Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Kejadian 18:23-25

18:23 Abraham datang mendekat dan berkata: "Apakah Engkau akan melenyapkan orang benar bersama-sama dengan orang fasik? 18:24 Bagaimana sekiranya ada lima puluh orang benar dalam kota itu? Apakah Engkau akan melenyapkan tempat itu dan tidakkah Engkau mengampuninya karena kelima puluh orang benar yang ada di dalamnya itu? 18:25 Jauhlah kiranya dari pada-Mu untuk berbuat demikian, membunuh orang benar bersama-sama dengan orang fasik, sehingga orang benar itu seolah-olah sama dengan orang fasik! Jauhlah kiranya yang demikian dari pada-Mu! Masakan Hakim segenap bumi tidak menghukum dengan adil?"

Yosua 7:8-9

7:8 O Tuhan, apakah yang akan kukatakan, setelah orang Israel lari membelakangi musuhnya? 7:9 Apabila hal itu terdengar oleh orang Kanaan dan seluruh penduduk negeri ini, maka mereka akan mengepung kami dan melenyapkan nama kami dari bumi ini. Dan apakah yang akan Kaulakukan untuk memulihkan nama-Mu yang besar itu?"

Mazmur 73:13-14

73:13 Sia-sia sama sekali aku mempertahankan hati yang bersih, dan membasuh tanganku, tanda tak bersalah. 73:14 Namun sepanjang hari aku kena tulah, dan kena hukum setiap pagi.

Yeremia 12:1

Keluhan Yeremia dan jawab Allah
12:1 Engkau memang benar, ya TUHAN, bilamana aku berbantah dengan Engkau! Tetapi aku mau berbicara dengan Engkau tentang keadilan: Mengapakah mujur hidup orang-orang fasik, sentosa semua orang yang berlaku tidak setia?

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ge 18:23-25,Jos 7:8,9,Ps 73:13,14,Jer 12:1
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)