Yesaya 10:12-14
10:12 Tetapi apabila Tuhan telah menyelesaikan segala pekerjaan-Nya
di gunung Sion
dan di Yerusalem, maka Ia akan menghukum perbuatan ketinggian hati
raja Asyur
dan sikapnya yang angkuh
sombong.
10:13 Sebab ia telah berkata: "Dengan kekuatan tanganku
aku telah melakukannya
dan dengan kebijaksanaanku, sebab aku berakal budi; aku telah meniadakan batas-batas antara bangsa, dan telah merampok persediaan-persediaan
mereka, dengan perkasa aku telah menurunkan orang-orang
yang duduk di atas takhta.
10:14 Seperti kepada sarang
burung, demikianlah tanganku telah menjangkau kepada kekayaan
bangsa-bangsa, dan seperti orang meraup telur-telur yang ditinggalkan induknya, demikianlah aku telah meraup seluruh bumi,
dan tidak seekorpun yang menggerakkan sayap, yang mengangakan paruh atau yang menciap-ciap.
"
Yesaya 22:2
22:2 hai kota yang bersorak riuh
dan ribut gembira,
hai negeri yang beria-ria? Orang-orangmu yang mati
terbunuh bukanlah terbunuh oleh pedang,
dan bukanlah gugur dalam peperangan.
Yesaya 47:7
47:7 Katamu tadinya: "Untuk selama-lamanya
aku tetap menjadi ratu!
" sedang engkau tidak menyadari dan tidak memikirkan
kesudahan
semuanya itu.
Wahyu 18:7-10
18:7 berikanlah kepadanya siksaan dan perkabungan, sebanyak kemuliaan dan kemewahan, yang telah ia nikmati
.
Sebab ia berkata di dalam hatinya: Aku bertakhta seperti ratu, aku bukan janda, dan aku tidak akan pernah berkabung.
18:8 Sebab itu segala malapetakanya akan datang dalam satu hari,
yaitu sampar dan perkabungan dan kelaparan; dan ia akan dibakar dengan api,
karena Tuhan Allah, yang menghakimi dia, adalah kuat."
18:9 Dan raja-raja di bumi, yang telah berbuat cabul dan hidup dalam kelimpahan
dengan dia,
akan menangisi dan meratapinya
,
apabila mereka melihat asap api yang membakarnya.
18:10 Mereka akan berdiri jauh-jauh
karena takut akan siksaannya dan mereka akan berkata: "Celaka, celaka engkau, hai kota yang besar,
Babel, hai kota yang kuat, sebab dalam satu jam
saja sudah berlangsung penghakimanmu!"
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Isa 10:12-14 22:2 47:7,Re 18:7-10
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)