Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Kejadian 18:14

18:14 Adakah sesuatu apapun yang mustahil untuk TUHAN? Pada waktu yang telah ditetapkan itu, tahun depan, Aku akan kembali mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara mempunyai seorang anak laki-laki."

Bilangan 11:23

11:23 Tetapi TUHAN menjawab Musa: "Masakan kuasa TUHAN akan kurang untuk melakukan itu? Sekarang engkau akan melihat apakah firman-Ku terjadi kepadamu atau tidak!"

Ayub 42:2

42:2 "Aku tahu, bahwa Engkau sanggup melakukan segala sesuatu, dan tidak ada rencana-Mu yang gagal.

Mazmur 3:8

3:8 (3-9) Dari TUHAN datang pertolongan. Berkat-Mu atas umat-Mu! Sela

Mazmur 62:11

62:11 (62-12) Satu kali Allah berfirman, dua hal yang aku dengar: bahwa kuasa dari Allah asalnya,

Yeremia 32:27

32:27 "Sesungguhnya, Akulah TUHAN, Allah segala makhluk; adakah sesuatu apapun yang mustahil untuk-Ku?

Zakharia 8:6

8:6 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Kalau pada waktu itu sisa-sisa bangsa ini menganggap hal itu ajaib, apakah Aku akan menganggapnya ajaib? demikianlah firman TUHAN semesta alam.

Markus 10:27

10:27 Yesus memandang mereka dan berkata: "Bagi manusia hal itu tidak mungkin, tetapi bukan demikian bagi Allah. Sebab segala sesuatu adalah mungkin bagi Allah."

Lukas 1:37

1:37 Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil."

Lukas 18:27

18:27 Kata Yesus: "Apa yang tidak mungkin bagi manusia, mungkin bagi Allah."

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ge 18:14,Nu 11:23,Job 42:2,Ps 3:8 62:11,Jer 32:27,Zec 8:6,Mr 10:27,Lu 1:37 18:27
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)