Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 25:14

25:14 TUHAN bergaul karib dengan orang yang takut akan Dia, dan perjanjian-Nya diberitahukan-Nya kepada mereka.

Amsal 3:32

3:32 karena orang yang sesat adalah kekejian bagi TUHAN, tetapi dengan orang jujur Ia bergaul erat.

Roma 8:16

8:16 Roh itu bersaksi bersama-sama dengan roh kita, bahwa kita adalah anak-anak Allah.

Galatia 4:6

4:6 Dan karena kamu adalah anak, maka Allah telah menyuruh Roh Anak-Nya ke dalam hati kita, yang berseru: "ya Abba, ya Bapa!"

Kolose 3:3

3:3 Sebab kamu telah mati dan hidupmu tersembunyi bersama dengan Kristus di dalam Allah.

Kolose 3:2

3:2 Pikirkanlah perkara yang di atas, bukan yang di bumi.

Pengkhotbah 1:1

Segala sesuatu sia-sia
1:1 Inilah perkataan Pengkhotbah, anak Daud, raja di Yerusalem.

Wahyu 2:17

2:17 Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengarkan apa yang dikatakan Roh kepada jemaat-jemaat: Barangsiapa menang, kepadanya akan Kuberikan dari manna yang tersembunyi; dan Aku akan mengaruniakan kepadanya batu putih, yang di atasnya tertulis nama baru, yang tidak diketahui oleh siapapun, selain oleh yang menerimanya."

Wahyu 2:28

2:28 dan kepadanya akan Kukaruniakan bintang timur.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 25:14,Pr 3:32,Ro 8:16,Ga 4:6,Col 3:3,2Pe 1:19,Re 2:17,28
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)