Yeremia 1:7
1:7 Tetapi TUHAN berfirman kepadaku: "Janganlah katakan: Aku ini masih muda, tetapi kepada siapapun engkau Kuutus, haruslah engkau pergi, dan apapun yang Kuperintahkan kepadamu, haruslah kausampaikan.
Yeremia 19:1
Pelajaran dari buli-buli yang pecah
19:1 Beginilah pula firman TUHAN kepadaku: "Pergilah membeli buli-buli yang dibuat dari tanah
,
lalu ajaklah bersama-sama engkau beberapa orang tua-tua
bangsa itu dan beberapa orang imam yang tertua,
Yeremia 23:1
Janji tentang Tunas Daud yang adil
23:1 "Celakalah para gembala
yang membiarkan kambing domba gembalaan-Ku
hilang dan terserak!
" --demikianlah firman TUHAN.
Yeremia 48:35
48:35 Firman TUHAN: Aku akan menghentikan orang di Moab mempersembahkan korban bakaran di bukit pengorbanan
dan mempersembahkan korban ukupan
kepada allahnya.
Yeremia 50:33
50:33 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Orang Israel tertindas
bersama-sama dengan orang Yehuda. Semua orang yang menawan mereka tetap menahan mereka, tidak mau melepaskan
mereka.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 1:7 19:1 23:1 48:35 50:33
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)