Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Keluaran 14:25

14:25 Ia membuat roda keretanya berjalan miring dan maju dengan berat, sehingga orang Mesir berkata: "Marilah kita lari meninggalkan orang Israel, sebab Tuhanlah yang berperang untuk mereka melawan Mesir."

Bilangan 31:8-9

31:8 Selain dari orang-orang yang mati terbunuh itu, merekapun membunuh juga raja-raja Midian, yakni Ewi, Rekem, Zur, Hur dan Reba, kelima raja Midian, juga Bileam bin Beor dibunuh mereka dengan pedang. 31:9 Kemudian Israel menawan perempuan-perempuan Midian dan anak-anak mereka; juga segala hewan, segala ternak dan segenap kekayaan mereka dijarah,

Bilangan 31:54

31:54 Setelah Musa dan imam Eleazar menerima emas itu dari pihak kepala-kepala pasukan seribu dan kepala-kepala pasukan seratus, maka mereka membawanya ke dalam Kemah Pertemuan sebagai peringatan di hadapan TUHAN untuk mengingat orang Israel.

Yosua 10:16

10:16 Kelima raja itu melarikan diri dan bersembunyi di dalam gua di Makeda.

Yosua 10:42

10:42 Semua raja ini dan negeri mereka telah dikalahkan Yosua sekaligus, sebab yang berperang untuk orang Israel ialah TUHAN, Allah Israel.

Yosua 12:7-24

12:7 Inilah raja negeri yang dikalahkan oleh Yosua dan oleh orang Israel di sebelah barat sungai Yordan, dari Baal-Gad di lembah gunung Libanon sampai Pegunungan Gundul, yang mendaki ke arah Seir--negeri ini diberikan Yosua kepada suku-suku Israel menjadi miliknya, menurut pembagiannya, 12:8 di Pegunungan, di Daerah Bukit, di Araba-Yordan, di Lereng Gunung, di Padang Gurun dan di Tanah Negeb, yakni di negeri orang Het, orang Amori, orang Kanaan, orang Feris, orang Hewi dan orang Yebus--: 12:9 Raja negeri Yerikho, satu; raja negeri Ai, di sebelah Betel, satu; 12:10 raja negeri Yerusalem, satu; raja negeri Hebron, satu; 12:11 raja negeri Yarmut, satu; raja negeri Lakhis, satu; 12:12 raja negeri Eglon, satu; raja negeri Gezer, satu; 12:13 raja negeri Debir, satu; raja negeri Geder, satu; 12:14 raja negeri Horma, satu; raja negeri Arad, satu; 12:15 raja negeri Libna, satu; raja negeri Adulam, satu; 12:16 raja negeri Makeda, satu; raja negeri Betel, satu; 12:17 raja negeri Tapuah, satu; raja negeri Hefer, satu; 12:18 raja negeri Afek, satu; raja negeri Lasaron, satu; 12:19 raja negeri Madon, satu; raja negeri Hazor, satu; 12:20 raja negeri Simron Meron, satu; raja negeri Akhsaf, satu; 12:21 raja negeri Taanakh, satu; raja negeri Megido, satu; 12:22 raja negeri Kedesh, satu; raja negeri Yokneam di dekat gunung Karmel, satu; 12:23 raja negeri Dor di tanah bukit Dor, satu; raja negeri Goyim di Galilea, satu; 12:24 raja negeri Tirza, satu; jadi jumlah semua raja itu, tiga puluh satu orang.

Yudas 1:19

1:19 Mereka adalah pemecah belah yang dikuasai hanya oleh keinginan-keinginan dunia ini dan yang hidup tanpa Roh Kudus.

Wahyu 6:15

6:15 Dan raja-raja di bumi dan pembesar-pembesar serta perwira-perwira, dan orang-orang kaya serta orang-orang berkuasa, dan semua budak serta orang merdeka bersembunyi ke dalam gua-gua dan celah-celah batu karang di gunung.

Wahyu 19:17-20

Binatang serta nabinya dikalahkan
19:17 Lalu aku melihat seorang malaikat berdiri di dalam matahari dan ia berseru dengan suara nyaring kepada semua burung yang terbang di tengah langit, katanya: "Marilah ke sini dan berkumpullah untuk turut dalam perjamuan Allah, perjamuan yang besar, 19:18 supaya kamu makan daging semua raja dan daging semua panglima dan daging semua pahlawan dan daging semua kuda dan daging semua penunggangnya dan daging semua orang, baik yang merdeka maupun hamba, baik yang kecil maupun yang besar." 19:19 Dan aku melihat binatang itu dan raja-raja di bumi serta tentara-tentara mereka telah berkumpul untuk melakukan peperangan melawan Penunggang kuda itu dan tentara-Nya. 19:20 Maka tertangkaplah binatang itu dan bersama-sama dengan dia nabi palsu, yang telah mengadakan tanda-tanda di depan matanya, dan dengan demikian ia menyesatkan mereka yang telah menerima tanda dari binatang itu dan yang telah menyembah patungnya. Keduanya dilemparkan hidup-hidup ke dalam lautan api yang menyala-nyala oleh belerang.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ex 14:25,Nu 31:8,9,54,Jos 10:16,42 12:7,8-24,Jud 5:19,Re 6:15,Re 19:17-20
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)