Keluaran 15:9-12
15:9 Kata musuh: Aku akan mengejar,
akan mencapai mereka, akan membagi-bagi jarahan;
nafsuku akan kulampiaskan kepada mereka, akan kuhunus pedangku; tanganku akan melenyapkan mereka!
15:10 Engkau meniup dengan taufan-Mu,
lautpun menutupi mereka; sebagai timah mereka tenggelam dalam air
yang hebat.
15:11 Siapakah yang seperti Engkau,
di antara para allah, ya TUHAN; siapakah seperti Engkau, mulia karena kekudusan-Mu,
menakutkan karena perbuatan-Mu yang masyhur,
Engkau pembuat keajaiban?
15:12 Engkau mengulurkan
tangan kanan-Mu; bumipun menelan mereka.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kel 15:9-12
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)