Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Kisah Para Rasul 11:25-26

11:25 Lalu pergilah Barnabas ke Tarsus untuk mencari Saulus; dan setelah bertemu dengan dia, ia membawanya ke Antiokhia. 11:26 Mereka tinggal bersama-sama dengan jemaat itu satu tahun lamanya, sambil mengajar banyak orang. Di Antiokhialah murid-murid itu untuk pertama kalinya disebut Kristen.

Kisah Para Rasul 18:27

18:27 Karena Apolos ingin menyeberang ke Akhaya, saudara-saudara di Efesus mengirim surat kepada murid-murid di situ, supaya mereka menyambut dia. Setibanya di Akhaya maka ia, oleh kasih karunia Allah, menjadi seorang yang sangat berguna bagi orang-orang yang percaya.

Kisah Para Rasul 18:1

Paulus di Korintus
18:1 Kemudian Paulus meninggalkan Atena, lalu pergi ke Korintus.

Kolose 1:12

1:12 dan mengucap syukur dengan sukacita kepada Bapa, yang melayakkan kamu untuk mendapat bagian dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus di dalam kerajaan terang.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Act 11:25,26 18:27,1Co 16:12
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)