Ayub 29:12-17
29:12 Karena aku menyelamatkan orang sengsara
yang berteriak minta tolong, juga anak piatu
yang tidak ada penolongnya;
29:13 aku mendapat ucapan berkat
dari orang yang nyaris binasa, dan hati seorang janda
kubuat bersukaria;
29:14 aku berpakaian kebenaran
dan keadilan menutupi aku seperti jubah dan serban;
29:15 aku menjadi mata
bagi orang buta, dan kaki bagi orang lumpuh;
29:16 aku menjadi bapa bagi orang miskin,
dan perkara
orang yang tidak kukenal,
kuselidiki.
29:17 Geraham orang curang kuremuk, dan merebut mangsanya
dari giginya.
Mazmur 40:8
40:8 (40-9) aku suka melakukan kehendak-Mu
,
ya Allahku;
Taurat-Mu ada dalam dadaku
.
"
Mazmur 112:1
Bahagia orang benar
112:1 Haleluya!
Berbahagialah orang
yang takut akan TUHAN,
yang sangat suka
kepada segala perintah-Nya
.
Mazmur 119:16
119:16 Aku akan bergemar
dalam ketetapan-ketetapan-Mu; firman-Mu tidak akan kulupakan.
Mazmur 119:92
119:92 Sekiranya Taurat-Mu tidak menjadi kegemaranku,
maka aku telah binasa dalam sengsaraku.
Pengkhotbah 3:12
3:12 Aku tahu bahwa untuk mereka tak ada yang lebih baik dari pada bersuka-suka dan menikmati kesenangan dalam hidup mereka.
Yesaya 64:5
64:5 Engkau menyongsong mereka yang melakukan yang benar
dan yang mengingat jalan yang Kautunjukkan! Sesungguhnya, Engkau ini murka,
sebab kami berdosa; terhadap Engkau kami memberontak sejak dahulu kala.
Yohanes 4:34
4:34 Kata Yesus kepada mereka:
"Makanan-Ku ialah melakukan kehendak Dia yang mengutus Aku dan menyelesaikan pekerjaan-Nya.
Roma 7:22
7:22 Sebab di dalam batinku
aku suka akan hukum Allah
,
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Job 29:12-17,Ps 40:8 112:1 119:16,92,Ec 3:12,Isa 64:5,Joh 4:34,Ro 7:22
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)