Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Yeremia 46:10

46:10 Hari itu ialah hari Tuhan ALLAH semesta alam, hari pembalasan untuk melakukan pembalasan kepada para lawan-Nya. Pedang akan makan sampai kenyang, dan akan puas minum darah mereka. Sebab Tuhan ALLAH semesta alam mengadakan korban penyembelihan di tanah utara, dekat sungai Efrat.

Mazmur 37:13

37:13 Tuhan menertawakan orang fasik itu, sebab Ia melihat bahwa harinya sudah dekat.

Yesaya 10:3

10:3 Apakah yang akan kamu lakukan pada hari penghukuman, dan pada waktu kebinasaan yang datang dari jauh? Kepada siapakah kamu hendak lari minta tolong, dan di manakah hendak kamu tinggalkan kekayaanmu?

Yehezkiel 7:5-7

7:5 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, bencana demi bencana akan datang! 7:6 Kesudahan datang, kesudahanmu tiba, seakan-akan ia terbangun melawan engkau, lihat datangnya! 7:7 Malapetaka datang atasmu, hai penduduk negeri! Waktunya datang, saatnya tiba! Hari huru-hara, bukan tempik sorak di atas gunung-gunung.

Yehezkiel 7:12

7:12 Waktunya datang, harinya mendekat! Biarlah si pembeli jangan bergembira dan biarlah si penjual jangan berdukacita, karena kehangatan murka tertimpa atas segala kegemparan mereka.

Yehezkiel 21:25

21:25 Dan hai engkau, raja Israel, orang fasik yang durhaka, yang saatmu sudah tiba untuk penghakiman terakhir,

Yehezkiel 21:29

21:29 sedang orang melihat penglihatan-penglihatan yang menipu bagimu dan memberi tenungan-tenungan bohong kepadamu--untuk ditetakkan ke leher orang-orang fasik yang durhaka, yang saatnya sudah tiba untuk penghakiman terakhir.

Hosea 9:7

9:7 Sudah datang hari-hari penghukuman, sudah datang hari-hari pembalasan, Israel akan mengalaminya, "Nabi adalah seorang pandir, orang yang penuh roh adalah orang gila!", oleh karena besarnya kesalahanmu dan besarnya permusuhan:

Lukas 21:22

21:22 sebab itulah masa pembalasan di mana akan genap semua yang ada tertulis.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Jer 46:10,Ps 37:13,Isa 10:3,Eze 7:5-7,12 21:25,29,Ho 9:7,Lu 21:22
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)