Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Yesaya 54:10-13

54:10 Sebab biarpun gunung-gunung beranjak dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih setia-Ku tidak akan beranjak dari padamu dan perjanjian damai-Ku tidak akan bergoyang, firman TUHAN, yang mengasihani engkau. 54:11 Hai yang tertindas, yang dilanggar angin badai, yang tidak dihiburkan! Sesungguhnya, Aku akan meletakkan alasmu dari batu hitam dan dasar-dasarmu dari batu nilam. 54:12 Aku akan membuat kemuncak-kemuncak tembokmu dari batu delima, pintu-pintu gerbangmu dari batu manikam merah dan segenap tembok perbatasanmu dari batu permata. 54:13 Semua anakmu akan menjadi murid TUHAN, dan besarlah kesejahteraan mereka;

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Isa 54:10-13
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)