah dan memperluas kejahatan dan kefasikan di antara bangsa itu.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA