Yesaya 58:2
58:2 Memang setiap hari mereka mencari
Aku
dan suka untuk mengenal segala jalan-Ku. Seperti bangsa yang melakukan yang benar dan yang tidak meninggalkan
hukum Allahnya mereka menanyakan Aku tentang hukum-hukum yang benar, mereka suka mendekat
menghadap Allah, tanyanya:
Yehezkiel 5:14
5:14 Aku akan membuat engkau menjadi reruntuhan dan buah celaan di antara bangsa-bangsa yang di sekitarmu di hadapan semua orang yang lintas
dari padamu.
Yehezkiel 33:31-32
33:31 Dan mereka datang kepadamu seperti rakyat berkerumun dan duduk di hadapanmu
sebagai umat-Ku, mereka mendengar apa yang kauucapkan, tetapi mereka tidak melakukannya; mulutnya penuh dengan kata-kata cinta kasih, tetapi hati mereka mengejar
keuntungan
yang haram.
33:32 Sungguh, engkau bagi mereka seperti seorang yang melagukan syair
cinta kasih dengan suara yang merdu, dan yang pandai main kecapi; mereka mendengar apa yang kauucapkan, tetapi mereka sama sekali tidak melakukannya.
Maleakhi 3:8
3:8 Bolehkah manusia menipu
Allah
? Namun kamu menipu Aku. Tetapi kamu berkata: "Dengan cara bagaimanakah kami menipu Engkau?" Mengenai persembahan persepuluhan
dan persembahan khusus!
Matius 19:20
19:20 Kata orang muda itu kepada-Nya: "Semuanya itu telah kuturuti, apa lagi yang masih kurang?"
Lukas 10:29
10:29 Tetapi untuk membenarkan dirinya
orang itu berkata kepada Yesus: "Dan siapakah sesamaku manusia?"
Lukas 18:11-12
18:11 Orang Farisi itu berdiri dan berdoa dalam hatinya begini: Ya Allah, aku mengucap syukur kepada-Mu, karena aku tidak sama seperti semua orang lain, bukan perampok, bukan orang lalim, bukan pezinah dan bukan juga seperti pemungut cukai ini;
18:12 aku berpuasa dua kali seminggu, aku memberikan sepersepuluh dari segala penghasilanku.
Roma 7:9
7:9 Dahulu aku hidup
tanpa hukum Taurat. Akan tetapi sesudah datang perintah itu, dosa mulai hidup,
Filipi 3:6
3:6 tentang kegiatan
aku penganiaya jemaat,
tentang kebenaran
dalam mentaati hukum Taurat aku tidak bercacat.
Filipi 3:2
3:2 Hati-hatilah terhadap anjing-anjing,
hati-hatilah terhadap pekerja-pekerja yang jahat, hati-hatilah terhadap penyunat-penyunat yang palsu
,
Titus 3:5
3:5 pada waktu itu Dia telah menyelamatkan
kita, bukan karena perbuatan baik yang telah kita lakukan,
tetapi karena rahmat-Nya
oleh permandian
kelahiran kembali
dan oleh pembaharuan
yang dikerjakan oleh Roh Kudus,
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Isa 58:2,Eze 5:14 33:31,32,Mal 3:8,Mt 19:20,Lu 10:29 18:11,12,Ro 7:9,Php 3:6,2Ti 3:5
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)