Kejadian 26:18-22
26:18 Kemudian Ishak menggali kembali sumur-sumur
yang digali dalam zaman Abraham, ayahnya, dan yang telah ditutup oleh orang Filistin sesudah Abraham mati; disebutkannyalah nama sumur-sumur itu menurut nama-nama yang telah diberikan oleh ayahnya.
26:19 Ketika hamba-hamba Ishak menggali di lembah itu, mereka mendapati di situ mata air yang berbual-bual airnya.
26:20 Lalu bertengkarlah
para gembala Gerar dengan para gembala Ishak. Kata mereka: "Air ini kepunyaan kami.
" Dan Ishak menamai sumur itu Esek, karena mereka bertengkar dengan dia di sana.
26:21 Kemudian mereka menggali sumur lain, dan mereka bertengkar
juga tentang itu. Maka Ishak menamai sumur itu Sitna.
26:22 Ia pindah dari situ dan menggali sumur yang lain lagi, tetapi tentang sumur ini mereka tidak bertengkar. Sumur ini dinamainya Rehobot,
dan ia berkata: "Sekarang TUHAN telah memberikan kelonggaran
kepada kita, sehingga kita dapat beranak cucu
di negeri ini."
Kejadian 26:25
26:25 Sesudah itu Ishak mendirikan mezbah
di situ dan memanggil nama TUHAN.
Ia memasang kemahnya di situ, lalu hamba-hambanya menggali sumur
di situ.
Kejadian 26:32
26:32 Pada hari itu datanglah hamba-hamba Ishak memberitahukan kepadanya tentang sumur
yang telah digali mereka, serta berkata kepadanya: "Kami telah mendapat air."
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Gen 26:18-22,25,32
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)