Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Amsal 8:25

8:25 Sebelum gunung-gunung tertanam dan lebih dahulu dari pada bukit-bukit aku telah lahir;

Amsal 3:19

3:19 Dengan hikmat TUHAN telah meletakkan dasar bumi, dengan pengertian ditetapkan-Nya langit,

Amsal 8:29

8:29 ketika Ia menentukan batas kepada laut, supaya air jangan melanggar titah-Nya, dan ketika Ia menetapkan dasar-dasar bumi,

Amsal 24:28

24:28 Jangan menjadi saksi terhadap sesamamu tanpa sebab, dan menipu dengan bibirmu.

Amsal 26:2

26:2 Seperti burung pipit mengirap dan burung layang-layang terbang, demikianlah kutuk tanpa alasan tidak akan kena.

Amsal 10:23

10:23 Berlaku cemar adalah kegemaran orang bebal, sebagaimana melakukan hikmat bagi orang yang pandai.

Amsal 10:25

10:25 Bila taufan melanda, lenyaplah orang fasik, tetapi orang benar adalah alas yang abadi.

Amsal 11:7

11:7 Pengharapan orang fasik gagal pada kematiannya, dan harapan orang jahat menjadi sia-sia.

Amsal 16:2

16:2 Segala jalan orang adalah bersih menurut pandangannya sendiri, tetapi Tuhanlah yang menguji hati.

Amsal 23:24

23:24 Ayah seorang yang benar akan bersorak-sorak; yang memperanakkan orang-orang yang bijak akan bersukacita karena dia.

Amsal 26:4

26:4 Jangan menjawab orang bebal menurut kebodohannya, supaya jangan engkau sendiri menjadi sama dengan dia.

Amsal 24:11

24:11 Bebaskan mereka yang diangkut untuk dibunuh, selamatkan orang yang terhuyung-huyung menuju tempat pemancungan.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ams 8:25 3:19 8:29 24:28 26:2 10:23 10:25 11:7 16:2 23:24 26:4 24:11
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)