Amos 8:8
8:8 Tidakkah akan gemetar
bumi karena hal itu, sehingga setiap penduduknya berkabung? Tidakkah itu seluruhnya akan naik seperti sungai Nil, diombang-ambingkan dan surut seperti sungai Mesir?
"
Yeremia 12:4
12:4 Berapa lama lagi negeri ini menjadi kering,
dan rumput di segenap padang menjadi layu?
Karena kejahatan penduduknya binatang-binatang dan burung-burung habis lenyap,
sebab mereka telah mengira: "Ia tidak akan melihat tingkah langkah kita!"
Hosea 4:3
4:3 Sebab itu negeri ini akan berkabung,
dan seluruh penduduknya akan merana;
juga binatang-binatang di padang dan burung-burung di udara, bahkan ikan-ikan di laut akan mati
lenyap.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Amo 8:8,Jer 12:4,Ho 4:3
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)