Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Zakharia 1:9

1:9 Maka aku bertanya: Apakah arti semuanya ini, ya tuanku? Lalu malaikat yang berbicara dengan aku itu menjawab: Aku ini akan memperlihatkan kepadamu apa arti semuanya ini!

Zakharia 1:13

1:13 Lalu kepada malaikat, yang berbicara dengan aku itu, TUHAN menjawab dengan kata-kata yang ramah dan yang menghiburkan.

Zakharia 1:19

1:19 Lalu aku bertanya kepada malaikat yang berbicara dengan aku itu: "Apakah arti semuanya ini?" Maka ia menjawab aku: "Inilah tanduk-tanduk yang telah menyerakkan Yehuda, Israel dan Yerusalem."

Zakharia 2:3

2:3 Dan sementara malaikat yang berbicara dengan aku itu maju ke depan, majulah seorang malaikat lain mendekatinya,

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Zec 1:9,13,19 2:3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)