Bilangan 16:5-7
16:5 Dan ia berkata kepada Korah dan segenap kumpulannya: "Besok pagi TUHAN akan memberitahukan, siapa kepunyaan-Nya, dan siapa yang kudus,
dan Ia akan memperbolehkan orang itu mendekat kepada-Nya;
orang yang akan dipilih-Nya
akan diperbolehkan-Nya mendekat kepada-Nya.
16:6 Perbuatlah begini: ambillah perbaraan-perbaraan,
hai Korah, dan kamu segenap kumpulannya,
16:7 bubuhlah api
ke dalamnya dan taruhlah ukupan
di atasnya, di hadapan TUHAN pada esok hari, dan orang yang akan dipilih
TUHAN, dialah yang kudus.
Cukuplah itu, hai orang-orang Lewi!"
Bilangan 16:1
Pemberontakan Korah, Datan dan Abiram
16:1 Korah
bin Yizhar bin Kehat bin Lewi, beserta Datan dan Abiram,
anak-anak Eliab,
dan On bin Pelet, ketiganya orang Ruben, mengajak orang-orang
1 Samuel 2:28
2:28 Dan Aku telah memilihnya
dari segala suku Israel menjadi imam bagi-Ku, supaya ia mempersembahkan korban di atas mezbah-Ku, membakar ukupan
dan memakai baju efod
di hadapan-Ku; kepada kaummu telah Kuserahkan segala korban
api-apian orang Israel.
Yohanes 3:27
3:27 Jawab Yohanes: "Tidak ada seorangpun yang dapat mengambil sesuatu bagi dirinya, kalau tidak dikaruniakan kepadanya dari sorga.
Roma 15:15-16
15:15 Namun, karena kasih karunia yang telah dianugerahkan Allah kepadaku,
aku di sana sini dengan agak berani telah menulis kepadamu untuk mengingatkan kamu,
15:16 yaitu bahwa aku boleh menjadi pelayan Kristus Yesus bagi bangsa-bangsa bukan Yahudi
dalam pelayanan pemberitaan Injil Allah,
supaya bangsa-bangsa bukan Yahudi dapat diterima oleh Allah sebagai persembahan
yang berkenan kepada-Nya, yang disucikan oleh Roh Kudus.
Efesus 3:8
3:8 Kepadaku, yang paling hina di antara segala orang kudus,
telah dianugerahkan kasih karunia ini, untuk memberitakan kepada orang-orang bukan Yahudi
kekayaan Kristus,
yang tidak terduga itu,
Ibrani 5:4
5:4 Dan tidak seorangpun yang mengambil kehormatan itu bagi dirinya sendiri, tetapi dipanggil untuk itu oleh Allah, seperti yang telah terjadi
dengan Harun.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Num 16:5-7,1Sa 2:28,Joh 3:27,Ro 15:15,16,Eph 3:8,Heb 5:4
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)