Kejadian 44:1-32
                                                                                        Piala Yusuf hilang dan didapati
                                        44:1 Sesudah itu diperintahkannyalah kepada kepala rumahnya:
 "Isilah karung orang-orang itu dengan gandum, seberapa yang dapat dibawa mereka, dan letakkanlah uang masing-masing di dalam mulut karungnya.
                                                                                                    44:2 Dan pialaku,
 piala perak itu,
 taruhlah di dalam mulut karung anak yang bungsu serta uang pembayar gandumnya juga." Maka diperbuatnyalah seperti yang dikatakan Yusuf.
                                                                                                    
44:3 Ketika paginya hari terang tanah, orang melepas mereka beserta keledai
 mereka.
                                                                                                    
44:4 Tetapi baru saja mereka keluar dari kota itu, belum lagi jauh jaraknya, berkatalah Yusuf kepada kepala rumahnya:
 "Bersiaplah, kejarlah orang-orang itu, dan apabila engkau sampai kepada mereka, katakanlah kepada mereka: Mengapa kamu membalas yang baik dengan yang jahat?
                                                                                                    44:5 Bukankah ini piala
 yang dipakai tuanku untuk minum dan yang biasa dipakainya untuk menelaah
?
 Kamu berbuat jahat dengan melakukan yang demikian."
                                                                                                    
44:6 Ketika sampai kepada mereka, diberitakannyalah kepada mereka perkataan Yusuf itu.
                                                                                                    
44:7 Jawab mereka kepadanya: "Mengapa tuanku mengatakan perkataan yang demikian? Jauhlah dari pada hamba-hambamu ini
 untuk berbuat begitu!
                                                                                                    44:8 Bukankah uang
 yang kami dapati di dalam mulut karung
 kami telah kami bawa kembali kepadamu dari tanah Kanaan?
 Masakan kami mencuri
 emas atau perak dari rumah tuanmu?
                                                                                                    
44:9 Pada siapa dari hamba-hambamu
 ini kedapatan piala itu, biarlah ia mati,
 juga kami ini akan menjadi budak tuanku.
"
                                                                                                    
44:10 Sesudah itu berkatalah ia: "Ya, usulmu itu baik; tetapi pada siapa kedapatan piala itu,
 hanya dialah yang akan menjadi budakku
 dan kamu yang lain itu akan bebas dari salah.
"
                                                                                                    
44:11 Lalu segeralah mereka masing-masing menurunkan karungnya ke tanah dan masing-masing membuka karungnya.
                                                                                                    
44:12 Dan kepala rumah itu
 memeriksanya
 dengan teliti; ia mulai dengan yang sulung sampai kepada yang bungsu;
 maka kedapatanlah piala itu dalam karung Benyamin.
                                                                                                    44:13 Lalu mereka mengoyakkan jubahnya
 dan masing-masing memuati keledainya,
 dan mereka kembali ke kota.
                                                                                                    
44:14 Ketika Yehuda
 dan saudara-saudaranya sampai ke dalam rumah Yusuf, Yusuf masih ada di situ,
 sujudlah mereka sampai ke tanah di depannya.
                                                                                                    44:15 Berkatalah Yusuf kepada mereka: "Perbuatan apakah yang kamu lakukan ini?
 Tidakkah kamu tahu, bahwa seorang yang seperti aku ini pasti dapat menelaah
?
"
                                                                                                    
44:16 Sesudah itu berkatalah Yehuda:
 "Apakah yang akan kami katakan kepada tuanku,
 apakah yang akan kami jawab, dan dengan apakah kami akan membenarkan diri
 kami? Allah telah memperlihatkan kesalahan hamba-hambamu ini.
 Maka kami ini, budak tuankulah
 kami, baik kami maupun orang pada siapa kedapatan piala itu.
"
                                                                                                    
44:17 Tetapi jawabnya: "Jauhlah dari padaku untuk berbuat demikian!
 Pada siapa kedapatan piala itu, dialah yang akan menjadi budakku,
 tetapi kamu ini, pergilah kembali dengan selamat
 kepada ayahmu."
                                                                                                        
Yehuda membela Benyamin
                                        44:18 Lalu tampillah Yehuda
 mendekatinya
 dan berkata: "Mohon bicara tuanku,
 izinkanlah kiranya hambamu ini mengucapkan sepatah kata kepada tuanku dan janganlah kiranya bangkit amarahmu
 terhadap hambamu ini, sebab tuanku adalah seperti Firaun sendiri.
                                                                                                    
44:19 Tuanku telah bertanya kepada hamba-hambanya
 ini: Masih adakah ayah atau saudara
 kamu?
                                                                                                    
44:20 Dan kami menjawab tuanku: Kami masih mempunyai ayah yang tua dan masih ada anaknya yang muda, yang lahir pada masa tuanya;
 kakaknya telah mati,
 hanya dia sendirilah yang tinggal dari mereka yang seibu, sebab itu ayahnya sangat mengasihi dia.
                                                                                                    44:21 Lalu tuanku berkata kepada hamba-hambamu ini:
 Bawalah dia ke mari kepadaku, supaya mataku memandang dia.
                                                                                                    44:22 Tetapi jawab kami kepada tuanku:
 Anak itu tidak dapat meninggalkan ayahnya, sebab jika ia meninggalkan ayahnya, tentulah ayah ini mati.
                                                                                                    44:23 Kemudian tuanku berkata kepada hamba-hambamu ini: Jika adikmu yang bungsu itu tidak datang ke mari bersama-sama dengan kamu, kamu tidak boleh melihat mukaku lagi.
                                                                                                    44:24 Setelah kami kembali kepada hambamu, ayahku,
 maka kami memberitahukan kepadanya perkataan
 tuanku
 itu.
                                                                                                    
44:25 Kemudian ayah kami berkata: Kembalilah kamu membeli sedikit bahan makanan
 bagi kita.
                                                                                                    
44:26 Tetapi jawab kami: Kami tidak dapat pergi ke sana. Jika adik kami yang bungsu bersama-sama dengan kami, barulah kami akan pergi ke sana, sebab kami tidak boleh melihat muka orang itu, apabila adik kami yang bungsu tidak bersama-sama dengan kami.
                                                                                                    44:27 Kemudian berkatalah hambamu, ayahku,
 kepada kami: Kamu tahu, bahwa isteriku telah melahirkan dua orang anak
 bagiku;
                                                                                                    
44:28 yang seorang telah pergi dari padaku, dan aku telah berkata: Tentulah ia diterkam
 oleh binatang buas, dan sampai sekarang aku tidak melihat dia kembali.
                                                                                                    44:29 Jika anak ini kamu ambil pula dari padaku, dan ia ditimpa kecelakaan, maka tentulah kamu akan menyebabkan aku yang ubanan ini turun ke dunia orang mati
 karena nasib celaka.
                                                                                                    44:30 Maka sekarang, apabila aku datang kepada hambamu, ayahku,
 dan tidak ada bersama-sama dengan kami anak itu, padahal ayahku tidak dapat hidup
 tanpa dia,
                                                                                                    
44:31 tentulah akan terjadi, apabila dilihatnya anak itu tidak ada, bahwa ia akan mati,
 dan hamba-hambamu ini
 akan menyebabkan hambamu, ayah kami yang ubanan itu, turun ke dunia orang mati
 karena dukacita.
                                                                                                    
44:32 Tetapi hambamu ini telah menanggung anak itu terhadap ayahku dengan perkataan: Jika aku tidak membawanya kembali kepada bapa, maka akulah yang berdosa kepada bapa untuk selama-lamanya.
                                        
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kej 44:1-32
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)